masnukho
TS
masnukho 
Viral Video Pemancing Terjebak Arus Deras di Tengah Sungai Serayu, Ini Kronologisnya
Tengah asik memancing di tengah sungai, arus deras sungai Serayu datang tiba-tiba dan menjebak seorang pemancing


Memancing adalah hobi yang menyenangkan dan menguntungkan GanSis, meskipun hobi ini merupakan sebuah aktifitas yang membutuhkan kesabaran lebih menunggu umpan pada kail untuk dimakan ikan, namun saat mendapat ikan besar perasaan bahagia atas kesabaran pun akan didapatkan.

Hobi memancing sendiri di Indonesia tidak perlu repot mencari tempat untuk mencari ikan, sebab Indonesia adalah Negara maritim dimana wilayah kita banyak perairan dan pastinya populasi ikan dapat hidup dengan baik di Negara kita.

Entah di sungai, rawa, danau, laut, kanal, atau bahkan saluran iri gasi sawah dapat dijadikan sebagai tempat untuk menyalurkan hobi memancing GanSis, untuk mendapatkan ikan dari hasil memancing adalah hal yang mudah saat kita berada di Negeri yang kaya.


sumber gambar

Memiliki hobi memancing ikan memang sering membuat para pelakunya sering lupa waktu GanSis. Terlalu asik memancing hingga lupa bahwa telah duduk terlalu lama di pinggir sungai atau lupa bahwa cuaca sedang tidak baik.
Bahkan ada orang-orang yang lupa bahwa tempat mereka memancing adalah tempat yang cukup berbahaya karena dapat terjadi ancaman yang datang tiba-tiba dari alam GanSis, seperti kejadian yang tengah viral di media sosial.

Beredar sebuah video di media sosial yang dibagikan oleh akun Instagram @net2work dimana memperlihatkan seorang pria terjebak di tengah derasnya air sungai Serayu, Banjar Negara.

Adapun kronologisnya kejadian ini terjadi pada tanggal 20 Juni 2021 lalu tepatnya pada pukul 16.00 WIB.

Diketahui pria ini datang ke sungai Serayu untuk memancing ikan, saat melihat sungai tengah surut pria tersebut memutuskan untuk memancing dari tengah sungai.
Namun tidak lama setelah pria tersebut sampai di tengah sungai, datang arus deras secara tiba-tiba yang membuatnya terjebak di tengah sungai di atas sebuah batu besar.




Melihat kejadian tersebut warga desa Bandingan, Sigaluh pun mengambil tindakan penyelamatan.
Mereka menurunkan beberapa orang dengan sebuah perahu karet untuk menyelamatkan pemancing yang berada di tengah sungai.
Penyelamatan pun berjalan lancar dan pemancing yang terjebak di tengah sungai berhasil diselamatkan.

Di bawah ini video selengkapnya!


Spoiler for Kronologis Kejadian:


Cuaca sering berubah-ubah, terkadang prakiraan cuaca yang dikeluarkan pun tidak dapat memprediksi dengan tepat kapan akan turun hujan atau kapan hanya akan awan mendung.

Bagi kita semua waspada terhadap cuaca ekstream itu adalah hal yang penting dan perlu dilakukan GanSis, sebab tidak semua orang bekerja di dalam ruangan atau di tempat yang aman terhadap perubahan cuaca.

Begitupun dengan menjalankan hobi yang berkaitan dengan alam seperti mendaki gunung, snorkeling, memancing, camping, dan hobi-hobi lainnya juga harus perhatian terhadap cuaca dan kondisi alam.
Jangan sampai memaksakan kehendak sampai akhirnya membahayakan diri sendiri dan orang lain.




Dalam menjalankan hobi kita juga membutuhkan sebuah kontrol emosi atau napsu untuk menjalankan apa yang menjadi kesenangan GanSis.
Jika kesenangan kita bisa mendatangkan bahaya atau mengancam keselamatan maka bisa dicegah atau diurungkan terlebih dahulu sampai keadaan memungkinkan untuk kembali menjalankan hobi kita tersebut.

Pastinya konteks menjalankan hobi disini adalah hobi yang positif ya GanSis, bukan hobi-hobi negatif yang memang membawa keburukan bagi pelakunya.

Oke, semoga thread bahasan kejadian yang tengah heboh di media sosial ini bermanfaat dan menjadi pelajaran bagi kita semua.

Terima kasih telah singgah, dan sampai jumpa lagi di thread ane yang lain.



Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar & referensi
1, 2, 3

fuadasyhary96ujellyjelloyugeel
yugeel dan 9 lainnya memberi reputasi
8
4K
69
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan