zatilmutieAvatar border
TS
zatilmutie
Deretan Tanaman Yang Dijadikan Bumbu Anti-mainstream Di Masakan Tradisional
Bumbu unik khas daerah



Mengulik kuliner Nusantara rasanya tak akan habis. Masakan tradisional tiap daerah yang memiliki ciri khas berupa citarasa dan bentuk. Ada yang mirip secara penampakannya padahal bumbunya berbeda. Itulah keanekaragaman budaya kita yang wajib kita junjung.

Masakan tradisional daerah memang memiliki perbedaan mencolok pada rasa akibat dari penambahan bumbu. Ya tentu kita tahu beberapa jenis masakan yang sudah dikenal secara nasional seperti rendang, bebek betutu, coto, gudeg dll.

Citarasa khas daerah juga begitu kental, misal; pedas bersantan khas padang, manis gurih khas jawa, masakan bali yang kaya bumbu dll. Semuanya menjadi kekayaan khazanah Nusantara.

Di balik kuliner unik itu ternyata ada bumbu yang unik juga loh! Penasaran?yuk simak di thread kali ini.

1. Jangu



Jangu adalah nama herba bumbu bali yang bahasa daerah lainnya menyebut jeringau atau dlingo atau Acorus Calamus. Tanaman herbal yang sering dipakai dalam bumbu bali ini diambil rimpangnya. Harum sekali rimpang jangu ini sehingga dipakai dalam wewangen atau bumbu rempah. Contoh masakan bebek betutu. Rasanya sedikit pahit dan pedas. Namun jadi salah satu ciri khas kuliner bali.



2. Salam koja 



(Murraya koenigii syn. Chalcas koenigi) atau temurui adalah bumbu yang dipakai dalam pembuatan masakan kari khas aceh. Sehingga disebut daun kari. Wanginya yang khas seperti daun jeruk.





3. Andaliman atau itir-itir



Andaliman atau (Z. acanthopodium) adalah tumbuhan Zanthoxylum (suku jeruk-jerukan, Rutaceae). Bumbu mirip merica ini kebanyakan tumbuh di hutan. Namun suku batak banyak yang menanamnya.

Bumbu ini memang ciri khas batak contohnya masakan Tapanuli yaitu arsik. Bumbu ini memiliki rasanya sedikit pedas tapi harum mirip jeruk.





4. Sedap malam



Sedap malam adalah bunga yang sering dipakai pada pernikahan Atau untuk disimpan di pemakaman di atas pusara. Harumnya yang bisa wangi sampai malam hari ini membuatnya selalu diminati.

Namun di Palembang, bunga sedap malam ini dipakai dalam masakan tekwan. Hmmm anti mainstream ya.



5. Adas



Bumbu rempah ini mirip dengan jintan. Namun wanginya berbeda. Adas termasuk bumbu dalam pembuatan rendang khas padang.

 


6. Klabet



Klabet atau Fenugreek (Trigonella foenum-graecum) merupakan tumbuhan dari keluarga Fabaceae. Klabet dapat digunakan untuk obat. Biji klabet biasa dijadikan tambahan bumbu halus dalam masakan kari.

7.Ruku-ruku 



Bahasa latinnya Ocimum tenuiflorum merupakan tanaman terna yang tergolong familia lamiaceae. Yang mirip kemangi. Hanya ini lebih keunguan di ujung batang atau daunnya.
Ruku-ruku atau kemangi hutan. Ruku-Ruku dipakai dalam masakan gulai. 

8. Mesui



Mesoyi atau masoi (Cryptocarya massoia (Oken) Kosterm) adalah tumbuhan Mirip kayu manis adalah
sejenis pohon yang menebarkan aroma wangi. Yang dipakai adalah kulit kayunya.
Biasa dalam bumbu Bali ini masuk dalam wewangen atau rempah.

Bagaimana Gansis? Adakah bumbu unik lainnya di daerah agan sista? Yuk ceritakan di kolom komentar!

emoticon-nulisahemoticon-Big Kiss

Opini pribadi
Sumber dan gambar: Wikipedia
Grup Facebook resep masakan Indonesia
Klik
adeeva16
toinxx08
hoorray
hoorray dan 44 lainnya memberi reputasi
45
6.9K
224
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan