faizalpaAvatar border
TS
faizalpa
SEO dan SEM
Assalamualaikum wr. wb.

Hallo Agan/Sista dimanapun kalian berada? Salam kenal yah.. Balik lagi ke thread ane yang edisi 2 emoticon-Big Grinemoticon-Big Grin  mengenai seputar SEO masih, tapi kali ini ingin membahas SEM (Search Engine Marketing).

     
SEO dan SEM akan sering ditemukan apabila Anda baru mulai terjun di dunia digital marketing. SEO dan SEMini bertujuan untuk meningkatkan traffic dalam hal promosi dan pemasaran penjualan produk baik produk barang ataupun jasa. Untuk memahaminya, mari kita bahas satu per satu.


SEO

SEO yang merupakan singkatan dari Search Engine Optimizationatau optimasi mesin pencari adalah sebuah suatu strategi atau serangkaian teknik yang sistematis untuk menempatkan website atau blog berada di halaman utama SERP (Search Engine Result Page) dan potensial sesuai dengan keyword yang ditentukan. Melakukan SEO memerlukan keterampilan dan ketekunan. Selain itu, melakukan SEO juga membutuhkan keterampilan analisis, kompetitif, dan strategis. Hal ini dikarenakan dibutuhkannya analisis untuk meneliti kata kunci atau keyword apa yang akan ditargetkan. Secara teknis, SEO membutuhkan waktu minimal tiga bulan untuk mendapatkan hasil yang optimal. Tujuan utama melakukan SEO adalah untuk meningkatkan traffic visitor atau kunjungan dengan keyword yang tertarget. Salah satu indikator utama keberhasilan SEO adalah semakin tingginya posisi website atau blog dengan keyword tertentu di search engine. Semakin tinggi posisi website atau blog dengan keyword tertentu di search engine, maka semakin tinggi pula pengunjung atau visitor yang berkunjung ke website atau blog tersebut.

SEM

SEM merupakan singkatan dari Search Engine Marketing. Sama seperti SEO, SEM juga memiliki tujuan untuk mendapatkan tampilan website atau blog pada halaman utamaSearch Engine Result Page. Pengguna SEM umumnya identik dengan penawaran produk. Biasanya, pengguna SEM yang beriklan du search engine adalah toko-toko online yang memiliki produk atau jasa untuk dijual. Meskipun ada, umumnya sangat jarang ditemukan pengguna SEM yang mempromosikan konten tulisan saja. Yang membedakan SEO dan SEM adalah dalam segi biaya. SEM merupakan trik pemasaran internet yang membutuhkan biaya, sedangkan SEO gratis alias tanpa biaya. Secara teknis, pembayaran Search Engine Marketing umumnya dilakukan dengan cara pay per click atau dengan ketentuan berapa lama waktu. Hasil SEM akan dengan cepat terlihat dari berapa besar dana yang dialokasikan. SEM berfungsi untuk meningkatkan pengunjung dan popularitas, serta keyword yang akan ditargetkan. Baik SEO dan SEM memiliki tingkat kesulitan masing-masing.

Search Engine Optimizationdan Search Engine Marketing tidak digunakan untuk adanya persaingan satu sama lain, tetapi SEO dianggap sebagai bagian dari layanan SEM. Apabila teman2 memutuskan untuk melakukan bisnis di dunia internet, sebaiknya website yang teman2 miliki dapat ditampilkan pada mesin pencarian organik dan juga pada bagian yang diiklankan. Ini artinya, SEO dan SEM dibutuhkan untuk memperluas jaringan bisnis di dunia online.

Komponen Apa yang Disertakan SEM?

Selain pengoptimalan bagi mesin telusur, SEM juga menyertakan penggunaan penelusuran berbayar sebagai komponen. Apa saja contohnya? Seperti daftar bayar per klik (PPC) dan iklan semacam Google Ads. Jadi sebagian besar, bentuknya adalah kampanye (iklan) dan kegiatan PPC. Nah jika teman2 melakukan SEO, hal ini juga termasuk upaya SEM.

Jadi, Apa Perbedaan Antara SEO dan SEM?

SEOmeningkatkan jumlah pengunjung website dengan membuat web itu muncul di peringkat tertinggi pada halaman hasil pencarian di mesin telusur. SEM lebih besar jangkauannya, dianggap sebagai pemasaran pada internet yang meningkatkan visibilitas web lewat hasil mesin pencari organik dan juga lewat iklan. Jadi SEM mencakup kegiatan SEO serta taktik/ strategi pemasaran di mesin pencarian yang lainnya.

Segini dulu ya pembahasannya mengenai SEO dan SEM yang ane share ke teman2, mungkin ane masih perlu belajar lebih banyak lagi mengenai SEO dan SEM. Maklumin ya teman2.

Buat teman2 yang ingin belajar juga seputar SEO,  Marketing, dll. Cek aja kemari ya teman2, siapa tau berminat.

https://www.instagram.com/p/B2gTMJ1j..._web_copy_link

 

Bagi teman2 yang ingin tau lebih luas lagi mengenai SEO yuu, mari ikutan gabung aja ke www.babastudio.com di tunggu ya teman2.



Ane cantumin juga daftar referensi dari mana.

https://www.webarq.com/id/memahami-s...ital-marketing

 

Akhir kata ane ucapiin, Wassalamualaikum.. wr.wb


emoticon-Baby Boyemoticon-Baby Boy :terimakasih

Diubah oleh faizalpa 17-09-2019 10:20
garudarrider
garudarrider memberi reputasi
1
418
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan