akusukagratisanAvatar border
TS
akusukagratisan
Amnesty Indonesia Minta Pemerintah Hapuskan Hukuman Mati
Hukuman mati adalah salah satu hukuman yang berlaku di Indonesia. Hukuman ini berlaku untuk kasus pembunuhan berencana, terorisme, dan perdagangan obat-obatan terlarang.

Hukuman mati di Indonesia masih banyak menuai pro dan kontra. Banyak aktivis HAM yang mengecam bahwa hukuman mati sama saja telah merenggut hak hidup seseorang. Mereka beranggapan bahwa hukuman mati sudah melanggar UU No.39 tahun 1999 pasal 9 tentang Hak Asasi Manusia.

Lebih lanjut, dalam penjelasan pasal 9 UU HAM tersebut dikatakan bahwa setiap orang berhak atas kehidupan, mempertahankan kehidupan, dan meningkatkan taraf kehidupannya. Hak atas kehidupan ini bahkan melekat pada bayi yang belum lahir atau orang yang terpidana mati.

Amnesty Internasional adalah sebuah gerakan goobal dengan lebih dari 7 juta orang yang percaya bahwa ketidakadilan adalah bagian dari masalah personal.

Kelompok ini menganalisa fakta dan penelitian, yang kemudian menekan dan mempengaruhi pemerintah, korporasi, dan pembuat kebijakan untuk melakukan hal yang benar. Melalui petisi, surat, dan aksi protes, para pejuang HAM ini menuntut aksi nyata dari masyarakat/individu dan institusi-institusi yang memiliki kekuasaan untuk membuat perubahan.

Amnesty Indonesia mendukung korban berjuang menghapus ketiadaan hukuman atas pelanggaran berat hak-hak asasi, dan menyuarakan tuntutan korban agar hukum ditegakkan melalui pertanggungjawaban negara yang adil atas kejahatan hak-hak asasi di masa lalu, dari Tragedi 1965, Haur Koneng, Banyuwangi, Priok, Talangsari, Trisakti, Kerusuhan Mei, Semanggi, termasuk yang terjadi di Aceh, Papua, Timor hingga pembunuhan Munir.

Amnesty menyayangkan ketiadaan hukuman ini diikuti dengan promosi jabatan bagi mereka yang terlibat. Amnesty mendukung komitmen para pemimpin negara, termasuk Presiden Republik Indonesia yang baru, Ir. H. Joko Widodo untuk mewujudkan komitmen elektoral, agenda RPJMN, hingga pidato-pidatonya pada hari HAM untuk menghadirkan keadilan bagi korban.


Image: Agenda HAM yg ditekankan Amnesty Indonesia

Baru-baru ini Amnesty Indonesia menekankan kepada pemerintah dan parlemen yang akan berkuasa pada 2019-2024 untuk menegakkan HAM dan menghapus hukuman mati yang sudah berlaku di Indonesia.


Image: Tiwitter Amnesty Iternasional Indonesia

Menurut kelompok ini, secara normatif, tak ada keraguan bahwa eksekusi terhadap nyawa seorang manusia adalah bertentangan dengan kewajiban negara-bangsa sedunia untuk melindungi hak hidup setiap manusia yang ada di bawah jurisdiksinya. Hak ini termaktub di dalam perjanjian-perjanjian bangsa-bangsa sedunia dan juga konstitusi nasional bangsa-bangsa.

Sayangnya, sebagian kecil pemerintahan di dunia masih bersikeras bahwa pembatasan hak-hak asasi melalui eksekusi mati dapat dibenarkan untuk tipe kejahatan tertentu seperti peredaran gelap narkotika. Amnesty bersama para pendukungnya terus berusaha mendalami isu ini, dan mencari penjelasan yang mencerahkan bahwa eksekusi mati itu benar-benar bertentangan dengan nilai-nilai keadilan dan martabat manusia. Belum lagi begitu banyak kita temukan kekeliruan dalam memvonis seseorang, peradilan yang tidak jujur, dan pelaksanaan standar ganda pada negara-negara tertentu.



Amnesty berharap Indonesia segera menghentikan eksekusi mati dan menghapuskannya dari seluruh hukum nasional. Dengan begitu pula, Indonesia memperoleh legitimasi lebih kuat ketika membebaskan warga negaranya yang menghadapi tuntutan hukuman mati atau di ambang tiang gantungan dan kursi listrik di negara lain.

Bagaimana menurut agan dan sista sekalian? Apakah menurut kalian hukuman mati di Indonesia cukup efektif? Atau justru kalian setuju apabila hukuman mati di Indonesia dihapuskan?
Silahkan kasih opini agan dan sista sekalian di bawah yaa

Jangan lupa emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Thank you, see you on next thread agan dan sista sekalian emoticon-Cipok
Diubah oleh akusukagratisan 21-04-2019 07:56
5
10.1K
233
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan