millenie
TS
millenie
Salah Jadi Bener dan Bener Jadi Salah, Miskonsepsi Ter-ngawur yang Ada di Indonesia!

halo warga bikini bottom,

jumpa lagi dengan ane di forum kaskus ini, nah di kesempatan kali ini ane bakal bikin thread yang agak menarik bedasarkna apa yang ane tahu, yaitu tentang Miskonsepsi ngawur yang berkembang di masyarakat dan di percaya pula, yang salah di percaya terus yang bener di sangka salah.

kesalahan pemahaman dalam menghubungkan suatu konsep dengan konsep-konsep yang lain, antara konsep yang baru dengan konsep yang sudah ada dalam pikiran seseorang, sehingga terbentuk konsep yang salah dan bertentangan dengan konsepsi para ahli.

Nah berikut beberapa hal miskonsepsi ter-ngawur yang dipercaya di indonesia, apa saja cekidot:

1. orang sakit pergi ke dukun

Spoiler for spoiler:


salah satu miskonsepsi yang masih ada dan di percaya masyakarakt adalah orang sakit bukan ke dokter malah ke dukun. Misal ada orang tiba-tiba sakit nyeri tulang selama berbulan-bulan, bukan ke dokter eh malah pergi ke dukun, yang katanya bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit.

setelah pergi ke dukun terus di pejit-pijit bagian yang sakit dan di sembur pakai jigong, eh pulang nya malah tambah parah, di bawa kembali ke dukun nya  Cuma di jampi-jampi. dan orang tesebut malah tambah parah. telpon dukun nya ..malah suruh ke dokter.  lha piye taw..katanya bisa menyembuhakan berbagai macam penyakit.

di rumah sakit cek dokter.. ternyata orang tersebut punya penyakit Osteoporosis, wadidaw..dan orang tersebut ke esokan hari nya meninggal. mohon maaf Osteoporosis itu tulang rapuh, jika di bawa ke dukun terus di pijit2 dan di sembur jigong segala, bukan nya sembuh malah jadi bandeng presto.

2. orang terkenal di tuntut memberi contoh baik

Spoiler for spoiler:


orang-orang yang begini sudah bisa di tebak biasa model-model konservatif pemikir kolot, keras, tolol, close mind. mereka menuntut semua artis, influencer, bahkan para creator khusus kaskus harus memberi contoh yang baik kepada masyarakat.

mohon maaf artis, influencer, bahkan para creator itu tugas nya menghibur bukan memberi contoh tenggang rasa, berbudi pekerti, berperilaku baik. mohon maaf mereka bukan guru PPKN. kenapa belajar PPKN para artis. ini mah ngaco

maksud nya dari pada koar-koar menuntut orang lain harus A-Z, kenapa gak lu upgrade aja diri sendiri, untuk mefilter apa yang baik dan buruk..

3. TV harus mendidik

Spoiler for spoiler:


jujur ane miris banget sama Miskonsepsi Ter-ngawur ini, banyak orang yang menuntut TV harus mendidik, adegan sinstron tidak baik untuk anak-anak. lha mohon maaf TV itu memang di buat untuk menghibur masyarakt bukan untuk mendidik masyarakat.

perasaan mendidik itu tugas nya guru dan orang tua, kenapa di limpahkan ke TV yang notabane nya bisnis. bisnis mah mikir cuan bukan bertangung jawab mendidik gak mendidk.

yang menjadikan manusia menjadi manusia itu akal dan pilihan. jika misal tontonan di TV memang gk bermutu lha kenapa nonton TV. kan ada opsi lain.

dan satu lagi ane mau kasih fakta, beberapa negara melegalkan tontonan adegan 18+. lu tahu alasan nya kenapa? karena Negara tersebut masyarakat nya sudah mencapai tingkat kedewasaan di level standar, jadi nya mereka bisa memilih tontonan yang baik atau tidak untuk dirinya sendiri.

4. Manusia enggak didesain dan diciptakan untuk bahagia

Spoiler for spoiler:


ketika lu lu pada terus-terusan ribut tentang mencari kebahagiaan atau aku ingin bahagia, lu bakal kagak bahagia bahagia. Manusia itu pencari arti, tujuan hidup, arti dia hidup buat apa.

Singkatnya; the meaning of life. Dan, the meaning of life cuma bisa dicapai dengan menjalankan tanggung-jawab lu. Bahagia itu adlah sebuah adalah efek samping dari keberhasilnya lu menjalankan tanggung-jawab itu atau semacam terpenuhi nya kebutuhan.

5. Anak yang pintar hanya mereka yang pandai matematika dan ilmu sains

Spoiler for spoiler:


Sistem pendidikan di Indonesia yang saya lihat hanya test book, ujian, nilai. Model satu arah seperti itu memang cocok untuk ilmu eksak. Tetapi kalau semua model begitu, hanya 'monyet' yang unggul.

Banyak juga sih siswa yang pintar dan berprestasi, seperti di olimpiade. Namun, sulit menemukan anak yang memiliki daya kritis dan analisis yang kuat. Malah lebih banyak lagi siswa yang berpotensi di bidang lain, yang justru terabaikan.

Masih sedikit media pembelajaran yang membuka peluang bakat-bakat lain. Anak-anak yang tidak pintar secara akademis masih sering dipandang sebelah mata. Akibatnya, bahkan ada yang membuang bakatnya demi mengikuti tuntutan yang ada.

6. Kuliah dengan menentukan mau ke universitas apa dulu, bukan mau masuk jurusan apa dulu

Spoiler for spoiler:


Ah, mungkin ini juga salah satu akibat salah jurusan. gw cukup heran dengan anak yang menentukan mau kuliah di mana dulu ketimbang jurusannya apa dulu. Apa yang dipelajari menurut saya lebih penting daripada tempat belajarnya. mana biaya hasil jerih payah siang malam orang tua lagi.

7. Lulusan psikologi pasti ahli baca karakter orang

Spoiler for spoiler:


ini yang sering jadi Miskonsepsi Ter-ngawur bahwa anak psikolog itu alhli baca karate orang. Tidak juga bos qou, kita para psikolog bukan dukun yang bisa menerka-nerka karakter orang dengan sekali lihat. kita pada dasarnya saintis, pakai data dan observasi juga.

8. IQ tinggi pasti pintar dan EQ lebih penting dari IQ

Spoiler for spoiler:


IQ tinggi pasti pintar:  Tidak juga, IQ itu filosofi awalnya untuk menilai seberapa cepat dan tanggap seorang individu beradaptasi, bukan pintar atau tidak pintar.

EQ lebih penting dari IQ: Salah, yang ada itu EI (emotional Inteligence) bukan EQ (emotional Quotient). Sampai sekarang belum ada kuantifikasi valid dan reliabel pada skor atau nilai emotional (EQ). Lagipula antara EI dan IQ bukan masalah lebih penting yang mana, tapi sejauh apa EI seseorang membantunya dalam beradaptasi (kembali lagi ke filosofi poin sebelumnya).

Nah itu dia miskonsepsi ter-ngawur yang dipercaya di indonesia, bagaiman munurut kalian, beri pendapat kalian paling menohok di kolom komentar.

penulis: millenie

sumber: link, link 2, link 3, link 4dan berbagai macam sumber di internet

Diubah oleh millenie 19-12-2021 11:33
screamo37fathroniawanitugue
awanitugue dan 53 lainnya memberi reputasi
20
19.1K
241
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan