joko.win
TS
joko.win
Mau Turunkan atau Naikkan Harga? Sandi Dinilai Tak Jelas Konsep Ketahanan Pangan
Jakarta: Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Johnny G Plate, menilai konsep Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di sektor pangan tidak jelas. Prabowo-Sandi kerap menjanjikan hal berbeda dalam berkampanye.

Prabowo-Sandi kerap menyatakan akan menaikkan harga komoditas pertanian bila mendengar keluhan harga jual rendah. Sebaliknya, ketika mendapati keluhan harga sembako mahal, mereka menjanjikan penurunan harga.

"Ini bukan saja paradoks, ini tidak jelas apa kebijakannya," tegas Johnny di Gedung High End, Rabu, 13 Februari 2019.

Baca: Visi Misi Jokowi Lebih Jelas Ketimbang Prabowo

Isu ketahanan pangan yang digaungkan Prabowo-Sandi hanya retorika. Tak ada konsep jelas mengimplementasikannya.

Kondisi berbeda terlihat padaJokowi-Ma'ruf. Sekjen Partai NasDem itu menyebut petahana menyiapkan peta jalan guna mencapai target kedaulatan pangan.

Jokowi-Ma'ruf juga lebih menekankan pada stabilitas harga pangan. Prinsipnya, harga pangan akan naik ketika permintaan tinggi dan ketersediaan barang kurang. Sebaliknya, harga pangan akan turun manakala permintaan lebih rendah ketimbang ketersediaannya.

"Tugas pemerintah di mana? Stabilisasi harga di tingkat daya beli. Melalui ukurannya apa? Inflasi sektor pangan," ucap anggota Komisi XI DPR itu.

Isu sektor pangan diyakini akan menjadi sub bahasan dua kandidat calon presiden pada debat Minggu, 17 Februari 2019. Debat kedua bakal membahas energi, pangan, sumber daya alam (SDA), dan lingkungan hidup.

Janji menurunkan harga kerap disampaikan Prabowo maupun Sandi. Prabowo sempat menyampaikan bakal menurunkan harga kebutuhan pokok ketika bertemu emak-emak di kediamannya, Hambalang, Jawa Barat, pekan lalu.

Ia sangat menyadari kebutuhan dan kesulitan warga memenuhi kebutuhan pokok. Pasalnya, harga kebutuhan pokok sulit dijangkau kalangan menengah ke bawah.

Sementara itu, Sandi sempat menjanjikan menaikkan harga jual bagi petani. Pada suatu pertemuan dengan petani tomat akhir tahun lalu, Sandi berani menjanjikan pembangunan food station yang bisa menampung hasil produksi petani.

Pengamat Pertanian Institut Pertanian Bogor Dwi Andreas Sentosa melihat capres nomor urut 01 Joko Widodo lebih kuasai ketahanan pangan.

Menurut dia, Jokowi sudah memiliki kinerja nyata yang bisa dinilai langsung masyarakat. Salah satunya ialah dalam empat tahun membawa peringkat ketahanan pangan Indonesia naik cukup signifikan dari 72 pada 2014 menjadi 65 di 2018 dari total 113 negara.

Peringkat ketahanan pangan itu dinilai dari tiga komponen, yakni ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan. Dari sisi ketersediaan, pemerintah melaksanakan tugas dengan baik walaupun tidak bisa dimungkiri, sebagian pangan yang tersedia masih ada berasal dari impor.

"Tapi konsep ini kan tidak melihat dari mana bahan pangan itu berasal, yang penting tersedia, mau lokal atau impor tidak masalah," ujar Dwi kepada Media Indonesia, kemarin.

Bahkan, jika melihat Singapura sebagai pemuncak klasemen ketahanan pangan dunia, hampir 100% kebutuhan bahan pangan mereka didatangkan dari luar negeri.

"Di satu sisi, Pemerintah Singapura bisa menjaga daya beli masyarakat tetap tinggi. Ini masuk pada poin selanjutnya, yaitu keterjangkauan. Jadi, pemerintah bisa menyediakan dan masyarakat bisa menjangkau. Keduanya berjalan baik. Indonesia pun sedang mengalami hal ini," jelasnya.

Hanya saja, yang perlu diperhatikan ialah naiknya peringkat ketahanan pangan diikuti lonjakan impor bahan pangan yang cukup signifikan.


Tidak baik

Di sisi lain, kubu Prabowo menjanjikan penghentian impor dan penurunan harga pangan. Dwi menilai kebijakan itu tidak cukup baik. "Kalau pangan murah kasihan petani," cetusnya.

Di sisi lain, kalau mahal nanti efeknya besar. Harga pangan mahal biasanya diikuti guncangan politik. Jadi, yang seharusnya dilakukan itu menjaga ketersediaan dan harga pangan tetap stabil. Bukan menjanjikan murah. "Itu salah," ucapnya.

https://www.medcom.id/amp/yKXQOV6N-k...ilai-tak-jelas
1
2K
25
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan