Dragon
TS
Dragon
Selamat Ultah Ke 34 Cristiano Ronaldo! Inilah 5 Rekor Dunia Yang Dipegangnya
Pemain asal Portugal yang memperkuat klub Juventus, Cristiano Ronaldo, baru saja merayakan hari jadinya ke 34 pada tanggal 5 Februari 2019. Ronaldo lahir di Funchal, Madeira, Portugal pada tanggal 5 Februari 1985. Kini dia telah mempunyai 4 orang anak yang bernama Cristiano Jr, lalu anak kembar Eva dan Mateo, serta yang terakhir anak dari pacarnya Georgina Rodríguez yang diberi nama Alana Martina.



Ulang Tahun Ke 34 (Instagram @Cristiano)


Mantan penyerang Real Madrid dan Manchester United ini dikenal sebagai salah satu GOAT(Greatest Of All Time / Terbaik Sepanjang Masa) di dunia sepakbola. Bersama dengan Lionel Messi, Ronaldo dianggap sebagai pemain terbaik dunia saat ini. Mereka berdua terus bersaing di kompetisi La Liga serta Liga Champions, sebelum Ronaldo hijrah ke Juventus awal musim 2018-19. Hingga saat ini, dia telah mengemas 18 gol dan 9 assists dari 29 penampilan bersama Juventus, sebuah angka yang besar bagi pemain berusia 34 tahun.


Cristiano Ronaldo - Juventus (sportskeeda.com)


Untuk merayakan hari ulang tahunnya dan memperingati prestasi yang telah diraihnya di kancah dunia sepakbola, jurnalis Jidonu Mauyon memuat 5 rekor dunia yang masuk catatan Guinness World Records serta masih dipegang oleh Cristiano Ronaldo saat ini di website sportskeeda.com :

5. Gol terbanyak di UEFA Champions League dalam satu musim (17)

Gol terbanyak Liga Champions (sportskeeda.com)


Cristiano Ronaldo telah beberapa kali memecahkan serta memperbaiki rekor di UEFA Champions League serta mendominasi kompetisi sepakbola di Eropa ini. Tapi satu catatannya yang dilakukan pada musim 2013-14 telah masuk rekor dunia di Guinness World Records. Dia memulai pertandingan dengan mencetak hattrick ke gawang Galatasaray lalu 2 gol ke gawang FC Kopenhagen di fase grup. Setelah fase tersebut selesai, Ronaldo akhirnya mengumpulkan 9 gol untuk tim nya Real Madrid.

Berlanjut ke babak sistem gugur, dia meneruskan penampilan hebatnya. Ronaldo mempersembahkan gol saat melawan Schalke 04, Borussia Dortmund, Bayern Munich dan juga atas Atletico Madrid di pertandingan final dan mengklaim gelar juara Liga Champions musim 2013-2014. Akhirnya dia menyelesaikan turnamen sebagai top skorer dengan 17 gol, yang masuk catatan rekor dunia.

4. Orang yang paling banyak di "liked" di Facebook (kategori pria)

Populer di Facebook (sportskeeda.com)


Saat ini internet telah mengambil alih kehidupan hampir seluruh orang di dunia, dan sebagian besar penduduk planet ini memiliki akun media sosial. Ternyata Ronaldo bukan saja "Raja" di dalam lapangan sepakbola, tapi juga di luar, karena dia mampu menarik perhatian banyak orang di media sosial. Salah satu contoh paling nyata adalah prestasi Ronaldi di media sosial Facebook.

Pada tahun 2016, pemain timnas Portugal ini mengalahkan musisi asal Kolombia, Shakira, serta aktor Vin Diesel, sebagai selebriti yang paling banyak di "like" di Facebook. Saat itu dia mendapat 116 juta likes. Sejak saat itu, popularitasnya terus meningkat dan saat ini dia telah mengumpulkan lebih dari 122 juta likes. Tentunya prestasi ini masih akan terus berlanjut. Anda dapat melihat akun Facebooknya di www.facebook.com/cristiano.

3. Atlet yang paling banyak followers di Twitter

Banyak followers di Twitter (sportskeeda.com)


Selain Facebook, Ronaldo juga merajai media sosial lainnya yaitu Twitter. Tak dapat disangkal, koneksi jaringan sosialnya adalah yang tertinggi di antara para atlet lainnya. Dengan jumlah 76 juta followers, Ronaldo merupakan atlet dengan pengikut terbanyak, mengalahkan Lebron James, Floyd Mayweather, Lionel Messi, Roger Federer, Serena Williams, serta Rafael Nadal. Selain Facebook dan Twitter, prestasi di Instagram juga tidak kalah mengkilap, kini dia punya 154 juta pengikut.

Apakah kunci sukses Ronaldo dalam merajai kompetisi di media sosial? Yang pertama tentu saja prestasi, semua orang tak akan pernah memperhatikan orang yang tak punya prestasi. Hal kedua adalah fisik prima termasuk wajah tampannya. Dia juga rajin mempertahankan kebugaran tubuhnya sehingga dapat terus menikmati perhatian dari banyak orang.

2. Hattrik terbanyak di kompetisi La Liga Spanyol (34)

Hattrik terbanyak di La Liga (sportskeeda.com)


Memang Cristiano Ronaldo kini telah meninggalkan klub Real Madrid, tapi berbagai sejarah ditorehkannya saat dia masih memperkuat klub raksasa tersebut, dan akan terus diingat dalam waktu yang sangat lama. Sejak pindah pada tahun 2008, Ronaldo telah mempersembahkan 311 gol dalam 292 pertandingan di La Liga. Hal ini membuat dia menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah klubnya hanya dalam kurun waktu 10 tahun.

Tapi prestasi yang dicetak oleh Guiness Book of Record adalah 34 kali hattrik yang dicapainya di kompetisi La Liga, jumlah yang belum pernah dicapai pemain lain sebelumnya. Saat ini pemain yang mempunyai prestasi terdekat dengannya adalah Lionel Messi yang telah membukukan 31 hattrik. Jadi masih ada kemungkinan rekor ini akan dilampaui oleh Messi dalam waktu dekat.

1. Pemain tertua yang mencetak hattrik di Piala Dunia

Pemain tertua yang hattrik di Piala Dunia (sportskeeda.com)


Prestasi fenomenal Ronaldo di tingkat klub telah mencapai tingkat yang sulit dikejar oleh pemain lainnya. Tapi ternyata prestasinya di tim nasional juga tidak jelek. Hal terbaik yang telah dipersembahkan olehnya bagi negara adalah membawa Portugal menjadi juara Euro 2016 dengan mengalahkan timnas Prancis.

Tapi dari sisi pribadi, hal yang berkaitan dengan timnas dan masuk rekor dunia terjadi pada tahun 2018. Dalam kompetisi terbesar sepakbola yaitu Piala Dunia 2018 Rusia, Ronaldo mencetak hattrik saat timnya melawan Spanyol dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 3-3. Hal tersebut dilakukan Ronaldo saat dia berusia 33 tahun 131 hari, dan menjadikannya sebagai pemain tertua yang mencetak hattrik di ajang Piala Dunia.

Referensi : sportskeeda.com/football/cristiano-ronaldo-turns-34-5-guinness-world-records-held-by-the-superstar
4
9.3K
92
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan