lapar.bangAvatar border
TS
lapar.bang
[COC] Tips & Trik Penyampaian Sex-Education Yang Baik Kepada Anak #AslinyaLo



emoticon-I Love Indonesia WELCOME TO MY THREAD emoticon-I Love Indonesia



Halo para warga kaskuser sekalian, sebagaimana warga kaskuser yang berbudiman jangan lupa untuk

emoticon-Rate 5 Star RATE
emoticon-nulisah KOMEN
emoticon-pencet SHARE
emoticon-Toast CENDOL


SELAMAT MEMBACA
emoticon-Monggo






Akhir-akhir ini sering terjadi kekerasan seksual terhadap anak yang membuat kewaspadaan orang tua semakin meningkat. Bahkan ada beberapa kasus yang membuat netizen mengutuk keras pelaku kekerasan seksual terhadap anak.

Kekerasan seksual sendiri tidak hanya dilakukan oleh orang tak di kenal, bisa dari orang terdekat kita, semisal tetangga, kakek mencabuli cucunya, atau yang paling parah adalah ayah yang mencabuli anaknya sendiri.

Nah, di thread kali ini saya akan sedikit memberi tips & trik bagaimana cara kita sebagai orang tua memberikan sex-education yang baik terhadap anak. Berikut tips & triknya.



1. Bersikaplah Terbuka




Sebagai orang tua akan ada masanya dimana anak akan bertanya apa itu sex, nah disini peran orang tua sangat penting untuk memberi tahu apa yang ingin di ketahui oleh anak. Jangan pernah untuk menutup-nutupi apa yang ingin anak ketahui, sebab semakin berkembangnya jaman - pola pikir anak akan semakin kritis.

Jika anak bertanya maka jawablah sesuai dengan apa yang ada dilapangan tentunya dengan bahasa yang tidak vulgar. Namun orang tua juga harus mempelajari apa itu sex-education, jangan sampai orang tua menjawab asal-asalan dan terkesan acuh. Hal inilah yang akan membuat rasa penasaran anak akan semakin tinggi.

Dengan membaca atau mengikuti sebuah forum pendidikan seks usia dini bisa membantu orang tua untuk lebih paham tentangsex-education yang baik dan benar.



2. Santai




Lalu yang kedua adalah santai. Orang tua harus bisa santai saat memberikan sex-educationterhadap anak. Jangan sampai kita menganggap hal itu adalah pembahasan yang berat.

Kenalkan anak tentang bagian-bagian tubuh beserta fungsinya, kemudian jelaskan bahwa ada beberapa bagian tubuh tertentu yang tidak boleh di lihat dan di sentuh oleh orang lain, seperti dada, bibir, pantat, dan organ reproduksi.

Tentunya kita sebagai orang tua harus bisa menyampaikan dengan cara yang halus, karena seks bukanlah sesuatu yang jorok atau tidak normal melainkan bagian dari fase perkembangan manusia.



3. Kenalkan Perbedaan Jenis




Hal yang perlu kita lakukan selanjutnya adalah memberi tahu bahwa beberapa bagian tubuh antara laki-laki dan perempuan itu berbeda. Begitupun dengan perubahan-perubahan yang akan di alami oleh anak.

Selain memberi tahu perbedaan tadi kita sebagai orang tua juga harus menjelaskan perubahan apa saja yang akan terlihat dari sang anak nanti. Sekali lagi kita harus pandai-pandai menyampaikan apa yang seharusnya kita sampaikan, jangan buat anak merasa kalut tentang perubahan yang akan terjadi.

Sebagai contoh sederhana kita bisa memberitahu jika anak laki-laki akan seperti ayah dan jika anak perempuan akan seperti ibu. Konsep ini juga berlaku tentang bagaimana cara anak memilih pakaian dan menggunakan toilet.



4. Jangan Memarahi Anak




Sudah banyak contoh orang tua yang marah seakan-akan menutup-nutupi jika si anak bertanya tentang seks. Seks itu kotor, seks itu tidak pantas dibicarakan, seks itu dosa, seks adalah hal tabu. Presepsi semacam inilah yang akan membuat anak memiliki pemahaman negatif tentang seks yang berujung kekeliruan si anak dalam memahami apa itu seks.

Sebisa mungkin jika anak bertanya maka jawablah, jangan sampai anak mendapatkan sex-educationdari orang lain, lebih baik si anak mendapat pengetahuan dari orang tuanya sendiri. Dan pastikan si anak mendapatkan informasi yang tepat dari kita sendiri.



5. Ajarkan Berekspresi




Untuk meminimalisir kemungkinan terburuk - orang tua harus mengajarkan anak cara berkespresi tidak suka saat orang lain memegang bagian tubuh yang dilarang. Contohnya dengan berteriak, atau ajarkan anak untuk selalu bilang kepada orang tua jika ada seseorang yang dengan sengaja memegang bagian tubuhnya. Atau dengan bilang "aku gak suka kamu pegang dada aku"maka akan membuat seseorang akan berfikir dua kali untuk melakukan pelecehan seksual terhadap anak itu.




Quote:












sumber gambar google
Sumber artikel dari sini, dari sini, dari sini, dan dari sini


nuruzzahr
tata604
ultraots
ultraots dan 7 lainnya memberi reputasi
8
7.1K
60
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan