harrywjyyAvatar border
TS
harrywjyy
Maroko Ternyata Pernah Kalah Dari Timnas Indonesia! Spanyol, Portugal Sungkem Dulu!

Sumber Gambar

Piala Dunia Qatar 2022 berjalan menarik dan penuh kejutan. Ada beberapa tim yang tidak disangka-sangka pulang lebih cepat seperti Jerman contohnya, hingga Spanyol. Semua kejutan itu menjadi pembeda Piala Dunia kali ini dengan edisi lainnya.

Salah satu yang tidak disangka-sangka adalah Maroko. Negara Islam asal Afrika Utara itu baru saja mengalahkan Portugal, negara asal pemain megabintang Cristiano Ronaldo. Kedisiplinan pemain Maroko membuat Ronaldo yang masuk sebagai pengganti tidak bisa berbuat apa-apa.

Ditambah lagi dengan penampilan gemilang kipper Maroko yang banyak menyelamatkan gawang dari peluang berbahaya Portugal. Dengan gol tunggal dari En-Neysri, Maroko pun berhak melaju ke babak semifinal dan akan melawan Prancis sang juara Piala Dunia sebelumnya.


Sumber Gambar

Dengan pencapaian ini, Maroko tentu membuat sejarah baru sebagai negara Afrika pertama yang masuk babak semifinal. Padahal Maroko sendiri bukan negara Afrika yang diunggulkan, masih ada yang negara lain seperti Senegal, Ghana dan lainnya.

Namun, meski begitu bersinar di Piala Dunia kali ini. Rupanya Timnas Maroko pernah kalah dari Timnas Indonesia lho! Ya, siapa sangka Timnas Kebanggaan kita semua pernah mengalahkan Maroko, wah Spanyol dan Portugal perlu sungkem dulu nih. Wkwkwk.

Pertandingan itu terjadi di 2013, dalam turnamen Islamic Solidarity Games 2013 yang digelar di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang. Saat itu, Indonesia U-23 bertemu timnas Maroko di penyisihan grup B.


Sumber Gambar

Hasil dari pertandingan itu adalah 1-0 untuk keunggulan Indonesia lewat gol yang dicetak oleh Fandi Eko Utomo di babak kedua, tepatnya menit 58. Timnas Maroko pun harus menerima kekalahan dan mengakui kehebatan Timnas Garuda kala itu.

Salah satu pemain yang ikut melawan Timnas Indonesia saat itu yaitu Badr Benoun ikut terlibat dalam pertandingan 16 besar di mana mereka berhasil menyingkirkan Spanyol.


Sumber Gambar

Kini Timnas Maroko sudah mengalami banyak perubahan dan perkembangan. Banyak pemain seperti En-Neysri dan Achraf Hakimi yang kini menjadi bintang Eropa. Semoga Timnas kita pun bisa berkembang sehingga mungkin saja di kemudian hari Indonesia masuk Piala Dunia dan bisa mengalahkan tim-tim Eropa seperti Maroko.

emoticon-2 Jempolemoticon-2 Jempolemoticon-2 Jempol

Kalian apakah menonton pertandingan itu?emoticon-Bingung (S)

Sumber : Link Referensi
Ditulis oleh Harry Wijaya
Tulisan dan Narasi Pribadi


emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan


provocator.3301
fiskykio
moonspaceearth
moonspaceearth dan 28 lainnya memberi reputasi
21
10.9K
223
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
learntorapeAvatar border
learntorape
#20
Sungkem biji SENSOR hahhaha. Jgn samain dulu & sekarang
fuckinghands0me
fuckinghands0me memberi reputasi
1
Tutup