lonelylontongAvatar border
TS
lonelylontong
Teori Evolusi Tidak Pernah Mengatakan Manusia Adalah Keturunan Kera

Gbr diambil dr : BBC.co.uk

Ada beberapa hal tentang teori evolusi yang bikin orang kebanyakan gagal fokus pada prinsip-prinsip dan pemahaman konseptual dari teori evolusi.

Kemudian tanpa pemahaman yang benar, ribut berdebat tentang pernyataan-pernyataan yang memang masih berhubungan dengan teori evolusu, tetapi bukan pokok utama dari teori itu sendiri, atau bahkan merupakan kesimpulan yang salah dari mereka yang gagal memahami teori evolusi.

Misalnya kemudian sanggahan teori evolusi yang dilontarkan dan memancing perdebatan adalah, "Terserah kalau kamu merasa kamu itu keturunan kera."

Jadi dalam tulisan ini saya berusaha menjelaskan pokok pikiran dan konsep dasar dari teori evolusi.

Tiga pilar/prinsip/dasar dari teori evolusi :
1. Di dalam proses reproduksi, sifat-sifat dari orangtua diturunkan ke anak.
2. Di dalam proses reproduksi, terjadi variasi pada keturunan yang dihasilkan.
3. Terjadi seleksi alam, di mana varian-varian yang tidak mampu bertahan akan punah. Sementara varian-varian yang mampu bertahan akan berkembang biak.

Tiga prinsip ini semuanya bisa diamati, dibuktikan dan sudah dibuktikan secara ilmiah.

Atas dasar tiga prinsip ini, maka teori evolusi adalah sebuah penjelasan logis dan ilmiah, tentang apa dan bagaimana terjadinya, sehingga variasi berbagai macam spesies yang berbeda, bisa berasal dari satu spesies yang sama.

Ketiga prinsip itu, juga "menuntut" terjadinya evolusi.

Karena jika pada setiap proses reproduksi, ada proses menurunkan varian orang tua ke anak, dan di saat yang sama dari keturunan yang ada memiliki varian-varian yang berbeda.

Kemudian diikuti proses seleksi alam, yang menghilangkan varian tertentu dan di saat yang sama membuat varian tertentu memiliki kemampuan 'lebih" untuk bertahan hidup dan berkembang biak.

Jika proses tersebut terjadi demikian secara terus-menerus, berulang-ulang selama jutaan kali.

Maka tidak bisa dihindari, pada satu titik akan terjadi timbul spesies yang berbeda dari spesies asalnya.

Menurut pendapat saya pribadi, sampai pada titik ini, sebenarnya tidak ada konflik antara ilmu pengetahuan dan agama.

Perdebatan muncul, ketika metode ilmiah, yang tidak bisa menerima keberadaan "Tuhan" sebagai bagian dari jawaban/penjelasan, mengikuti jalan logika itu terus sampai ke awal mulanya.

Di mana tidak ada kehidupan, dan lewat satu proses kimia, cikal bakal kehidupan "dilahirkan".

Jadi teori evolusi tidak menyatakan bahwa manusia berasal dari kera. Teori evolusi bahkan tidak menyatakan, dari spesies apakah manusia berasal.

Teori evolusi hanya menyimpulkan bahwa spesies-spesies yang ada saat ini, berasal dari hasil evolusi, satu atau beberapa, spesies awal.

Sumber referensi : yg teringat dr pelajaran Biologi waktu SMA.
Diubah oleh lonelylontong 16-09-2019 22:29
evywahyuni
nuyins
pakisal212
pakisal212 dan 14 lainnya memberi reputasi
15
26.9K
448
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
AguzeWahAvatar border
AguzeWah
#14
nah itu tontonan dari BBC walking with cave man kalo gak salah malah secara gamblang nyeritain evolusi manusia dari kera jadi manusia gua.
0
Tutup