ottenAvatar border
TS
otten
Memelihara Kolam Ikan Koi di Musim Hujan dan Cuaca Ekstrim


Helo Kaskuser
Buat agan & aganwati yang melihara ikan di kolam rumah nya, di musim hujan gini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga ikan n kolam nya tetap sehat.
Musim hujan dengan cuaca yang cukup ekstrim mulai melanda. Beberapa hobiis beranggapan air hujan dan temperatur yang dingin dapat secara langsung membahayakan kesehatan ikan di kolam, terutama kolam outdoor. Apakah benar seperti itu ? Untuk menghadapi hal ini kita mungkin bisa sedikit belajar ke negara lain. Fakta nya kolam di negara empat musim seperti Eropa atau di Jepang sendiri, bisa dibayangkan temperatur air kolam ketika memasuki musim dingin.

Berikut tips menjaga kesehatan kolam dan ikan di musim hujan dan cuaca dingin :

1. Jaga Kolam Tetap Stabil

Kolam outdoor dan air hujan tidak jadi masalah selama kualitas air terjaga stabil. Koi bisa hidup di kolam yang dingin. Yang jadi masalah adalah kalo terjadi kalo ada perubahan tiba2, misalnya perubahan temperatur yang tiba2 atau masuknya air hujan yang tiba2 mengubah karakter air. Hal ini dibilang bisa bikin ikan kaget dan stress. Stress ini akan mengakibatkan turun nya daya tahan tubuh ikan Koi, dan inilah yang menyebabkan mudahnya bakteri masuk dan menyerang ekosistem kolam. Jadi bukan cuaca dingin atau air hujan secara langsung yang bikin ikan sakit, tapi stress nya itu bikin bakteri n virus gampang menyerang ikan. Kalo udah ada yang terserang biasanya cepat menular ke yang lain, gan.

Perubahan konsisi kolam ini bisa terjadi karena perubahan temperatur yang ekstrim, atau perubahan karakter air akibar masuknya air hujan. Untuk itu kita perlu menjaga agar kolam tidak mengalami perubahan yang drastis dalam waktu singkat. Gunakan filter kolam dan pompa yg cukup dan penuhi ketinggian air kolam. Semakin dalam air kolam semakin aman terhadap perubahan temperatur dan perubahan karakter air akibat masuknya air hujan. Bisa dibayangkan kalo kolam nya haya 30 cm, lalu diguyur hujan besar selama 1 jam. Kurang lebih 10cm air hujan akan masuk ke kolam, 25% air hujan akan merubah kondisi dan parameter air secara drastis (cukup berpotensi bikin ikan stress). Bandingkan jika kolam Anda 100cm, dengan hujan besar selama 1 jam pun air hujan yang masuk ga lebih dari 10% tentu akan berbeda pengaruhnya dengan kolam dengan kedalaman 30 cm.

2. Kurangi Porsi Pakan


Tips lainnya adalah mengurangi jumlah pakan. Dalam kondisi dingin metabolisme ikan menurun. Hal ini sering tidak disadari oleh para pehobi, karena di Indonesia yang beriklim hangat kebiasaan pemberian pakan tidak mengenal musim. Sebagai contoh di Jepang ketika musim dingin ikan makan sangat sedikit bahkan bisa puasa dalam jangka waktu yang cukup lama. Menghadapi musim hujan dan cuaca dingin ini, saran saya kurangi porsi pakan sampai 50% selama 2-3 bulan ini. Setelah musim hujan reda kita bisa push lagi pakan.

berikut video nya gan:


mampir juga ke website nya: www.solusikolam.com

Spoiler for mampir ke lapak ane gan:


Thanks emoticon-Cendol (S)



Diubah oleh otten 26-01-2014 03:44
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
28.8K
41
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan