dompetjadipeci
TS
dompetjadipeci
Anjay! Ini Dia Keindahan Di Penjara Norwegia, Dibanding Indonesia Gimana ya??


Quote:





Terlepas dari tingkat pengamanannya yang dinyatakan sebagai penjara dengan tingkat keamanan maksimal, ternyata penjara bernama Halden Prison yang terletak di Kota Halden, Norwegia ini sungguh diluar dugaan. Penjara ini mengelola narapidananya dengan sangat baik. Fasilitas yang diberikan kepada narapidana pun sungguh baik.


Bila dilihat dari pagarnya, penjara ini tampak seperti penjara dengan tingkat keamanan maksimum

Ketika penjara-penjara di dunia bertujuan untuk memperlakukan narapidana seburuk-buruknya, justru penjara Halden malah lebih memilih melakukan rehabilitasi pada narapidananya supaya mereka bisa kembali ke masyarakat dengan perilaku yang baik, memiliki soft-skill, dan juga memiliki kepercayaan diri untuk memulai hidup ke jalan yang benar kembali. Dengan cara seperti ini, penjara ini sukses menghasilkan narapidana berbudi pekerti luhur dan penuh produktivitas.


Narapidana bebas membuka jendela kemudian duduk-duduk di tempat-tempat hijau

Penjara ini didesain oleh Erik Møller Architect. Konsep yang dikembangkan arsitektur ini ingin menciptakan suasana dilingkungan penjara yang menyatu dengan alam. Artinya banyak pepohonan dan tanaman hijau yang mengelilingi penjara tersebut. Dengan dikelilingi lingkungan hijau maka semangat narapidana untuk memperbaiki diri dan mengubah perilaku menjadi pribadi yang lebih baik diklaim lebih mudah tercapai.



Sedangkan untuk kamar para narapidana tampak dari luar tidak terlihat seperti suatu standar sel penjara di dunia. Lihat saja tidak ada jeruji besi dan malah digantikan dengan pintu-pintu kayu yang memiliki kaca jendela cukup lebar. Belum lagi narapidana diberikan jam keluar sel yang lebih lama. Jadi karena kenyamanan ini tidak ada alasan lagi bagi narapidana untuk kabur.


Interior sel penjara (tampak dari pintu masuk)

Yang menjadi sorotan kini adalah sel penjaranya yang dinilai lebih mirip seperti kos-kosan atau kamar mahasiswa dimana fasilitasnya sudah lengkap dan terbilang jauh dari apa yang harus diberikan kepada seorang narapidana. Ada lemari, ada kasur yang nyaman, ada kursi, meja, dan tv kabel.


Interior sel penjara

Dengan fasilitas sel yang serba nyaman ini siapa yang tidak merasa di rehabilitasi. Rupanya ada filosofi yang dianut dari pembuatan penjara ini yaitu : sekalipun narapidana memiliki sifat yang jahat, bila mereka diperlakukan layaknya orang baik pasti lama kelamaan mereka ikut berperilaku baik, tetapi bila mereka diperlakukan layaknya sekawanan setan dan dikucilkan maka mereka akan terus berperilaku jahat dimanapun mereka berada.



Di laci lemari sel narapidana, disediakan berbagai macam peralatan masak dan narapidana diberikan kebebasan untuk berkreasi di kamarnya mulai dari memasak, bermain alat musik, ataupun melakukan olahraga. Disediakan juga alat musik yang bervariasi untuk dipinjam. Sehingga para narapidana tetap produktif.
Spoiler for alat musik bisa dipinjam sesuka hati:


a
Ada juga studio musik yang bisa digunakan sebagai sarana meningkatkan produktivitas napi

Studio musik menjadi favorit narapidana, sebab didalamnya disediakan berbagai macam alat musik. Mulai dari gitar, keyboard, drum, mic, sound system, dll. Tetapi untuk alat musik gitar & keyboard disediakan dalam stok yang banyak sehingga ketika dipinjam para napi untuk dimainkan di kamar, alat musik tersebut masih ada cadangan.



Pada games room disediakan playstation dan arcade game lainnya. Games room ini sering dijadikan tempat kumpul para narapidana untuk saling bersosialisasi, bertukar pikiran, dan saling bercerita. Tampaknya ruangan ini sangat dimanfaatkan dengan baik bagi para narapidana untuk menjalin hubungan dengan napi lainnya atau bahkan dengan sipir penjara.
Spoiler for potret suasana games room:




Selain itu ada juga ruang olahraga yang terdiri dari lapangan basket dan wahana panjat tebing. Sarana ini digunakan untuk membentuk pola hidup sehat para narapidana supaya rutin berolahraga sehingga kesehatan tubuh dan mental meningkat. Setiap minggu biasanya narapidana dikumpulkan di ruangan ini untuk berolahraga. Walaupun demikian, narapidana bebas menggunakan ruangan ini kapan saja.



Dan yang terakhir, tentu saja disediakan tempat ibadah. Jadi bagi narapidana yang ingin memantapkan nilai religinya bisa ke tempat ibadah yang didesain fleksibel atau dapat digunakan tiap-tiap agama.



Wah indah sekali ya penjara yang ada di Norwegia ini. Melihat dari konsepnya saja ane sudah yakin kalau penjara ini ingin menciptakan rehabilitasi ketimbang membuat jera para narapidana. Jadi selepas dari penjara ini narapidana diklaim dapat berbaur kembali dengan masyarakat dan itu terbukti dengan menurunnya tingkat kriminalitas di Norwegia dalam beberapa dekade ini.


Sumber : Disini
Sumber gambar : Google.com
anasabila4iinchsebelahblog
sebelahblog dan 33 lainnya memberi reputasi
34
14.9K
261
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan