amdar07Avatar border
TS
amdar07 
Akhirnya Jepang Rilis Video Game Resmi Olimpiade Tokyo 2020
#AmdarGanteng



emoticon-Kroasia emoticon-Kroasia emoticon-Kroasia            
Hai para agan dan sista bersiaplah untuk menyambut perhelatan Olimpiade di Tokyo 2020 Perhelatan olahraga empat tahunan ini merupakan ajang berkumpulnya atlet terbaik antarbangsa. Jepang akan menyambut kedatangan ribuan atlet dari seluruh negara-negara di dunia yang ikut berpartisipasi. Ajang ini terbilang bergengsi karena setiap cabang yang diperlombakan harus melalui tahap kualifikasi dulu. Jadi yang bertanding di Olimpiade 2020 cuma untuk atlet terbaik. Sisa beberapa bulan lagi, para penonton akan disuguhi pertandingan-pertandingan seru di Olimpiade.



sumber: olympicvideogames.com
Bukan Jepang namanya kalau gak membuat inovasi baru. Dalam menyambut event akbar dan membangkit euforia penonton, panitia penyelenggara menghadirkan sebuah game dengan nama Olympic Games Tokyo 2020 yang disingkat OGT 2020. Sekarang ini game olimpiade sudah bisa dinikmati di konsol Playstation 4 dan Nintendo Switch, untuk versi PC-nya sendiri baru dirilis awal tahun 2020 nanti.



sumber: olympicvideogames.com
Dalam game ini kalian bisa memainkan 18 cabang olahraga antara lain ialah lari gawang, tinju, tenis, lari 100 meter, individual medley, baseball, basket, sepakbola, lompat jauh, lempar cakram, voli pantai, renang gaya bebas, tenis meja, sepeda BMX, rugby, judo, lari 4x100 meter, dan ada juga panjat tebing.

Bagian yang paling penting adalah pemain dibebaskan untuk membuat karakter sesuka hati sesuai selera. Setelah itu ada banyak pilihan negara, pemain juga bebas memilih negara mana yang ia sukai.

Game OGT 2020 sekarang sangat digandrungi masyarakat Jepang, bahkan di Eropa pun animonya begitu tinggi sehingga beberapa streamer terkenal sengaja memilih game ini sebagai bahan live streaming mereka. Sayangnya di Indonesia masih awam dengan game OGT 2020 tapi buat yang berminat kalian bisa beli langsung melalui toko online ataupun offline. Harganya sendiri kisaran 500 ribu sampai 600 ribu rupiah.



sumber: Ernald Anky
Penasaran kan? Hehe ane aja penasaran kok. Mungkin beberapa hari kedepan bakal beli game ini. Soalnya lumayan menghibur apalagi sekilas gameplay-nya gak ribet-ribet amat. Dan yang lebih penting sih, Indonesia wajib juara umum di Olimpiade versi game yang nanti ane mainin emoticon-Ngakak (S).

Daripada kalian dirundung rasa penasaran, nih video perkenalan game OGT 2020:


Quote:


Diubah oleh amdar07 05-08-2019 23:45
sultan71097
tata604
swiitdebby
swiitdebby dan 4 lainnya memberi reputasi
5
3.3K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan