miniadilaAvatar border
TS
miniadila
[COC Reg. Mojokerto] Hamparan Bunga Refugia Menjadikan Mojokerto Viral
Hamparan bunga refugia menjadikan Mojokerto seketika viral



Assalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat datang Agan Sista di therad ane kali ini.


Apa sih aktivitas paling mengasyikkan bagi Agan Sista jika ingin menyegarkan pikiran? Pasti masing-masing dari sahabat kaskus mempunyai jawaban yang berbeda-beda satu sama lain. Namun, sebagian besar pasti menyukai piknik.

Piknik atau berwisata bisa ke mana saja sesuai tujuan yang diinginkan. Ada yang menginginkan berwisata menikmati hamparan luas air samudra, bermain pasir dan embusan angin membelai dedaunan pohon kelapa, bisa jadi pantai adalah pilihan. Ada juga suasana pegunungan yang menawarkan kesejukan udara dan dinginnya air mengalir di sungai atau air terjun. Tapi jangan salah, ada beberapa pegunungan juga menawarkan wisata pemandian air hangat. Wisata edukasi, bersejarah dan kuliner juga bisa menjadi pilihan. Tergantung GanSist aja. Atau ingin ngetrip menikmati semua suasana. Kalo begini berarti sahabat kaskus harus mempunyai agenda waktu, biaya dan vitalititas tubuh yang mumpuni.

Baru-baru ini viral di media sosial tempat wisata yang sangat beda dengan yang lainnya. Tempat wisata ini berada di sebuah desa di Mojokerto yaitu hamparan tanaman bunga refugia atau Taman Bunga Refugia.

Tanaman refugia biasanya memiliki bunga dan warna pada bunganya sangat mencolok. Ada beberapa macam tanaman yang masuk jenis refugia, yaitu sunflower (bunga matahari), bunga kertas, bunga jengger ayam(celosia), bunga kenikir dan bunga tahi ayam.
Spoiler for Jenis Bunga Refugia:


Taman Bunga Refugiadi Mojokerto ini tepatnya di Dusun Penanggungan, Desa Penanggungan, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.

Spoiler for :


Keindahan Taman Refugia seluas 4 hektar yang diapit oleh 2 pegunungan, yaitu di sebelah selatan pegunungan Welirang dan sebelah utara pegunungan Penanggungan ini lantas tersebar kabarnya dan menjadikan Mojokerto terkenal dan viral. Bahkan taman bunga di Trawas ini dijuluki Korea atau Jepang nya Mojokerto. Keren kan, GanSist.

Spoiler for Dokpri Taman Bunga Refugia di Bangkok, Thailand:


Spoiler for Dokpri Taman Bunga Refugia(jenis marigold) di Emquartier Bangkok, Thailand:


Spoiler for Dokpri Taman Bunga di Jepang:


Selain menikmati keindahan dan cantiknya berbagai macam bunga refugia, Gansist juga dimanjakan dengan keindahan pemandangan 2 pegunungan yaitu Welirang dan Penanggungan. Sehingga menambah asri dan sejuknya udara. Jika Agan Sista berkunjung ke sini, bisa berswafoto ria baik foto selfie maupun bersama teman. Spot foto pun bebas memilih.

Dengan hanya tiket Rp 5.000 GanSist telah bisa menikmati pemandangan alam Taman Refugia di Trawas, Mojokerto ini. Nah, murah kan?

Di sini ane mau bagikan beberapa foto sebagai referensi tujuan wisata selanjutnya untuk GanSist tentang pemandangan taman refugia di Mojokerto ini yang sangat indah.

Spoiler for Taman Bunga Refugia Trawas Mojokerto:


Ketika berada di Mojokerto, Agan dan Sista juga bisa melipir menikmati taman bunga juga yang tak kalah indah di daerah Pacet, Mojokerto. Berikut referensi foto yang ane bagikan.

Spoiler for Beberapa tempat wisata di Pacet Mojokerto:



Cukup sekian thread referensi tujuan wisata yang viral dari Mojokerto yaitu Taman Refugia Trawas. Selamat berkunjung ke sini Agan dan Sista.

Semoga pandemi segera berlalu, supaya kita bisa bebas menikmati keindahan alam ini.

Terima kasih, sampai jumpa lagi dan wassalam

emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia


Sumber: Opini pribadi
Gambar: Dokpri(teman), Ig #exploremojokerto, #kampungorganikbrenjonk
angulo1901
aygilagility
andrerain5
andrerain5 dan 53 lainnya memberi reputasi
54
6.5K
208
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan