ndutsetiawan
TS
ndutsetiawan
Sri Kresna Mempunyai Istri 16.108 ? , Siapakah Ia Sebenarnya?


ilustrasi diolah dari Pinterest.com


Sri Kresna, ada yang tahu siapakah dia?


Oh... yang tampan itu ya. Pantas istrinya sampai 16.108?

Wow... Amazing!


ilustrasi diolah dari Pinterest.com


Wah, luar biasa ya.
Setelah mengenal Zeus si Raja dewa di mitologi Yunani, Odin si Penguasa Asgard, Arjuna si Flamboyan, kali ini mari kita kulik tentang:

Sri Kresna titisan Batara Wisnu.



Film Krisna kecil pernah diputar di stasiun tv. Bocah kecil lucu berkulit biru yang suka bermain seruling.

Aku adalah pencinta komik, film kartun dan cerita wayang.

Meski setua ini, aku tidak ketinggalan menontonnya.

Penasaran saja, pingin membandingkan sosok Kresna yang selama ini aku baca di komik, baca di buku atau nonton langsung wayang kulit atau wayang orang.

Apalagi setelah muncul berbagai cerita wayang versi India di layar TV.

Semua cerita ini hampir sebagian besar tidaklah banyak berbeda meski versinya tidak sama.

Cerita awal kelahiran Kresna, kiprahnya di perang Mahabarata sampai akhirnya ia meninggal pun sudah habis kulalap.

Kresna digambarkan sebagai pemuda berkulit biru, kalau versi Jawa malah berkulit hitam sesuai warna Dewa Wisnu.

Warna kulit biru melambangkan keberanian, kebulatan tekad, pikiran mantap serta kesadaran sempurna.
Atau melambangkan warna laut dan langit bermakna luas dan tidak terbatas seperti makna dari Wisnu sendiri.


Kresna bersaudara dengan Baladewa, dan Sumbadra, putra dari Prabu Basudewa Raja Mandura, terkenal sakti.
Bisa berubah menjadi raksasa ketika marah dan bertiwikarma.


Mempunyai kemampuan meramal karena ia mengetahui buku takdir, yang berisi kejadian yang akan terjadi di masa datang. Dia juga mempunyai bunga sakti Wijayakusuma yang dapat menghidupkan kembali orang mati. Memiliki senjata Cakrabaswara yang mampu menghancurkan dunia.

*

Asal Muasal Kresna mempunyai istri sebanyak 16.108.


Dewa Indira, sebagai Dewa Perang mengalami kekalahan bertempur dengan Narakasura dari Pragjyotisha.
Dewa Indra mengadukan kekalahannya kepada Kresna sebagai titisan Dewa Wisnu.

Maka terjadilah pertempuran, dan Narakasura berhasil dikalahkan oleh Kresna. Raksasa Narakasura mengalahkan Indra dengan menawan puteri berjumlah 16.100 orang.

Setelah Narakasura kalah berarti semua puteri dibebaskan.

Sebagai bekas tawanan mereka mempunyai martabat telah jatuh si mata masyarakat. Untuk memulihkan martabat mereka Kresna menikahi mereka semua.


Termasuk dengan delapan isteri utama Astha Bharyayaitu :
Rukmini, Satyabama, Jambawati, Kalindi, Mitrawrinda, Nagnajiti, Badra dan Laksana.

Jadi genaplah istri Kresna menjadi 16.108 orang.

Satyabama adalah perwujudan dari Radha dan sisanya adalah perwujudan dari Dewi Laksmi sebagai pasangan sejati Dewa Wisnu.



Anak-anaknya adalah Dari Rukmini lahir Pradyumna dan Carumati. Perkimpoiannya dengan Jambawati beranak Raden Samba dan Siti Sundari.

Dengan Satyabama berputera Raden Boma Narakasura.


Ditambah lagi 180.000 anak laki-laki.

*

Sri Kresna titisan Batara Wisnu yang mempunyai istri 16.108, belum lagi ribuan dewi Lakhsmi yang setia melayaninya.


*

Ketika Batara Narada datang untuk melihat, ia berkata:

“Kresna telah menikah dengan 16.108 istri lebih. Bagaimana dia memperlakukan mereka, aku ingin melihatnya?



Narada melihat 16.108 istana. Sedang Kresna bertindak dengan cara berbeda-beda.

Di suatu tempat Kresna bermain dengan anaknya. Di lain tempat ia bercengkrama dengan istrinya.
Di tempat yang lain lagi. Ia sedang menggelar acara.


Begitu banyak, 16.108 cara Kresna bertindak.

Itulah Kresna.



Kresna kecil seperti di film kartun TV, suka bermain layaknya anak kecil biasa, tetapi ketika ia ketahuan makan tanah, ibu angkat Yasoda terkejut dan pingsan setelah melihat mulut Kresna di dalamnya adalah gambaran langit bumi seisinya.

Sebagai simbol bahwa ketika ada kebutuhan, Kresna menunjukan sifat Ketuhanannya. Ia mampu menelan dunia seisinya.
Berarti semua dunia dan isinya mampu dikuasainya.

Maka tidaklah heran jika dasar ketuhanan, adalah Tuhan Yang Maha Kuasa, Tuhan absolut dan mutlak. Yang ada dalam diri Kresna menjadikan kesimpulan bahwa selain Tuhan semua adalah pelayan.

Kresna adalah Tuhan yang bersifat maskulin. Semua jiva atau atma sejatinya adalah bersifat feminim yang harus melayani hanya Tuhan yang maskulin.

Kresna adalah personifikasi yang tepat sebagai Tuhan Maha Kuasa Yang Absolut.

Maka wajarlah, jika ia dilayani istri 16.108, belum lagi ribuan dewi yang setia melayaninya.



*

Bagaimana, adakah yang mempunyai pendapat lagi mengapa Kresna sampai beristri 16.108 orang?

Boleh ditambahkan di kolom komentar, ya!

Salam pagi
------------------
JAGAT ALIT



anasabila4iinchtien212700
tien212700 dan 30 lainnya memberi reputasi
29
42.9K
294
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan