kaskus.gamesAvatar border
TS
kaskus.games
5 Cerita Menarik Dibalik Piala Presiden Esports 2019 yang Wajib Agan Ketahui!
Kompetisi esports tingkat nasional seperti Piala Presiden Esports 2019 pasti memiliki gengsi yang tinggi buat para pesertanya. Makanya, banyak anak muda yang nggak mau melewatkan kesempatan bersejarah ini untuk mewujudkan mimpi mereka menjadi seorang atlet esports. Meski baru berjalan awal bulan Februari ini, banyak kisah menarik yang bisa didapatkan di ajang turnamen esports terbesar di tanah air ini.

Tim Underdog jadi Juara


 Seperti yang kita ketahui, kalau Regional Denpasar dan Palembang sudah memiliki juaranya. Yaitu ROC Esports dan PROFFESIONAL ESPORT. Tapi tau nggak, kedua tim itu adalah tim yang tidak diunggulkan untuk menjadi juara di regional masing-masing. Dengan semangat yang gigih, mereka bisa mengalahkan lawan-lawan tangguh dari berbagai daerah dan mendapatkan hadiah Rp. 25 juta.

Menempuh Perjalanan 18 Jam


 Cerita menarik didapat dari tim 13Link Esports asal Pekanbaru, Riau. Karena untuk Pulau Sumatera diadakannya di Regional Palembang, mereka harus menempuh perjalanan darat sepanjang 720 kilometer dengan medan khas Jalur Lintas Sumatera yang berkelok-kelok selama kurang lebih 18 jam. Kebayang kan lelahnya?

Esports Ditayangkan Tv Nasional


 Jika kita sering menyaksikan pertandingan esports di live streaming, Piala Presiden Esports 2019 bisa kita saksikan di Metro Tv mulai weekend besok, 16-17 Februari 2019. Bukan tidak mungkin, kalau tayangan ini mendapat rating yang bagus, stasiun tv nasional lainnya, tertarik untuk menyiarkan turnamen ini.

Pintu untuk Kompetisi Level Sekolah


 Dilansir dari instagram @spin_esport, Menpora Imam Nahrawi dikabarkan sudah menganggarkan dana sebesar Rp50 miliar untuk menggelar kompetisi-kompetisi di level sekolah. Dana tersebut akan mulai cair setidaknya setelah Piala Presiden esport 2019 berakhir. Menpora juga berjanji setelah penyelenggaraan Piala Presiden esports selesai, pemerintah akan terus mengembangkan ekosistem esports di Indonesia.

Protes Reza Arap


 Event sekelas Piala Presiden pun nggak luput dari drama. Bukan drama percintaan, melainkan drama penunjukkan JessNoLimit sebagai Brand Ambassador Piala Presiden Esports 2019 yang dipertanyakan oleh Reza Arap. Melalui akun twitternya, Arap menanyakan apa yang dilakukan JessNoLimit untuk komunitas gaming sebelum meledaknya Esport/Mobile Legends di Indonesia.

Itulah 5 cerita menarik dari perhelatan Piala Presiden Esports 2019 yang diadakan oleh pemerintah. Buat Gan Sist yang mau mendaftarkan timnya, regristasi aja dari sekarang untuk ikut kualifikasi untuk regional Solo, Manado, Bekasi, dan Pontianak masih dibuka. Selamat mencoba!

1
5.1K
41
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan