papaganteng212Avatar border
TS
papaganteng212
MEREK-MEREK MOBIL ANTARA ADA DAN TIADA DI INDONESIA
MEREK-MEREK MOBIL ANTARA ADA DAN TIADA DI INDONESIA



Indonesia adalah surganya produsen otomotif dunia. Semua merek berlomba-lomba menawarkan produknya di sini, baik di segmen termurah sampai di segmen termahal.

Namun, ada merek yang sukses merambah pasar Indonesia, ada juga merek yang seakan mobilnya jarang terlihat padahal sudah punya perwakilan atau distributor di sini.

Renault

Merek asal Perancis ini berada di bawah naungan Indomobil Group. Tapi, Renault seperti tidak punya aktivitas penjualan di Indonesia. Renault Indonesia punya mobil yang dijual murah yakni Kwid, dan juga menawarkan model SUV mahal seperti Koleos.


Peugeot
Setali tiga uang dengan Renault, sama-sama dari Perancis, Peugeot berada di bawah bendera raksasa Astra Group, tidak membuat merek ini terkenal di Indonesia. Peugeot memiliki model ikonik RCZ, dan belum lama ini meluncurkan 3008.
Pertanyaannya, pernahkah melihat mobil Peugeot seliweran di jalan Jakarta?


Ford

Ford Motor Indonesia resmo menutup operasinya di Tanah Air pada 2016 lalu. Bisnis FMI kemudian digantikan oleh RMA yang bertugas sebagai wakil di Indonesia. Aktivitas penjualan pun padam, seiring dengan bergantinya beberapa diler Ford menjadi merek lain.


Chevrolet
Chevrolet pernah meresmikan pabrik perakitannya di kawasan Pondok Ungu, Bekasi, beberapa tahun lalu. Produk yang dihasilkan adalah Spin, tapi tak butuh waktu lama Spin gagal bersaing dengan Avanza-Xenia, Ertiga dan Mobilio.

Pabrik pun ditutup, bahkan lahannya dikabarkan dijual. Kini Chevrolet hanya berstatus jualan saja. Produknya antara lain Trax, Trailblazer dan Spark.


Audi
Merek mobil asal Jerman ini punya status sebagai mobil mewah, dan kerap dipakai di film Hollywood seperti Iron Man atau Transporter. Tapi di Indonesia Audi kalah saing dengan BMW dan Mercedes-Benz.

Berada di bawah PT Garuda Mataram Motor yang juga anak perusahan Indomobil Group, Audi bisa dibilang gagal menancapkan kuku di pasar nasional.

Model yang ditawarkan antara lain; Audi A3; Audi A4; Audi A5; Audi A6; Audi A7; Audi A8; Audi Q3; Audi Q5; Audi Q7; Audi TT; Audi R8. Banyak kan modelnya, tapi sebanyak apa di jalanan Indonesia?



Volvo

Pernah disebut sebagai mobil pejabat Indonesia, Volvo kini seolah menghilang ditelan bumi. Volvo berada di bawah Indomobil Group, yang sepi aktivitas penjualan.

Kabarnya, Garansindo Group sempat akan membeli merek asal Swedia ini. Tapi belum diketahui kelanjutannya.



Infiniti
Merek mewah milik Nissan ini juga resmi menutup bisnisnya di Indonesia. Infiniti tidak merekam data penjualan di dalam negeri sepanjang tahun. Gerah dengan rapor merah, Indomobil pun menghentikan penjualan Infiniti.



Subaru
Merek asal Jepang yang terkenal dengan sistem 4x4 ini, tersandung masalah pajak di Indonesia. Subaru dinyatakan bersalah saat melaporkan mobil dengan sistem penggerak 4x4 tapi dimasukan dengan data 4x2, untuk mengakali pajak tinggi.

Subaru pun tutup dan menghilang, showroomnya di Pondok Indah pun seakan tidak ada aktivitas. Minat beli Subaru? coba cari di importir umum.

Tata
Tata Motor pernah menawarkan mobil penumpangnya dengan model Tata Aria. Tapi, bisnis Tata kini beralih hanya di segmen kendaraan niaga, lewat pikap dan truk. Rencana menjual mobil termurah di dunia, Tata Nano, pun menguap begitu saja.
3
14.4K
142
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan