rojabmaulanaAvatar border
TS
rojabmaulana
Hamburger Sederhana Ala Resep Rumahan, Awas Ngiler!
Hallo ane mau bagi-bagi tips membuat burger sederhana nih, kepoin yuk?!



Dok.pri

Ada resep rumahan membuat burger kepoin yuk?!

#ResepRumahan
#Burger_Sederhana
#Versi_Ane




Dok.pri

Hallo agan dan sista, selamat siang semoga hari ini segala apa yang diagendakan dapat berjalan sesuai harapan ya.

Oke sesuai dengan janji ane diatas, sekarang ane bakal bagi-bagi tips membuat burger sederhana yang ngga pake ribet.

Sebelumnya ane mau tanya, apa solusi kamu ketika perut keroncongan tetapi tak ada makanan berat seperti nasi? Hmm ... Kalau ane sendiri solusinya adalah makan roti karena roti mengandung karbohidrat, lalu menu ane siang ini berbeda ane mencoba membuat burger nih tetapi ane coba buat sederhana saja, yang penting bisa ganjal perut, hihi.

Oke sejatinya menurut sumber Wikipediahamburger adalah makanan yang berasal dari kota Hamburg, Jerman, namun beberapa tahun belakangan di Indonesia burger sudah merajalela.

Ashiapp... Tanpa banyak kalimat, ane langsung saja bagikan tipsnya.

Inggridient / bahan-bahan

• Roti
• beef sapi / daging sapi instan
• Saus hot/ pedas
• Saus tomat
• Mayonaise
• Selada
• Tomat
• Timun
• Mentega

Langkah Pembuatan




dok.pri

Pertama panggang beef sapi instan yang telah dilumuri mentega.

Kedua panggang roti ( tidak dipanggang tidak masalah )

Ketiga tunggu beef sapi hingga matang, kamu perlu menunggu sekitar 5-10 menit pada saat bersamaan jangan lupa kamu harus membolak-balikan beef sapinya agar matang merata dan tidak gosong.

Keempat potong mentimun, tomat, dan selada secukupnya

Finishing siapkan roti dengan keadaan terbelah 2, maka susunlah bahan-bahan sesuai urutan berikut :

• Roti
• beef sapi
• Selada
• timun
• tomat
• saus tomat
• saus pedas
• mayonaise
• tutup dengan roti

Maka burger sederhana ala resep rumahan, siap disajikanemoticon-Wow

Itulah resep sederhana yang bisa kamu buat ketika keadaan darurat, darurat lapar maksutnyaemoticon-Ngakak

Oke jangan lupa rate emoticon-Rate 5 Star
Cendol emoticon-Blue Guy Cendol (L)
Dan follow akun aneemoticon-Shakehand2

Terimakasih, jika ada pertanyaan dan masukan seputar thread diatas bisa sertakan di kolom komentar.

Sampau jumpa dithread ane selanjutnyaemoticon-Maaf Agan

Penulis : M.Rojab Maulana
Id : rojabmaulana
Resep : Versi ane
Diubah oleh rojabmaulana 05-09-2019 06:36
Madnesss
syafetri
ceuhetty
ceuhetty dan 8 lainnya memberi reputasi
9
3.2K
39
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan