sagutumbukAvatar border
TS
sagutumbuk
JDM(Japanese Domestic Market), favorit agan yang mana ?

Japanese Domestic Market adalah suatu istilah yang diperuntukan untuk kendaraan domestik yang dihasilkan atau diproduksi asli dari Jepang, yang sudah memenuhi regulasi yang berlaku di Jepang dan sesuai dengan kebutuhan para masyarakat disana.
Terutama di dalam dunia otomotif yaitu mobilnya yang sudah menjadi legenda dan sudah tidak asing lagi bagi para pecinta mobil JDM. Mobil JDM ini mempunyai jenis dan tipe yang bervariasi, dan mempunyai keunikan tersendiri di masing-masing tipenya.
Mobil-mobil JDM ini telah bertumbuh besar secara signifikan sejak tahun 90an. Contohnya seperti Honda, Subaru, Toyota, Mazda, Mitsubishi Motors dan Nissan dengan ikon Honda S2000, Subaru Impreza WRX STI, Mitsubishi Lancer, Mazda RX-7, Mazda MX-5, Nissan 300ZX, Nissan skyline GT-R, Honda NSX, Honda Integra Type-R, Toyota AE86, Toyota Supra, Nissan 350Z dan Honda Civic Type R.

____________________________________________________________________________________________________________________________________

(penampakan)


Honda S2000




Diproduksi oleh Honda Motor Company, angka 2000 pada nama mobil ini menunjukan kapasitas cc mobil ini yaitu 2000cc, masa produksinya dari tahun 1999-2009, mobil ini adalah Honda bertipe 2 pintu dan dapat berakselerasi dari  0-96 km/h dalam waktu 6,4 detik. Untuk jarak 0-400 meter dapat menempuh waktu sekitar 14,7 detik dan dapat berhenti dari 96 km/h - 0 km/h dengan jarak 113 kaki atau sekitar 34 meter.


____________________________________________________________________________________________________________________________________



Subaru







Diproduksi oleh Subaru Corporation, Subaru adalah nama Jepang untuk gugus bintang di pleiades rasi bintang Taurus. Diproduksi tahun 1958. Mobil ini bermesin 1500c atau lebih menggunakan tipe mesin boxer yang membuat pusat gravitasi lebih rendah. Mempunyai traksi baik dan dapat dikendarai di segala medan seperti jalan basah, licin, berlumpur dan tikungan yang tajam, digerakan oleh penggerak roda depan namun juga menggunakan sistem Symmetrical All-Wheel-Drive di semua unit produksi mobil ini. Tidak heran mobil ini sering di pakai di kejuaraan rally.

 


___________________________________________________________________________________________________________________________________



Mitsubishi Lancer





Pertama kali diproduksi pada tahun 1973. Mempunyai banyak generasi dari pertama hingga ke-10 dari mesin berkapasitas 1200cc hingga ada juga yang tipe mesin berkapasitas 2400cc. Mobil ini juga sering digunakan pada ajang rally. Untuk generasi yang dikeluarkan mempunyai spesifikasi dan keunikan tersendiri. Mitsubishi tipe Evo Lancer yang pertama kali keluar mempunyai  kapasitas 2000cc dengan turbocharger DOHC dan mempunyai sistem AWD(All Wheel Drive).



___________________________________________________________________________________________________________________________________



Mazda RX-7






Diproduksi oleh perusahaan Mazda tahun 1978-2002. Mazda RX-7 ini merupakan mesin dengan jenis Wankel Rotary Engine berkapasitas 1146cc Twin Turbo dengan sistem penggerak RWD(Rear Wheel Drive) atau penggerak roda belakang dan mempunyai lampu utama yang tersembunyi atau dapat dibuka tutup. Mazda RX-7 ini mempunyai tipe seat hanya untuk dua orang. Mobil ini sempat dipuji oleh para kritikus karena memiliki mesin wankel yang tidak biasanya ditemui atau digunakan pada mobil atau motor pada umumnya.



___________________________________________________________________________________________________________________________________


Nissan 300ZX







Nissan 300ZX adalah mobil sport yang berada di keluarga Nissan tipe Z. Nissan 300ZX ini di jual dengan nickname atau nama panggilan FairLady Z. Dijual di Jepang pada tahun 1983-2001 dan di Amerika Serikat dari tahun 1984-1996.  Memakai mesin VG30ET  V6  2960cc Turbocharger memiliki kompresi 7.8:1  yang mempunyai kesamaan juga dengan USDM (United States Domestic Market).



____________________________________________________________________________________________________________________________________



Nissan Skyline GTR






Nissan Skyline GTR Grand Tourer  dirpoduksi dari tahun 1969-1973 lalu sempat vakum 16 tahun yang kemudian memproduksi kembali tahun 1989 dengan tipe R32 dan berakhir pada tahun 2002 dengan tipe R34.  GTR pertama, diproduksi dengan kode PGC10 pada 4 Februari 1969. Awalnya mobil ini adalah sedan bertipe 4 pintu dan memiliki mesin SOHC 2.0L 160HP RWD dan 5 percepatan. Yang ada pada gambar ini adalah tipe R34 atau generasi terakhir pada tahun 2002 sebelum R35 muncul. R34 mempunyai mesin RB26DETT in-line  2568cc  Turbocharger Twin Turbo.


___________________________________________________________________________________________________________________________________



Honda NSX








Honda NSX di desain oleh Masahito Nakano dan Shigeru Uehara.  Yang di desain sesuai  gaya aerodinamik terinspirasi dari cokpit pesawat tempur F-16, dan juga masukan dari juara dunia F1 Ayrton Senna, pada tahap pengembangan akhir. Berkapasitas mesin All-Alumunium 3.0L V6 disertai fitur VTEC yang dikembangkan pada tahun 80an dan memiliki 5 speed transmisi manual  serta 4 transmisi percepatan di versi otomatis(matic).



___________________________________________________________________________________________________________________________________




Honda Integra Type-R









Pada tahun 1995, Honda memperkenalkan Integra Type R pertama kepada JDM. Integra Type R disertai messin 1800cc DOHC VTEC inline-4 (B18C). Design dari Type R model adalah difokuskan untuk kondisi balap atau kompetisi, dengan pengurangan berat dan memaksimalkan potensi performa (seperti tuning mesin set-up suspensi).


_______________________________________________________________________________________________________________________________




Toyota AE86







Toyota AE86 adalah mobil hatchback kecil dan ringan yang diperkenalkan Toyota pada tahun 1983 sebagai bagian dari generasi ke 5 lineup Toyota Corolla. Mempunyai 1600c kapasitas mesin dan sistem penggerak roda belakang (RWD). Untuk kode "A" dari AE86 merepresentasikan mesin yang terdapat pada mobil ini adalah tipe mesin 4A series, "E" merepresentasikan Corolla, "8" merepresentasikan generasi ke 5 dari (E80 Series) dan "6" adalah variasi dari generasi mobil ini. Mesinnya berkapasitas 1587cc  inline-4 DOHC 4 valve (4A-GE) untuk Jepang dan Eropa.



___________________________________________________________________________________________________________________________________



Toyota Supra






Toyota Supra adalah mobil sport/grand tourer yang pernah diproduksi oleh Toyota Motor Corporation dari tahun 1978-2002. Bentuk dan gaya Supra diambil dari Toyota Celica, namun lebih panjang dan lebar. Berawal pada pertengahan tahun 1986, Supra A70 menjadi model yang terpisah dari Celica. Lalu Toyota berhenti menggunakan kata Celica dan mulai menamakan mobil tersebut menjadi Supra.
Untuk gambar diatas model mobil Supra ini sudah menggunakan generasi mesin 3000cc 2JZ 6 silinder DOHC, mempunyai intercooler, twin turbocharged, block besi, alumunium head silinder dan di produksi serta di desain oleh Toyota Motor Corporation pada tahun 1991 hingga 2002.



__________________________________________________________________________________________________________________________________


Nissan 350Z








Nissan 350Z (dikenal dengan Nissan Fairlady Z di Jepang) adalah mobil sport 2 pintu dan 2 seat yang diproduksi Nissan Motors dari tahun 2002-2009 dan menjadi penanda generasi ke 5 Nissan tipe Z.  Mempunyai kapasitas 3.5L  V6 (VQ35DE), dan mempunyai sistem CVCTS (Continuous Variable Valve Timing Control) yang dikenal dengan CVTC atau CVTCS, adalah teknologi yang dikembangkan oleh Nissan, mirip dengan VVT-i pada system mobil Toyota.



____________________________________________________________________________________________________________________________________


Honda Civic Type-R





Honda Civic Type-R (Honda Shibikku Taipuaru) adalah versi performa tertinggi Honda Civic yang dibuat oleh Honda  Motor Company di Jepang. Mempunyai fitur bodi yang ringan dan spesial telah di tuning mesinnya dan sistem pengereman yang telah di upgrade beserta chassisnya. diproduksi dari tahun 1997 hingga sekarang. Civic pertama yang menerima badge Type R pertama pertama kali diperkenalkan pada bulan agustus tahun 1997 dengan mesin EK9. mesin EK9 membagikan banyak karakteristik dengan Integra Type R DC2/ JDM DB8. Mesinnya berkapasitas 1595cc VTEC dan mempunyai kompresi mesin 10.8:1.


____________________________________________________________________________________________________________________________________





Dari kesemua jenis mobil JDM diatas, favorit agan-agan yang mana?

kalau ada yang mempunyai informasi lebih tentang mobil-mobil diatas silahkan ditambahkan gan dengan senang hati..emoticon-Big Grin




sumber foto : mbah gugel





anakjahanam721
majorminor666
d0dittt
d0dittt dan 3 lainnya memberi reputasi
4
26.7K
346
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan