darmawati040
TS
darmawati040 
Media Twitter Heboh Oleh Perbandingan Kisah Cinta! Dari Adam-Hawa Hingga Rakyat +62
Spoiler for Google:



Selamat Datang di Threadnya Ara


Assalamualaikum



Hai, hai, Agan-Sista. Wah, lama tidak jumpa. Apa kabar semuanya? Sehat dan baik-baik saja, kan? Ara harap demikian. Aamiin.

Terhitung sembilan hari sudah Ara tidak berbagi informasi. Wah, ternyata lama juga, ya. Ara sampai kaget sendiri, nih, GanSist. Bay the way, ada yang rindu threadnya Ara, gak, nih? Kebangetan, deh, jika nggak ada emoticon-Mewek

Ok, GanSist. Kali ini, Ara kembali untuk berbagi perihal cinta. Tema yang menarik, bukan? Siapa, sih, yang tidak tertarik dengan kisah cinta? Entah cinta untuk keluarga, sahabat, dan si doi.

Nah, beberapa jam sebelum Ara menulis thread ini. Ara berselancar di media twitter and Instagram. And, Ara menemukan beberapa kisah cinta yang sangat menarik, yang diulas oleh beberapa penghuni twitter.

Kisah cinta ini sudah sangat familiar di telinga orang muslim. Akan tetapi, tidak ada salahnya, kan, jika dibaca kembali dan diperkenalkan pada saudara-saudara tercinta kita yang lainnya juga?

Ok, langsung saja, ya, GanSist. Ini dia beberapa kisah cinta yang sangat menakjubkan itu:

Cekidot!

1. Kisah Cinta Adam dan Hawa


Spoiler for Kisah Cinta Adam dan Hawa:

sumber gambar

Yes, pengguna twitter satu ini mengakui bahwa, kisah cinta Adam dan Hawa menduduki peringkat terbaik. Why?Karena tidak pernah membicarakan mantan, katanya. 😂

Bay the way, gimana mau bicarain mantan, sementara mereka merupakan manusia pertama yang diciptakan?

Duh! Netizen +62 ada-ada saja, deh! Mengait-kaitkan mantan dengan kisah cinta Adam-Hawa.

2. Kisah Cinta Ali bin Abi Thalib dan Fatimah

Spoiler for Kisah Cinta Ali dan Fatimah:

sumber gambar

Nah, yang ini sungguh membuat Ara malu. Jika dibandingkan dengan manusia jaman now. Perihal cinta bukan lagi suatu hal yang perlu disembunyikan walau belum terikat tali pernikahan. Yang berkaitan dengan perasaan sulit sekali ditahan atau disembunyikan.

Rasa suka, rasa sayang, rasa benci serta rasa-rasa lainnya kerap diungkap dan diumbar tanpa malu. Ada banyak sekali pemuda bahkan yang masih bocah pandai menyampaikan isi hati. Padahal, tahu arti cinta, juga enggak!

Hm, sifat dan kelakuan manusia dari jaman ke jaman memang sangat berbeda-beda, ya, GanSist. Entah masih ada atau tidak yang seperti Ali dan Fatimah. Jangankan saling mengungkapkan perasaan, tahu saling naksir pun tidak. Bahkan setan yang terkenal sebagai raja menggoda tidak menyadari perasaan saling cinta kedua hamba Allah ini. Sungguh menakjubkan, bukan?


3. Kisah Cinta Fir'aun dan Asiyah

Spoiler for Kisah Cinta Asiyah dan Fir'aun:

sumber gambar

Fir'aun dikenal sebagai tokoh paling kejam pada jamannya. Sementara sang istri; Asiyah, merupakan seorang wanita yag dengan penuh cinta merawat nabi Musa Alaihissalam ketika masih bayi. Seperti yang kita ketahui, Nabi Musa merupakan musuh berat bagi sang Raja yang disebut dengan Fir'aun ini.

Kisah cinta keduanya cukup menarik, GanSist. Bagaimana, tidak? Menurut sejarah Islam atau cerita umat Islam, Asiyah merupakan salah seorang wanita penghuni surga karena kehendak Tuhannya dalam memberi hidayah. Sementara Fir'aun kekal di neraka tersebab kesombongan serta kekejamannya.

4. Kisah Cinta Yusuf dan Julaikha

Spoiler for Kisah cinta Yusuf dan Julaikha:

sumber gambar

Pengguna twitter yang satu ini membandingkan kisah cintanya dengan kisah Nabi Yusuf dan Julaikha. Nabi Yusuf dikenal sebagai laki-laki berwajah tampan. Bahkan, ketampanannya membuat seorang wanita tidak menyadari bahwa tangannya tergores pisau ketika memandang wajah Nabi Yusuf. Maa sya Allah, ya. Sebegitu tampannya Nabi Yusuf, GanSist.

Menariknya, Julaikha yang tergila-gila dengan Nabi Yusuf membuat ulah. Di mana, sang Nabi akhirnya dipenjarakan karena fitnah yang Julaikha buat. Semakin Julaikha mengejar, semakin jauh yang dikejar. Akan tetapi, Julaikha menyadari untuk bisa mendapatkan Yusuf, adalah dengan mendekati serta merayu Tuhan Sang Maha Pencipta. Maka Tuhan pun mendatangkan Yusuf kepadanya.

5. Kisah Cinta Nabi Muhammad dan Aisyah

Spoiler for Kisah Cinta Nabi Muhammad dan Aisyah:

sumber gambar

Kisah cinta yang satu ini bikin merinding, GanSist. Bagaimana, tidak? Nabi Muhammad begitu menyayangi Aisyah. Sampai-sampai tidak ingin istrinya itu terbangun dari tidur hanya untuk membukakan pintu untuknya. Semwntara Aisyah, ia rela menunggu di depan pintu hingga tertidur. Takut kalau-kalau tidak mendengar Rasulullah mengetuk pintu. Wah, amazing.

Ara sungguh terharu dengan kisah cinta yang satu ini. Belum lagi ketika Rasulullah marah. Ia tidak membentak atau melototi sang istri, melainkan memeluknya sehingga amarahnya mereda. Bay the way, adakah pemuda penghuni KASKUS yang bisa mencintai seperti mencintainya Rasulullah terhadap Aisyah? Jika ada, Ara pesan satu, boleh, dong. emoticon-Leh Uga

6. Kisah Cinta Salman Al-Farisi

Spoiler for Kisah Cinta Salman Alfarisi:

sumber gambar

Kisah cinta yang satu ini cukup nyesek, GanSist. Coba bayangkan, setika kalian pergi melamar seorang wanita, dan mengajak seorang teman untuk menemani. Sesampainya di rumah wanita, yang dipilih bukan dirimu, melainkan si teman. Bagaimana rasanya? Terkoyak? Hancur? Atau apa? Di jaman sekarang, kemungkinan besar akan berujung menumpahkan darah atau hilangnya nyawa.

Berbeda jauh dengan Salman Al-Farisi. Pria ini membiarkan wanita yang ia cintai memilih yang dia cinta. Salman tidak membiarkan setan merasuki pikirannya.


Bagaimana, GanSist? Apakah kisah cinta di atas membuat kalian terharu? Bagaimana perbandingannya dengan kisah cinta yang sedang kalian jalani? Bolehkah, dong, berbagi cerita di kolom komentar. Hitung-hitung ramaiin lapak Ara yang telah lama vakum.

Eh, masih ada satu kisah cinta. Kisah cinta ini dijalani oleh banyak warga +62. Penasaran? Cekidot!

Spoiler for kisah cinta warga +62:

sumber gambar

Haha! Siapa, nih, yang kayak gambar di atas? Boleh ngaku, tidak dipungut biaya. emoticon-Ngakak


Oke, sampai di sini dulu thread dari Ara. Semoga bisa berjumpa di lain waktu. Jangan bosan mampir, ya, GanSist. Salam hangat selalu untuk kalian.

Cukup sekian dan wassalam ... ^^


Terima kasih sudah mampir dan membaca.


Sumber: Opini Pribadi

Referensi: di sini




BIMA, 03 Desember 2019
sebelahblogswiitdebbyembunsuci
embunsuci dan 47 lainnya memberi reputasi
48
12.1K
178
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan