sjt2019Avatar border
TS
sjt2019
Asus E402YA laptop low budget untuk para mahasiswa dan pelajar

asus indonesia telah mengeluarkan laptop jenis entry level yang akan memenuhi komputasi anda dengan buget yang terjangkau yaitu laptop asus E402YA yang merupakan laptop untuk mahasiswa yang membutuhkan laptop untuk melakukan aktifitas komputasi  dasar seperti office,browsing,dan editing ringan laptop ini adalah pilihan untuk anda dalam mencari laptop yang dapat digunakan dalam komputasi harian anda.

Laptop Asus E402YA ini dibalut dengan casing berbahan polikarbonat yang cukup solid dan tersedia dalam dua varian warna, yakni Dark Blue dan White yang dapat dipilih sesuai selera. Berbicara soal performa, Asus E402YA ini terbilang standar di kelasnya dengan sokongan prosesor hemat energi dari AMD E2-7015 dual-core generasi Carrizo-L dan ditanemkan dengan memori RAM sebesar 4GB. spesifikasi ini terbilang standar karena laptop ini didesain untuk menangani komputasi ringan atau dasar.




Laptop E402YA juga mengandalkan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD LED backlight dengan resolusi 1366 x 768 piksel yang didukung kemampuan anti-glare. Layar notebook ini diklaim mampu menghasilkan kecerahan hingga 200 nits.Ukuran layar 14 inci pada E402YA ini memang ideal untuk komputasi dasar seperti menjalankan komputasi sehari-hari seperti aplikasi Office, browsing, chatting, dan editing ringan. Sayangnya, Asus E402YA masih belum mengusung desain bezel tipis NanoEdge yang kekinian dan memangkas dimensi laptop.

Performa yang ditawarkan oleh notebook Asus E402YA ini cukup bersaing di kelas entry-level karena telah ditenagai oleh prosesor AMD APU (Accelerated Processing Unit) E2-7015 dual-core generasi Carrizo-L dengan kecepatan 1,5GHz. Tak hanya itu, E402YA ini juga didukung oleh memori RAM berkapasitas 4GB jenis DDR4 dengan kecepatan 1866MHz onboard, sehingga tidak dapat dilakukan upgrade.

Kemampuan grafis laptop E402YA ini tak bisa dipandang sebelah mata karena telah didukung GPU (Graphics Processing Unit) AMD Radeon R2 yang mengusung arsitektur GCN dengan 128 shader core dengan kecepatan 600MHz dengan antarmuka memori 64-bit, serta ditanemkan dengan sharing VRAM hingga 512MB (shared). Performa grafis laptop ini cukup memadai untuk grafis standar atau game ringan.

Sisi konektivitas, laptop Asus E402YA yang ideal untuk pelajar dan mahasiswa ini cukup lengkap dengan mengandalkan LAN, WiFi, Port USB 2.0, Port USB 3.1 Gen 1, port USB 3.1 Gen 1 Type-C, Port HDMI, dan card reader. Laptop ini juga dilengkapi chiclet keyboard untuk kenyamanan mengetik dalam waktu lama. Laptop andalan Asus ini tak dibekali dengan DVD-RW drive.

Dalam Sektor media penyimpanan, laptop Asus E402YA dibekali dengan hard disk berkapasitas 1TB 5400rpm untuk menampung data milik pengguna. Sisi audio, laptop E402YA yang cocok untuk pelajar andalan Asus ini cukup bersaing di kelasnya dengan dibekali speaker stereo berteknologi Asus SonicMater untuk mendukung pengalaman multimedia pengguna.




Laptop pelajar Asus E402YA sudah dilengkapi dengan OS Microsoft Windows 10 Home x64 original pre-installed didalamnya, sehingga tidak perlu repot melakukan instalasi lagi. laptop E402YA besutan Asus ini didukung baterai berkapasitas 2 cell 32WHr guna menunjang aktivitas pelajar dan mahasiswa.

Asus E402YA merupakan sebuah laptop tipis dan ringan dengan harga yang sangat murah yang ditenagai oleh prosesor AMD E2-7015 untuk komputasi sehari-hari. Harga laptop Asus E402YA terbaru di Indonesia berdasarkan analisa kami  adalahRp 3.699.000. Harga yang ditawarkan oleh Asus E402YA memang sangat terjangkau dan relatif sepadan dengan spesifikasi, serta fitur yang diusungnya. Laptop ini memang di desain untuk pasar entry-level.

Dukungan dimensi yang tipis dan bobot yang ringan, desain elegan, keyboard chiclet yang nyaman, kinerja memadai dari prosesor hemat energi AMD E2-7015 dual-core, harga yang sangat terjangkau, dan dilengkapi dengan OS Windows 10 asli pre-installed menjadi daya tarik utama Asus E402YA menurut Laptophia. Secara umum, notebook Asus E402YA ini cocok bagi konsumen yang membutuhkan laptop tipis dengan harga murah untuk menangani komputasi harian. 


SPESIFIKASI


Processor
AMD® Carrizo-L APU E2-7015 Processor,

Operating System
Windows 10 S
Windows 10 Home - ASUS recommends Windows 10 Pro for business.

Memory
4 GB DDR3L 1333MHz SDRAM Onboard memory

Display
14.0" (16:9) LED-backlit HD (1366x768) 60Hz Anti-Glare Panel with 45% NTSC
14.0" (16:9) LED-backlit FHD (1920x1080) 60Hz Anti-Glare Panel with 45% NTSC

Graphic
AMD Radeon[sup]TM[/sup] R2 Graphics

Storage
Hard drive:
500GB 5400 rpm SATA HDD
Solid state drive:
128GB SATA 3.0 SSD
eMMC:
64GB

Keyboard
Chiclet keyboard

Card Reader
Multi-format card reader (SD/SDHC/SDXC)

WebCam
VGAWebcam

Networking
Wi-Fi
Integrated Wi-Fi 5 (802.11 ac)
Bluetooth
Bluetooth® 4.1

Interface
1 x Microphone-in/Headphone-out jack
1 x Type-A USB 3.0 (USB 3.1 Gen 1)
1 x Type-C USB 3.0 (USB 3.1 Gen 1)
1 x USB 2.0 port(s)
1 x RJ45 LAN jack for LAN insert
1 x HDMI

Audio
ASUS SonicMaster Technology

Battery
2 -Cell 32 Wh Polymer Battery

Power Adapter
Plug type :ø4 (mm)
Output :
19 V DC, 3.42 A, 45 W
Input :
100 -240 V AC, 50/60 Hz universal
3/ 2 pin compact power supply system



seabiscuit
NadarNadz
tien212700
tien212700 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.5K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
BagusOKanugerahAvatar border
BagusOKanugerah
#3
hhmm cocok kayaknya
0
Tutup