dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
Rapid Test Antibodi,Rapid Test Antigen,Test Swab PCR! Gansist Pilih Apa? Ini Bedanya!


Rapid test antibodi, rapid test antigen, swab PCR, Bedanya apa?

sumber

Pandemi Covid-19 masih saja belum reda. Berbagai cara dilakukan untuk menekan perkembangan virus tersebut. Gerakan 3 M pun digalakkan. Memakai masker bila bepergian, mencuci tangan sesering mungkin dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak antar individu sekitar 1-2 meter.

Namun, usaha-usaha tersebut belum mampu menekan penyebaran virus covid-19 secara signifikan. Dengan kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, semoga badai pendemi ini segera berakhir.

sumber

Ada beberapa metode dalam mendeteksi tubuh terhadap terpapar dan tidaknya terhadap virus covid-19 ini. Setidaknya ada tiga metode yang dipakai, yaitu rapid test antibodi, biasa disebut rapid test, rapid test antigen yang biasa disebut swab antigen, dan test swab PCR. Dari ketiga metode tersebut, apakah yang membedakan nya?

1. Sample

sumber

Rapid test antibodi, atau biasa disebut rapid test, sample untuk mendeteksi dengan mengambil darah dari si pasien. Sedang untuk rapid test antigen, mengambil sample dari lendir di hidung ataupun di tenggorokan. Sama halnya dengan test swab PCR.

2. Akurasi

Rapid test antibodi mendeteksi reaksi terhadap virus. Tubuh akan menghasikan antibodi sebagia respons terhadap agen infeksi seperti virus.
Sedangkan rapid test antigen, yakni mengindentifikasi protein virus corona dari lendir di hidung/ tenggorokan. Cara ini sedikit lebih akurat bila dibandingkan dengan rapid test antibodi.

Untuk test swab PCR (polymerase chain reaction), adalah cara yang paling valid dan terpercaya sebab langsung mencari mendeteksi materi genetik virus corona.

Spoiler for hasil rapid antibodi dokprib:


3. Durasi

Untuk hasil pemeriksaan menggunakan rapid test antibodi dan rapid test antigen hanya membutuhkan beberapa menit, dan bisa langsung mengetahui hasilnya. Reaktif ataupun non reaktif.
Bila menggunakan test swab PCR, untuk mengetahui hasilnya test membutuhkan beberapa jam/ hari. Karena harus dibawa ke lab, tergantung ramai dan tidak lab.

4. Biaya

Untuk biaya, kemungkinan tiap daerah akan berbeda meskipun tidak terpaut jauh. Kemarin, ane rapid test antibodi dengan biaya Rp 100.000 di sebuah klinik. Rapid test antigen, konon lebih mahal bila dibandingkan dengan rapid test antibodi, sekitaran Rp 250.000- Rp 500.000, menurut sumber yang ane baca. Dan, untuk test swab PCR lebih mahal lagi, kemarin ane di patok harga Rp 1.300.000.

sumber

Ya, begitulah kira-kira perbedaan antara rapid test antibodi, rapid test antigen, test swab PCR.

Sesuai kebutuhan aja, bila Gansist ingin periksa, ataupun bisa disesuaikan dengan budget. Tapi, kalau lebih valid dan yakin sih, memilih test swab PCR. Ya, itu tadi biayanya lebih mahal.

Sekian pembahasan tentang 3 cara mendeteksi virus Corona di dalam tubuh kita. Semoga bermanfaat, bila ada salah kata mohon dikoreksi di dalam komentar.

Referensi: sumber tulisan

Diubah oleh dalledalminto 22-12-2020 04:16
notagoodman
Junmai92
nomorelies
nomorelies dan 38 lainnya memberi reputasi
39
8.6K
202
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
anoname15Avatar border
anoname15
#29
selama ini rapid test antibodi terus karena gratis di kantor, dan hasilnya non reaktif.
pengen coba rapid test antigen, tapi biayanya itu mahal 275
0
Tutup