tafakoerAvatar border
TS
tafakoer
Menganggur, Antara Motivasi Hidup dan Realita Sebenarnya
Menganggur adalah sesuatu yang tak diharapkan oleh banyak orang. Ketika usia sudah masuk dunia kerja dan ingin mandiri, Setiap orang akan berusaha secara maksimal untuk bekerja sesuai dengan bidangnya, jikapun tak sesuai bidangnya setiap orang akan bekerja dalam hal apapun asalkan itu menghasilkan dan bisa mandiri sehingga tidak bergantung pada orang tua lagi serta bisa mengumpulkan uang untuk banyak keperluan dalam menjalani setiap kehidupan.

Credit : hipwee.com

Menganggur adalah sesuatu hal yang seringkali terjadi dan dialami oleh banyak orang termasuk mereka yang lulusan perguruan tinggi pun ada yang menganggur. Bisa dibilang masalah pengangguran ini adalah sesuatu hal yang umum yang menjadi kendala bagi banyak orang. Menganggur bukan selalu karena malas mencari kerja, Terkadang ada mereka yang sudah berjuang sekuat tenaga mencari kerja akan tetapi tak bisa menemukan pekerjaan yang tepat untuk dirinya. Jikapun ada, dirinya tak bisa masuk pada bidang pekerjaan tersebut.

Banyak orang yang bekerja namun tak sesuai dengan jurusan kuliahnya, hal ini lazim ditemukan karena banyak orang akhirnya memilih pekerjaan tersebut ketimbang menganggur karena menunggu pekerjaan pada bidang yang tepat sesuai jurusan. Tak semua orang beruntung langsung bekerja, nyatanya banyak orang yang sesudah lulus kuliah terjebak pada kondisi menganggur dan sulit untuk menemukan lapangan pekerjaan, bayangan setelah lulus kuliah bisa dapat pekerjaan tak selalu sama dengan kenyataan.

Menganggur adalah sesuatu hal yang seringkali dihindari oleh banyak orang, walau berat tentu hal ini harus bisa menjadi motivasi hidup untuk bisa segera mencari kerja. Masih belum bisa menemukan pekerjaan? Mungkin ada yang salah dari diri kita entah itu karena pilah-pilih pekerjaan atau tidak mencoba minta bantuan orang lain untuk menemukan pekerjaan. Masa-masa menganggur memang sesuatu yang tak mengenakkan, untuk itulah terus berusaha mencari peluang meskipun hal itu terkadang sulit di dapat. Jikapun tak dapat pekerjaan, tak ada salahnya bila berbisnis dan membuka lapangan pekerjaan baru. Memang berbisnis itu penuh resiko akan tetapi tak ada salahnya di coba ketimbang menganggur tiada pekerjaan yang dijalani.

Sedangkan bagi yang sudah bekerja atau berbisnis saatnya untuk tingkatkan kepedulian akan keadaan di sekitarnya entah itu keluarga ataupun tetangga yang masih menganggur, hal ini karena mungkin saja mereka yang menganggur sudah maksimal mencari pekerjaan namun tak bisa menemukan pekerjaan.

Credit : piah.com

Menganggur memang sesuatu yang tak diharapkan namun nyatanya tak sedikit orang di sekitar kita yang menganggur. Bagi yang menganggur jangan patah semangat dan tetaplah berjuang untuk menjadikan keadaan diri sebagai motivasi hidup untuk segera menemukan pekerjaan yang diharapkan. Janganlah salahkan keadaan ataupun pihak lain, berjuanglah selama peluang itu masih ada. Demikian paparan tulisan ane kali ini, agan dan sista ingin menambahkan atau menanggapi? Silahkan sampaikan di kolom komentar dan sampai jumpa di tulisan selanjutnya. emoticon-Big Grin

Sumber : Opini Pribadi dan Inspirasi Kehidupan
Sumber gambar via google images
haidartamvan009
danQe
ho3n1x
ho3n1x dan 14 lainnya memberi reputasi
15
10.3K
101
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan