depata.prasetyaAvatar border
TS
depata.prasetya
Misteri Pulau Kematian Nusakambangan





Apa kabar Para Pecinta Horrordimana pun kalian berada
Semoga mereka yang tak kasat mata selalu menemani kalian.


Orang Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Pulau Nusakambangan. Pulau yang dijadikan penjara bagi para napi-napi kelas berat dan juga sebagai tempat eksekusi mati bagi para napi yang mendiaminya. Pulau Nusakambangan sering disebut orang dengan nama Pulau Kematian. Selain julukannya yang menyeramkan, pulau ini konon bisa dibilang angker dan memiliki cerita mistisnya sendiri.

Nama Nusakambangan didapat karena dulunya pulau ini memilki bunga-bunga yang sangat harum. Nusakambangan berarti pulau bunga-bungaan.
Kalian tau gak sih GanSis, ternyata rutan-rutan yang terdapat di pulau nusakambangan sudah ada sejak jaman kolonial Belanda.

Sebenarnya ada beberapa alasan kenapa pulau yang satu ini dijadikan sebagai pulau bagi para tahanan. Pertama, karena lokasi pulau nusakambangan hanya memiliki satu jalur masuk resmi. Jadi bisa dibilang pulau yang satu ini memiliki lokasi yang terisolir. Kedua, karena pulau ini berhadapan langsung dengan samudera hindia yang memiliki ombak-ombak yang cukup ganas. Sehingga mengurangi resiko para tahanan untuk kabur.Ketiga, penduduk sekitar bisa membantu mengawasi narapidana. Karena pulau ini juga terdapat kampung nelayan.

Selain lokasinya yang cukup menarik, pulau nusakambangan juga memiliki cerita mistisnya tersendiri, apalagi menyangkut tentang para narapidana yang dihukum mati. Lokasi di pulau ini
yang sempat menjadi momok bagi beberapa orang yang ada di nusakambangan ini adalah lokasi eksekusi seorang terpidana mati WNA karena kepemilikan narkoba.

Di lokasi tersebut konon katanya sering terdengar suara orang menangis dan suara orang minta tolong. Selain suara-suara misterius ada juga sosok-sosok makhluk tak kasat mata yang juga
sering menampakkan dirinya di pulau ini. Bahkan sosok tersebut tidak hanya menampakkan diri di malam hari saja.

Salah satu warga sekitar pernah melihat sesosok kuntilanak yang sedang
duduk diatas pohon. Selain warga sekitar yang mengalami hal-hal mistis, para penjaga lapas pun juga sering
mengalami hal serupa. Salah satu petugas lapas pun pernah mendengar suara orang berjalan seperti suara sepatu tentara yang bersumber dari pojok lapas tepatnya dekat dengan aula
dalam.

Ada beberapa tempat yang bisa dibilang angker pada pulau nusakambangan.


1. Tunggal Panaluan (Pospol Nusakambangan)

Menurut Kepala Lapas Kelas IIA Besi Nusakambangan, sering terjadi tabrakan di wilayah ini. Padahal di kelokan itu terdapat lintasan tebing karang, dan disebelah kanan adalah perairan Laguna Segara Anakan. Bahkan katanya ada orang yang pernah terjebur akibat kecelakaan di wilayah ini.

2. Pertigaan Kamboja

Di pertigaan ini ada kesan mistis yang sangat melekat. Di wilayah inilah yang terdapat pohon kamboja besar yang berdiri tegak dan memiliki cabang-caang meranggas yang hampir tak berdaun. Yang seakan-akan menambah kesan mistis di pertigaan ini. Menurut petugas lapas sekitar, dipertigaan, terutama di sekitar pohon kamboja yang berada di tengah pertigaan, adalah tempatnya bagi makhluk-makhluk tak kasat mata. Maka dari itu sering terjadi penampakan perempuan berpakaian putih dan berambut panjang, sampai sesosok orang yang terlihat sedang duduk. Karena cerita mistis itulah, pohon kamboja yang terletak di pertigaan itu
tidak ada yang berani menebang.

3. Lembah Nirbaya

Lembah yang sekarang telah menjadi Lapas Terbuka Industri Nusakambangan ini pun juga tak luput dari kesan mistis. Banyak para petugas dan napi mendengar suara-suara bahkan penampakan. Dan bahkan terjadi di siang hari. Pernah suatu ketika terdengar suara seseorang yang minta makamnya dibenarkan. Dan setelah dilihat oleh pak Kyai, memang makam tersebut menghadapnya salah. Dan makam tersebut milik WNA terpidana mati asal Nigeria karena kasus Narkoba yang bernama Samuel Iwuchukwu Okoye dan Hansen Anthony.


Selain ketiga tempat diatas yang terkenal angker, di pulau kematian itu juga terdapat sebuah gua yang bernama Gua Ratu. Gua Ratu sendiri dulunya terkenal sebagai tempat semedi oleh
orang-orang penganut kepercayaan. Konon katanya sih dulunya gua ratu sempat dijadikan tempat pembantaian pada jaman G30S PKI.



So gimana GanSist, apa kalian percaya bahwa pulau nusakambangan merupakan pulau yang mempunyai kesan mistis ? Atau hanya cerita masyarakat setempat saja ?
Komen Dibawah !




Sumber : 1, 2 , Opini Pribadi




Diubah oleh depata.prasetya 24-02-2021 02:35
introvertpsycho
nona212
tien212700
tien212700 dan 27 lainnya memberi reputasi
28
19.8K
145
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan