jalakranauAvatar border
TS
jalakranau
Mungkin Foto Ini Bisa Jadi Bukti Dari Mana Asal Mula Kata "Jancuk"



Buat orang Jawa Timur terutama Surabaya, mendengar kata "Jancuk" mungkin sudah biasa.Kata yang sudah mendarah daging bagi segenap warga Jawa Timur terutama di Surabaya ini tentu sudah pernah menyita beberapa perhatian bagi para sejarahwan. Terutama akar dari mana kata-kata ini berasal.

Salah satu akun instagram yang cukup terkenal @ndorobeii akhirnya mengunggah foto yang bisa menjadi rujukan darimana kata-kata "jancuk" ini berasal. Foto yang diunggah itu memperlihatkan beberapa tentara Belanda yang dulu pernah melakukan agresi militer di Indonesia.

Dalam foto itu, tampak sekelompok tentara yang mengelilingi sebuah tank. Dalam body tank tersebut, tampak tulisan JAN COX.

Kemungkinan dulu setiap ada tank Belanda yang muncul, para pejuang yang sedang mengendap-endap sebagai mata-mata berlari dan berteriak "JAN COX!" kepada para pejuang dan rakyat yang lain, supaya mereka waspada terhadap kehadiran tank penghancur ini.




Ditelusuri lebih jauh, JAN COX ternyata adalah nama seorang seniman asal Belanda. Jan Cox adalah seorang seniman pelukis kelahiran Den Haag, Belanda pada 27 Agustus 1919 lalu Meninggal pada 7 Oktober 1980 di Antwerp, Belgia.





Alasan personel menuliskan kata JAN COX di tank diduga karena JAN COX pernah menuliskan nama pujaannya di sebuah kanvas. Dan hal tersebut yang banyak dilakukan prajurit tempur semasa Perang Dunia II.

Namun seiring berjalannya waktu, kata JAN COX itu pun menjadi kata serapan yang mengandung arti kotor, misuh, dan konotasi buruk yg melekat di benak Jawa Timur, terutama bagi warga Surabaya.

JAN COX sendiri akhirnya berubah menjadi Jancuk yang biasa diumpatkan seseorang jika sedang marah.


akhirnya bisa bobok tenang malam ini..zzzzz



:nyantai
krisnasp
krisnasp memberi reputasi
1
51.9K
271
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan