tipsbagus31Avatar border
TS
tipsbagus31
Menteri Kaya Tapi Tidak Punya Akun Instagram. Kekayaannya Lebih Dari Rp 1,4 Trilliun


Nama Nadiem Makarim beberapa saat lalu memang menjadi topik pembahasan lantaran dirinya masuk dalam jajaran menteri muda Jokowi. Lepas dari Gojek dan kini menjadi Mendikbud RI, ada hal menarik soal Nadiem Makarim ini lho. 

Seperti dikutip dari Okezone.com, Senin, (4/11), Nadiem yang kini duduk sebagai Mendikbud RI ternyata gak memiliki akun media sosial lho. Duduknya Nadiem Makarim sebagai Menteri Jokowi, tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi dirinya serta keluarga besarnya. 



Sebagai pengusaha muda, Nadiem Makarim secara langsung ditunjuk oleh Presiden Jokowi buat menduduki jabatan sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju. Menelisik kembali karier Nadiem di Indonesia, dirinya emang dikenal sebagai salah satu pendiri Gojek. 

Berharta Rp 1,4 triliun, Nadiem Makarim gak memiliki akun Instagram



Akun resmi Kemendikbud.RI menyatakan kalau Nadiem Makarim gak memiliki akun Instagram, (Instagram/@kemdikbud.ri).

Gak cuma itu lho, ia juga di tahun 2006, Nadiem memulai kariernya sebgaai konsultan manajemen McKinsey & Company. Usai mendapatkan gelar MBA, tangan dinginnya juga berhasil mendirikan Zalora Indonesia. 

Berkat tangan dinginnya sebagai pengusaha, Nadiem yang dikenal sebagai pebisnis ojek online berhasil bikin Gojek perusahaan besutannya menjadi decacorn. Hidup di zaman serab digital dan salah satu orang yang berhasil mendirikan Gojek, mustahil kalau dirinya gak memiliki akun media sosial. 

Masa iya seorang pendiri perusahaan berbasis digital gak memiliki akun sosial media yakni Instagram? Ya hal ini dibenarkan dan dikonfirmasi melalui akun Instagram resmi @Kemdikbud.ri.

“#SahabatDikbud, Mendikbud Nadiem Makarim tidak memiliki akun media sosial, ya. Kalau ada akun atas nama Mendikbud Nadiem Makarim, berarti itu akun palsu,” tulis akun Instagram resmi kemdikbud.ri seperti dikutip dari Okezone.com.

Masih muda dan sukses mendirikan Gojek sebagai startup hingga menjadi decacorn, kekayaan Nadiem mencapai Rp 1,4 triliun. Ia juga pernah masuk dalam daftar lima miliarder terkaya di Indonesia lho. 

Seperti dirilis oleh Globe Asia tahun 2018, kekayaan Nadiem Makarim mencapai US$ 100 juta atau setara dengan Rp 1,4 triliun. Jadi bagi kamu yang nge-fans Nadiem jangan pernah percaya ya kalau ada akun Instagram menamai dirinya.



Sumber :
[URL=https://mobile.[twitter=Kemdikbud_RI]1189414171160399872[/twitter]]https://mobile.[twitter=Kemdikbud_RI]1189414171160399872[/twitter][/URL]

https://techno.okezone.com/read/2019...ada-akun-palsu

https://www.dream.co.id/dinar/daftar...r-191024l.html
Diubah oleh tipsbagus31 08-11-2019 02:45
sebelahblog
4iinch
tien212700
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
3.2K
55
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan