ih.sulAvatar border
TS
ih.sul
Ekonomi Amerika Dan Indonesia, Sebenarnya Dimana Bedanya?


Indonesia kita itu negeri yang kaya. Diberkahi dengan kakayaan alam yang begitu melimpah membuat Indonesia menjadi salah satu negara dengan potensi terbesar di dunia namun hari demi hari kita terus saja diterpa dengan masalah ekonomi seperti hutang luar negeri yang terus membengkak atau jumlah impor yang terlalu tinggi. Disisi lain Amerika serikat berhasil menjadi negara dengan ekonomi terbaik di dunia.

Why? Kenapa? Kok iso? Memang benar bahwa Amerika itu lebih luas dibanding Indonesia dan jumlah penduduknya juga lebih banyak namun saya merasa hal tersebut bukanlah penyebabnya, buktinya negara Jepang punya ekonomi yang lebih baik dari Indonesia. Untuk menjawab pertanyaan tersebut kita harus melihat dari begitu banyak faktor namun logikanya sederhana, Amerika lebih kaya karna pemasukannya lebih besar atau pengeluarannya lebih kecil.



Bisa dibilang pajak merupakan pemasukan terbesar bagi sebuah negara dan karna jumlah penduduk Amerika lebih banyak dibanding Indonesia (328 : 270) maka wajar jika pendapatan pajak Amerika lebih tinggi namun perbedaannya tak mungkin sebesar itu. kendati demikian Amerika memiliki jangkauan pajak yang lebih luas dari Indonesia karna segala macam industri seperti film porno, lokalisasi maupun kasino juga wajib membayar pajak pada pemerintah. Kalau di Indonesia sektor-sektor tersebut bukan hanya tidak membayar pajak namun dianggap tidak ada oleh pemerintah meskipun keberadaannya tumbuh subur.

Dan di Amerika juga tidak ada istilah seseorang tidak membayar pajak. Pemerintah disana memiliki akses terhadap rekening bank warganya sehingga jika seseorang telat membayar pajak maka pemerintah berhak untuk langsung mengambil uang dari rekening tanpa peringatan apapun. Jumlah pendapatan yang didapatkan seseorang juga bisa terdata dengan jelas karna kebanyakan orang hidup dengan mengandalkan gaji bulanan. Kejam tapi efektif.



Hal lain yang bisa menjadi pemasukan suatu negara adalah ekspor dan dalam hal ini Indonesia benar-benar kalah, kalah telak. Guru saya saat Sd pernah cerita bahwa Indonesia mengekspor karet dan tembaga keluar negeri lalu mengimpor kabel dari luar negeri. Dari apa kabel dibuat? Tentu saja dari karet dan tembaga yang negara ekspor. Singkatnya kita mengekspor bahan mentah keluar negeri lalu membeli kembali produk jadinya dengan harga berkali-kali lipat lebih mahal.

Amerika mengekspor barang yang sudah jadi dan dari segi kualitas maupun harga barang-barang buatan mereka sungguh bersaing disini dan jumlah yang mereka ekspor juga banyak. Jenis dari barang ekspornya juga banyak. Katakanlah film atau buku, ada begitu banyak film Amerika yang sukses diluar negeri sedangkan Indonesia? Berapa banyak sih film indo yang tayang diluar?



Tidak hanya menjual barang keluar negeri, Amerika juga gencar mengundang orang luar untuk menghabiskan uang di dalam negeri. Lihat saja patung liberty, warner bross, disneyland atau whitehouse, siapa yang tidak kenal tempat-tempat itu? Tidak terbatas pada pariwisata Amerika juga memiliki berbagai fasilitas dan perkantoran yang membuat orang dari seluruh penjuru dunia betah datang dan menghabiskan uang mereka seperti perusahaan-perusahaan raksasa (google, amazon) dan juga universitas (Harvard, stanford). Banyak pendatang = semakin banyak uang.

Lalu bagaimana dengan pengeluaran Amerika? Bisa dibilang Amerika cukup gila dalam mengeluarkan uang terutama di bidang militer namun selain itu tak ada banyak perbedaan dengan Indonesia. Satu-satunya masalah disini hanyalah korupsi. Anggaran pemerintah yang dikorupsi akan menyebabkan pembangunan terhambat atau malah dibatalkan sama sekali, lingkaran buang-buang uang yang sangat merugikan negara ini. Tentu saja di Amerika juga ada korupsi tapi setidaknya korupsi disana ditindak tegas dan kemana uang tersebut pergi dicatat dengan jelas.



So, apa sebenarnya masalah utama dari negeri ini? Indonesia tidak kalah jika membahas sumber daya alam sehingga masalah utamanya adalah sumber daya manusia atau SDM. Orang-orang pintar di negeri ini kebanyakan memilih pergi ke Amerika dan berkarya disana sehingga tak ada yang sanggup untuk mengelola kekayaan alam negara ini dan ujung-ujungnya dijual ke negara lain.

Indonesia itu kaya namun sampai kapan bisa kaya? Kekayaan alam suatu saat akan habis sehingga Indonesia harus fokus mengembangkan sumber daya manusianya. Jika tidak… entahlah, yang jelas pasti gawat sekali.

Sekian dari saya mari bertemu di thread saya yang lainnya.

sumber sumber
Diubah oleh ih.sul 26-08-2021 11:21
eyefirst2
agusrezapratam4
jackaz
jackaz dan 26 lainnya memberi reputasi
27
7K
119
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan