silents.Avatar border
TS
silents.
Dibuka Rp13.870 per Dolar AS, Rupiah Menguat Pekan Ini


Jakarta, CNN Indonesia -- Nilai tukar rupiah dibuka pada posisi Rp13.870 per dolar AS pada perdagangan pasar spot hari ini, Senin (4/6). Posisi ini menguat 26 poin atau 0,19 persen dari akhir perdagangan pekan lalu, Kamis (31/5) di posisi Rp13.896 per dolar AS.

Sejalan dengan rupiah, beberapa mata uang negara di kawasan Asia berhasil menguat. Mulai dari won Korea Selatan menguat 0,39 persen, dolar Singapura 0,1 persen, baht Thailand 0,08 persen, dan peso Filipina 0,03 persen.

Di sisi lain, dolar Hong Kong melemah 0,01 persen, ringgit Malaysia minus 0,04 persen, yen Jepang minus 0,1 persen, dan renmimbi China minus 0,15 persen.

Sementara itu, mayoritas mata uang negara maju kompak menguat, seperti rubel Rusia 0,01 persen, poundsterling Inggris 0,11 persen, euro Eropa 0,13 persen, dan dolar Australia 0,15 persen.

Analis Binaartha Sekuritas Reza Priyambada memproyeksi rupiah akan berada di zona penguatan pada awal pekan ini karena masih berlanjutnya dampak penguatan euro Eropa terhadap dolar AS. Penguatan tersebut ditopang oleh meredanya kondisi politik di Italia usai bergejolak karena hasil pemilihan umum.

pernyataan bank sentral AS, The Federal Reserve pekan lalu, yang tak agresif (dovish) terhadap kenaikan tingkat suku bunga acuan membuat laju penguatan dolar AS tertahan dan menjadi celah bagi rupiah untuk menguat.

Selain itu, Morgan Stanley, lembaga keuangan asing asal AS menilai bahwa penguatan dolar AS terhadap rupiah tidak akan berlangsung lama. Hal ini karena imbal hasil (yield) dari surat utang AS (US Treasury) diperkirakan bakal turun dari kisaran tiga persen.

"Akan turun ke 2,85 persen pada kuartal IV 2018 dan ke 2,75 persen pada kuartal II 2019. Seiring dengan hal itu, penguatan mata ang AS akan segera berakhir," ujar Reza dalam rilis risetnya.

Sentimen positif dari dalam negeri masih berlanjut dari dampak kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) dan sejumlah kebijakan yang akan diambil oleh Gubernur baru BI, Perry Warjiyo, misalnya relaksasi rasio pinjaman (Loan to Value/LTV) untuk kepemilikan rumah.

Adapula sentimen dari peringkat surat utang Indonesia dari lembaga pemeringkat (rating), Standard and Poor's (S&P) yang tetap mempertahankan peringkat di posisi BBB-/A-3 dengan outlook stabil. "Hal ini berimbas positif pada tren kenaikan rupiah," katanya.

Kendati begitu, potensi sentimen negatif yang membayangi pergerakan rupiah pada pekan ini. Mulai dari rilis data pertumbuhan ekonomi hingga data pengangguran di Negeri Paman Sam. Sedangkan dari dalam negeri, rencana pemerintah untuk merevisi target pertumbuhan ekonomi tahun ini, bisa menjadi sentimen negatif.
Lihat juga: Pemerintah Perkirakan Subsidi LPG dan Listrik Naik

Untuk itu, Reza memperkirakan rupiah akan bergerak di rentang Rp13.820-13.910 per dolar AS pada hari ini dan di kisaran Rp13.867-13.900 per dolar AS pada pekan ini. (lav)

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi...guat-pekan-ini

Meski secara pribadi gw punya dollar dan "dirugikan" dengan penguatan rupiah, tapi gw senang krn rupiah perkasa dan tidak terlalu undervalue against dollar, bagus buat ekonomi makro kita.

Klo nasbung meski kagak punya dollar, girang klo liat dollar menguat. Miris...
Diubah oleh KaskusKreator 04-06-2018 03:21
0
4.5K
69
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan