solehikhsanudinAvatar border
TS
solehikhsanudin
[COC Pets] Tips Perawatan Akuarium Kecil Yang Mengalihkan Duniaku #AslinyaLo


Assalamu’alaikum, selamat pagi/siang/sore/malam, para Kaskuser sekalian dimana pun berada!
Ketemu lagi dengan ane, “solehikhsanudin”.
Kali ini dalam rangka turut meramaikan event COC Kasquiz di forum hewan peliharaan gan/sist.

Yup, langsung saja gan/sist, kali ini ane mau share sedikit tentang tips singkat bagaimana caranya merawat sebuah akuarium ikan berisi air tawar yang tentunya memiliki dimensi yang relatif kecil.
Secara umum, ane hanya akan menyampaikan 3 (tiga) hal yang menurut ane urgent banget dalam perawatan akuarium skala tersebut, yaitu (1) Bagaimana kita memberi makan ikan; (2) Bagaimana kita menjaga kebersihan akurium; dan (3) Bagaimana kita mempertahankan kenyamanan ekosistem di dalamnya.
Cekidot gan/sist ...

BAGAIMANA KITA MEMBERI MAKAN IKAN

Spoiler for Penampakan akuarium ane dari sebelah depan:


Makanan merupakan salah satu kebutuhan pokok yang dibutuhkan oleh seluruh makhluk hidup, demikian pula ikan yang kita pelihara di akuarium.
Secara garis besar, konsumsi makanan yang ane berikan ke ikan-ikan air tawar di dalam akuarium dibagi ke dalam 2 (dua) tipe, yaitu (1) makanan alamiah berupa organisme perairan yang secara alami tumbuh di sekitar tanaman real di dalam akuarium, dan (2) makanan tambahan berupa formula berkonsep “pelet” dalam bentuk kecil mengingat akuarium yang kecil dengan ikan bermulut kecil pula emoticon-Smilie
Dalam hal ini, makanan yang bersifat akan secara otomatis tumbuh dan dikonsumsi oleh ikan-ikan pasca kita menumbuhkan tumbuhan hidup di dalam akuarium tersebut, sementara makanan yang bersifat tambahan ane berikan secara rutin dengan frekuensi 2 atau 3 kali sehari (biasanya 2 kali sehari) dan dengan takaran yang habis dimakan oleh semua ikan dalam kurun waktu sekitar 5 menit.

BAGAIMANA KITA MENJAGA KEBERSIHAN AKUARIUM

Spoiler for Penampakan akuarium ane dari sebelah samping:


Selain makanan, kebersihan akuarium juga menjadi salah satu faktor yang penting dalam menjaga kesehatan ikan-ikan di dalamnya, termasuk secara tidak langsung juga mempengaruhi kepuasan bagi kita yang memelihara ikan air tawar tersebut.
Senada dengan poin sebelumnya tentang makanan, menjaga kebersihan akuarium di sini juga ane bagi ke dalam 2 (dua) bagian utama, yaitu (1) menjaga kebersihan secara manual dengan memasang alat pembersih dan membersihkannya (termasuk mengganti airnya) setiap sebulan sekali, serta (2) menjaga kebersihan secara alamiah dengan menempatkan ikan jenis sapu-sapu di dalam akuarium.
Salah satu ukuran tingkat kesehatan dan kegembiraan ikan-ikan yang ada di dalam akuarium cukup simpel, menurut ane, yaitu dengan melihat ikan-ikan tersebut melakukan proses reproduksi serta melahirkan anak-anaknya.

BAGAIMANA KITA MEMPERTAHANKAN KENYAMANAN EKOSISTEM DI DALAMNYA

Spoiler for Penampakan akuarium ane dari sebelah atas:


Tidak hanya soal makanan dan kebersihan, untuk menjaga agar ikan-ikan air tawar kita tidak stres di dalam akuarium, kita juga harus membentuk dan mempertahankan kenyamanan ekosistem di dalam akuarium tersebut.
Secara umum, penataan letak masing-masing benda, peralatan, ataupun tumbuhan (hidup maupun aksesoris) di dalam akuarium, selain berpengaruh terhadap penampilan estetika akuarium secara keseluruhan, juga tak dapat dipungkiri akan turut mendukung kenyamanan setiap makhluk hidup yang hidup dan berkembang di dalam akuarium.
Beberapa hal teknis lainnya yang juga perlu diperhatikan, menurut ane, yaitu penggunaan lampu aksesoris yang juga berpengaruh terhadap kehangatan air, selalu menggunakan air tawar yang telah diendapkan dalam penggantian untuk menjaga pH air, penempatan aksesoris semacam rumpon sebagai tempat bersembunyi bagi ikan-ikan (khususnya anak ikan yang bertubuh kecil), dan lain-lain.

Demikian paparan singkat ane terkait tips simpel dalam memelihara ikan air tawar dalam akuarium berdimensi kecil.
Meskipun pada awalnya hanya bermula dari permintaan sang buah hati untuk dibelikan akuarium, namun selanjutnya justru mampu “mengalihkan duniaku” dengan keseharian yang selalu terpaut dengan mengamati akuarium. Semoga dapat sedikit menambah wawasan bagi Kaskuser sekalian! Mohon dimaafkan apabila terdapat kesalahan!
Wassalam!!!

Sumber :
Narasi : pemikiran pribadi.
Ilustrasi : foto-foto pribadi.
swiitdebby
swiitdebby memberi reputasi
4
3.1K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan