SpicyAngelAvatar border
TS
SpicyAngel
Kuntilanak Penunggu Gedung Fakultas Yang Sering Muncul Menjelang Maghrib


Aku adalah mahasiswa fakultas ekonomi yang berada di Universitas Negeri di daerah Malang

Gedung Kampusku ini adalah termasuk bangunan baru yang dulunya adalah pepohonan.

Fakultasku memang berada di belakang sendiri dibandingkan fakultas lain.

Ketika itu, jurusanku mengadakan acara di sebuah gedung di lantai 4. Kita semua bersenang senang di acara tersebut hingga sore hari menjelang maghrib.

Seketika itu lampu di acara tersebut tiba tiba mati. Suara gaduh mahasiswa mulai menjadi jadi. Semua ketakutan.

Para senior mengingatkan untuk tetap tenang. Ada satu orang temanku yang memiliki rasa lebih peka dibandingkan dengan teman teman lainnya. Temanku Sari mulai gusar di tengah tengah lampu yang padam ini.

Aku berusaha memanggil sari yang berdiri disebelahku. "Sar, sar," Panggilku sambil menggoyangkan badannya. Akhirnya dia berkata kepadaku, "Ada perempuan berdiri di samping panggung depan, dia kelihatan marah."



Aku dan teman teman yang mendengar sari berbicara seperti itu langsung ketakutan. Kami percaya ungkapan sari karena dia memang termasuk teman kami yang lebih peka dari yang lainnya terhadap makhluk makhluk ghoib.

Dalam keadaan listrik mati tersebut, ada mahasiswa yang teriak "kak, ada yang pingsan", sontak semua kaget dan berusaha menghidupkan senter ke arah mahasiswa yang terjatuh lalu dibawa ke ruangan lain.

Tidak lama setelah itu, listrik kembali menyala. Semuanya kembali tenang.

Kakak senior terlihat panik. Acara yang semestinya belum selesai terpaksa harus diberhentikan. Kakak senior meminta maaf kalau kegiatan ini harus tertunda dan harus segera mengosongkan tempat ini segera sebelum adzan maghrib tiba.

Semua mahasiswa turun satu persatu melewati tangga. semuanya ketakutan dan merasakahada hal yang tidak beres.

sambil menunggu mahasiswa lain antri untuk menuruni tangga, aku dan Sari bertanya kepada salah satu senior yang aku kenal, kak Bimo ketua himpunan mahasiswa. "Kak, ada apa?",tanyaku. "Ada yang kerasukan, bahaya kalau diteruskan penunggu tempat ini marah", jawab Kak Bimo. "Perempuan?, tanya Sari". "Sepertinya begitu", jawab Kak Bimo. "Ayok Fi, kamu cepat turun dan segera pulang ke kosmu ya!" Tambah kak Bimo kepadaku.

Aku, Sari serta mahasiswa lain menuruni tangga dengan ketakutan. Sampai di parkiran aku bertemu dengan penjaga parkir fakultas. Kita biasa ngobrol dan kenal baik. Dia pak Anton.

Pak anton bilang ke aku bahwa sebenarnya Bimo oleh salah satu dosen sudah diperingatkan tidak boleh berkegiatan sampai malam. Tapi diluar kendali karena acaranya molor jadi seperti ini ada yang kesurupan. "Tadi sempat saya bantu benahin lampu di gedung dan tau ada yang kesurupan." Kata pak Anton.

Pak Anton bercerita bahwa pak Ali, teman parkir motor fakultas sering ditampaki seorang perempuan. Katanya kadang di atas lantai 4 ketika mengunci gedung, kadang di lantai 1, kadang di sini di kamar mandi parkiran motor.

Aku merasa ketakutan. Sari yang berada disebelahku nampak biasa saja. Aku tau Sari sering melihat hal semacam itu, namun aku sendiri ketakutan jika harus membayangkan hal semacam itu.

Sari mengatakan bahwa perempuan itu ada di di depan situ. Sambil menunjuk arah lantai 1 gedung tersebut. Kebetulan parkiran fakultas jaraknya dekat dengan gedung yang di maksud. Sontak aku bertanya kepadanya dimana perempuan yang dimaksud. Sari mengatakan bahwa dia berada di sebelah pintu masuk gedung persis.



Aku yang ketakutan hampir keluar air mata. Aku langsung pamit pulang ke kosku yang tidak jauh dari kampusku. Aku membawa motor dengan ngebut hingga sampai kost. Aku menceritakan kejadian ini kepada teman teman satu kost ku. Sontak teman teman yang berada di kost juga ikut ketakutan.

Itulah pengalaman yang pernah aku alami di kampusku. Meski aku tidak dapat melihat secara lansung namun aku bemar benar merasakan hawa tidak enak menyelimuti sekitarku.

Sebenarnya, pergantian malam adalah hal hal yang menguatkan sosok makhluk dunia lain. Seperti ketika menjelang maghrib adalah waktu waktu dimana makhluk dunia lain mulai terbangun untuk aktivitasnya.

Kita sebagai manusia harus senantiasa berdoa dan menjaga diri dari hal hal yang dapat mengganggu aktivitas mereka. Dimanapun berada karena pastinya ada suatu tempat dimana makhluk lain singgah. Ketika kita tidak melakukan hal hal yang mengganggu aktivitas mereka pastinya tidak akan diganggu.

Berdoa dan senantiasa sopan dimanapun berada adalah kuncinya.

Semoga kita dijauhkan dari hal hal yang buruk. Aamiin.

Bagi Cendol Ya Gan!
Diubah oleh SpicyAngel 27-03-2020 18:43
Rain171
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 5 lainnya memberi reputasi
6
975
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan