rofiielbananyAvatar border
TS
rofiielbanany
Tujuh (7) hal Yang harus diperhatikan saat berbicara dengan "Native Speaker"
Tujuh (7) hal Yang harus diperhatikan saat berbicara dengan "Native Speaker"



Banyak yang belum diketahui oleh kalayak umum, khususnya para pelajar yang sedang praktik menguasai bahasa Asing. Tujuh (7) hal ini harus diperhatikan karena termasuk larangan ketika berbicara dengan Native Speaker.


Sebelum membahas tujuh hal yang harus diperhatikan dalam belajar bahasa asing kita kupas dulu apa sejatinya makna dari Native Speaker, dalam bahasa Inggris Native berati penduduk Asli sedangkan Speaker : pembicara/penutur. Menurut para ahli, Native Speaker adalah Istilah yang digunakan untuk merujuk kepada “Orang yang menggunakan bahasa tertentu sebagai bahasa sehari-harinya”, nah dari sini ketika kita belajar bahasa asing kita harus mengetahui hal apa saja yang harus kita perhatikan dan tidak harus kita lakukan.

Beberapa hari yang lalu saya, Imam Rofi'i berkesempatan mengikuti pelatihan Bahasa Inggris program dari Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang bekerjasama dengan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Krisma Education Center membahas juh (7) hal Yang harus diperhatikan saat berbicara dengan "Native Speaker".

Apa saja itu ?

Mari kita bahas Satu persatu,

Bad manner What you shouldn't do when meeting native speakers
(Sikap kurang baik yang tidak boleh dilakukan ketika bertemu dengan native speaker)

1. Loud Voice
2.Controversial Topic
3. Money
4. Personal Questions
5. Your Self
6. Interupt
7. Mouthful

1. Loud Voice (mengeraskan suara)
Ketika kita berbicara dengan native speaker secara berhadapan, apalagi dalam ruangan, jangan sekali kali mengeraskan suara. Karena ini dianggap kurang sopan

2. Controversial Topic ( keluar topik)
Jangan sekali kali membicarakan hal yang tidak sejalan dengan orang yang dihadapi. Misal orientasi politik, etnisnya, dst.

3. Money (Uang/Gaji)
Menanyakan gaji kepada native speaker merupakan hal yang kurang sopan jadi hindari pertanyaan ini

4. Personal Questions (Pertanyaan Pribadi)
Menanyakan pertanyaan pribadi kurang baik ketika kita bertemu dengan native speaker. Misal : usia, status

5. Your Self (Tentang pribadi)
Jangan membicarakan diri sendiri ketika berbicara dengan seseorang.

6. Interupt (Memotong pertanyaan)
Memotong pembicaraan tanpa izin dan forum masih berjalan adalah hal yang tidak sopan.

7. Mouthful (Mulut dalam keadaan makan)
Ketika kita masih makan jangan sekali kali kita memulai pembicaraan dengan native speaker melainkan selesaikan dulu makanan kita.

Inilah tujuh (7) hal yang Bagus diperhatikan ketika kita bertemu dengan native speaker

Semoga manfaat
Diubah oleh rofiielbanany 09-07-2019 02:51
izzy713
rykenpb
abellacitra
abellacitra dan 8 lainnya memberi reputasi
9
3.1K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan