komunitasjalan2Avatar border
TS
komunitasjalan2
Perjalanan Menjelajahi Pulau Madura di Timur Laut Pulau Jawa
Madura merupakan sebuah pulau yang terletak di kawasan timur laut Pulau Jawa. Pulau Madura memiliki luas sekitar lebih dari 5.000 kilometer persegi yang berukuran lebih kecil daripada Pulau Bali. Pulau ini memiliki penduduk yang mencapai sekitar hampir 4 juta jiwa.

Jika ingin menyambangi Pulau Madura, kamu dapat mencapainya dengan perjalanan darat dari Surabaya melalui Jembatan Suramadu. Selain itu, kamu juga bisa menyambangi Madura dengan menggunakan perjalanan laut maupun udara.

Madura memiliki berbagai destinasi wisata yang menarik dan tentunya sayang untuk dilewatkan. Apakah kamu penasaran dengan destinasi wisata apa saja yang terdapat di pulau yang satu ini?

Kali ini, kita akan membahasnya dalam perjalanan menjelajahi Pulau Madura di timur laut Pulau Jawa berikut ini.


Sekilas Tentang Madura

Sekilas Tentang Madura via Static Geotimes

Pulau Madura adalah sebuah pulau yang tergolong kecil dengan panjang sekitar 160 kilometer dan lebar 40 kilometer. Meskipun demikian, pulau ini memiliki banyak kearifan lokal yang tentunya menarik untuk disimak lebih dekat.

Selain kearifan lokal, pulau ini juga memiliki banyak pantai yang memiliki keunikan masing-masing. Bahkan, kamu dapat mencoba untuk mengunjungi tiga pantai berbeda di kawasan Pulau Madura ini dalam satu hari yang sama.

Menikmati pantai-pantai yang terdapat di Madura tentu akan lebih menyenangkan lagi terutama setelah adanya peristiwa gerhana matahari sebagian yang mengintip lautnya pada Maret lalu.


Mengunjungi Pantai Siring Kemuning

Mengunjungi Pantai Siring Kemuning via Pergi Berwisata

Mengunjungi Madura memang belum lengkap rasanya jika belum menyempatkan diri melihat berbagai pantai cantik yang terletak di sini.

Salah satu pantai cantik yang dapat kamu sambangi di Madura adalah Pantai Siring Kemuning. Pantai Siring Kemuning terletak di kawasan Desa Mecajah, Kecamatan Tanjung Bumi, sekitar 41 kilometer ke arah sebelah utara kota Bangkalan.

Jika kamu berjalan dari Kota Bangkalan, waktu yang dibutuhkan untuk mencapai Pantai Siring Kemuning ini adalah sekitar satu jam dengan menggunakan kendaraan bermotor.

Pada waktu hari libur, termasuk tahun baru, pantai ini sangat ramai dikunjungi oleh wisatawan terutama yang berasal dari luar kawasan Bangkalan. Kebanyakan wisatawan berasal dari kawasan Surabaya.

Tidak ada biaya masuk yang dikenakan jika kamu ingin menyambangi kawasan Pantai Siring Kemuning. Namun, ada biaya parkir yang dikenakan jika kamu ingin memasuki kawasan pantai ini. Biaya parkir yang dikenakan adalah sekitar Rp 7.000 untuk satu kendaraan.

Suasana di sekitar kawasan Pantai Kemuning ini terasa sangat asri dan alami sehingga membuat siapapun dapat merasa betah ketika menyambangi kawasan pantai ini.

Hampir tidak ada fasilitas umum yang tersedia di pantai ini. Semuanya masih harus dilakukan dengan menumpang di rumah penduduk.

Suasana yang tercipta di pantai ini tergolong cukup sejuk. Dari dekat pintu masuk terdapat pohon-pohon yang rindang sehingga sesuai sekali jika digunakan untuk lesehan sekedar melepas penat.

Di pantai ini, terdapat pasir putih yang menyenangkan untuk dilihat. Selain itu, terdapat pula batu karang yang menghiasi pantai ini. Nah, untuk melengkapi perjalanan wisatamu selama berada di Madura, tidak ada salahnya jika kamu menyambangi pantai yang satu ini.


Mengunjungi Pelabuhan Kamal

Mengunjungi Pelabuhan Kamal di Madura via Arkasala

Selanjutnya, inilah dia destinasi lainnya di Madura yang dapat coba kamu kunjungi. Tempat ini sempat dijadikan sebagai salah satu spot untuk menyaksikan gerhana matahari sebagian di Maret lalu.

Bagi kamu yang menyukai fotografi, tidak ada salahnya untuk menyambangi kawasan ini pada waktu masih pagi sekali. Kamu dapat melihat sunrise dan juga melihat lebih dekat seperti apa aktivitas yang terdapat di kawasan pelabuhan ini.

Duduk di tepi pelabuhan, kamu dapat melihat kapal dengan berbagai ukuran mulai dari perahu tradisional hingga kapal tanker yang datang berlalu lalang. Beberapa kapal juga masih menyalakan lampu kelap-kelip.

Dari kejauhan, kamu dapat melihat jembatan Suramadu yang menghubungkan Madura dengan Pulau Jawa tampak samar muncul di balik kabut.

Sebelum adanya Jembatan Suramadu yang terkenal itu, Pelabuhan Kamal dikenal sebagai gerbang utama penyeberangan yang menghubungkan antara Madura dengan Surabaya.

Untuk mencapai Pelabuhan Kamal dari Pelabuhan Ujung Kota Surabaya, kamu dapat menaiki kapal feri. Lama waktu tempuh yang dibutuhkan untuk mencapai Pelabuhan Kamal sendiri adalah sekitar 30 menit.

Namun, sejak Jembatan Suramadu beroperasi, kini hanya tersisa beberapa kapal kecil yang terdapat di Pelabuhan Kamal dan beroperasi di kawasan Selat Madura.


Menyambangi Pantai Banyusangkah

Pantai Banyusangkah via Print Kompas

Selanjutnya, inilah dia destinasi wisata di Madura yang dapat kamu sambangi. Destinasi wisata ini adalah Pantai Banyusangkah.

Pantai Banyusangkah terletak di kawasan Tanjungbumi. Pantai ini menawarkan pemandangan yang berbeda sebagai tempat pendaratan ikan terbesar di Kabupaten Bangkalan.

Ada satu hal yang menarik dari pantai ini. Sebagian nelayan di Banyusangkah memang dapat berbahasa Inggris. Hal ini dikarenakan mereka telah lama bekerja sebagai anak buah kapal di kapal pesiar yang berlayar ke negara-negara asing seperti Amerika dan juga Eropa.

Walaupun terkadang tidak ada nelayan yang melaut, tetapi kamu masih dapat melihat dan menemukan aktivitas lainnya ketika menyambangi tempat ini.

Ya, para nelayan tersebut memilih untuk sibuk memperbaiki jala, menjemur ikan, dan ada pula yang memilih untuk mengawetkan ikan dengan cara mencelupkannya ke dalam sekarung garam.

Bagi kamu yang ingin merasakan serunya menikmati matahari terbenam, kamu dapat memilih untuk menyaksikan matahari terbenam di Pantai Banyusangkah ini.

Selain melihat pemandangan matahari terbenam, kamu juga dapat melihat pemandangan perahu tradisional milik nelayan lokal yang dihiasi oleh bendera dari berbagai negara. Untuk melengkapi perjalanan wisatamu selama berada di Madura, kamu dapat menyempatkan diri untuk menyambangi pantai cantik yang satu ini.


Mengunjungi Pelabuhan Telaga Biru

Pelabuhan Telaga Biru via Radar Madura

Tidak jauh dari Pantai Banyusangkah, kamu dapat menyambangi Pelabuhan Telaga Biru yang juga terkenal dengan sebutan Pelabuhan Sarimuna yang satu ini.

Pelabuhan ini dapat ditempuh dengan cara berkendara selama sekitar lima menit. Berbeda dengan Pantai Banyusangkah yang dihuni oleh nelayan, pantai yang satu ini menjadi pusat perdagangan sapi antar pulau dengan pelaut ulung yang melakukan perjalanan berlayar hingga berbulan-bulan.

Di pelabuhan ini, kamu juga dapat menemukan kapal peninggalan ulama besar Madura yaitu Syaichona Moh Cholil. Perahu bersejarah tersebut dibuat pada abad 18 dan pernah digunakan untuk menyebarkan ajaran agama Islam ke berbagai daerah di nusantara.

Saat ini, perahu tersebut disimpan dengan baik di sebuah ruangan yang terletak di tepi pantai. Sementara itu, bagian dalamnya seringkali digunakan oleh sembahyang bagi warga sekitar.


Menyambangi Pantai Lombang

Menyambangi Pantai Lombang via Pegipegi

Kamu penasaran dan masih ingin segera menyambangi destinasi wisata lainnya yang terletak di Madura? Saat ini, kamu dapat mencoba menyambangi Pantai Lombang yang satu ini.

Pantai ini terkenal sebagai salah satu kawasan pantai cantik yang terdapat di Madura. Pantai Lombang menawarkan keindahan pasir putihnya yang cantik sehingga membuatmu betah berlama-lama berada di sana.


Mengunjungi Pantai Rongkang

Mengunjungi Pantai Rongkang via Telusur Indonesia

Masih ingin menikmati keindahan wisata Madura? Selanjutnya, kamu dapat mencoba untuk mengunjungi Pantai Rongkang yang satu ini.

Pantai ini merupakan sebuah pantai yang terdapat di kawasan Madura. Pantai ini merupakan salah satu pantai yang menawarkan pemandangan yang indah.

Pantai Rongkang adalah salah satu wisata andalan yang terdapat di Bangkalan, Madura. Pantai ini berlokasi tepat di Kecamatan Kwanyar, Kabupaten Bangkalan, Madura.

Pantai Rongkang ini termasuk mudah dicapai karena akses jalannya juga tergolong tidak begitu sulit. Hanya saja, jika kamu berencana untuk menggunakan angkot, kamu diharuskan untuk berjalan kaki dahulu sejauh sekitar 300 meter.

Pilihan alternative lainnya yang dapat terasa lebih menyenangkan untuk menyambangi berbagai destinasi wisata di Madura adalah dengan menyewa kendaraan mobil.

Sampai sekarang, kondisi Pantai Rongkang ini masih sangat alami. Biasanya, terdapat rencana-rencana pembangunan terhadap pantai cantik yang satu ini namun sampai sekarang belum ada realisasi terhadap rencana tersebut.

Untuk menyambangi pantai ini, tidak ada biaya khusus yang dikeluarkan alias gratis. Hanya saja biasanya terdapat pungutan liar sekitar 5.000 untuk menyambangi pantai yang satu ini.

Pantai Rongkang memiliki batu-batu karang yang cukup besar. Selain itu, di sekitar pantai ini juga terdapat pohon-pohon yang tumbuh liar. Hal ini menyebabkan pantai ini tetap memiliki udara yang segar meskipun cuaca di sekitar pantai ini masih tergolong sangat terik.

Kamu juga dapat menemukan sebuah bukit kecil yang masih terletak di sekitar kawasan pantai ini. Bukit kecil ini memiliki ketinggian sekitar 25 mdpl.

Pada saat malam hari, kamu dapat menyaksikan keindahan lain yang ditawarkan oleh Pantai Rongkang yang satu ini. Ya, kamu dapat melihat kapal-kapal menghiasi perairan pantai ini dengan lampu-lampunya yang sangat indah.

Kamu dapat mencoba untuk menikmati jagung bakar dari bukit yang terletak di kawasan pantai cantik yang satu ini.


Menyambangi Pantai Camplong

Menyambangi Pantai Camplong via Pasir Pantai

Selanjutnya, inilah dia destinasi wisata di Madura yang dapat kamu sambangi. Destinasi wisata yang satu ini adalah Pantai Camplong yang terletak di kawasan Madura juga.

Lokasi tepat dari pantai ini adalah Desa Dharma Camplong, Kecamatan Camplong dan masih banyak lainnya. Pantai ini dapat dicapai dengan jarak sekitar 9 kilometer dari pusat kota Madura.

Untuk mencapai pantai ini, kamu dapat melewati ruas jalan Bangkalan – Sampang – Pamekasan – Sumenep. Selain letaknya yang sangat strategis, pantai ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang mampu membuat wisatawan merasa nyaman ketika menyambangi pantai ini.

Untuk memasuki pantai cantik yang satu ini, kamu dikenakan biaya sekitar 5.000 per orang dengan 3.000 untuk biaya parkir mobilnya.

Ketika menyambangi pantai ini, kamu dapat melihat pasir putih yang cantik dan menenangkan. Selain itu, kamu juga dapat melihat laut yang indah dan tenang selama kamu berada di pantai ini.

Kamu juga akan dapat merasakan suara deburan ombak yang semakin membuatmu merasa betah berlama-lama di pantai yang satu ini. Dengan biaya sekitar 5.000 per orang, kamu dapat menaiki perahu dan menikmati keindahan alam yang ditawarkan oleh Pantai Camplong selama sekitar 20 menit.

Fasilitas umum yang tersedia di pantai ini adalah kamar mandi umum, musholla, juga tersedia kolam renang yang dapat dimanfaatkan oleh wisatawan dengan anak kecil agar dapat berenang secara lebih aman dan nyaman.

Ketika menyambangi pantai ini, kamu juga dapat membeli berbagai cinderamata khas Madura. Di sekitar pantai ini, terdapat sejumlah pedagang yang menjajakan cinderamata khas Madura.


Melihat Lebih Dekat Kepulauan Kangean

Kepulauan Kangean via 2bp Blogspot

Selanjutnya, inilah dia destinasi wisata di Pulau Madura yang tentunya dapat kamu sambangi. Destinasi wisata ini adalah Kepulauan Kangean.

Kepulauan Kangean adalah gugusan pulau yang merupakan bagian paling timur di Pulau Madura. Kepulauan ini terdiri dari sekitar 60 pulau dengan luas wilayah mencapai 487 kilometer persegi.

Secara administrative, kepulauan ini termasuk dalam kawasan Kabupaten Sumenep, Provinsi Jawa Timur. Untuk mencapai kepulauan ini, kamu dapat melakukan perjalanan dari Terminal Purabaya.

Dari terminal Purabaya di Surabaya kamu dapat menaiki bus patas -namun dengan kondisi yang jauh dari kata layak- menuju Kalianget yang terletak di ujung timur pulau Madura. Perjalanan menuju Kepulauan Kangean akan memakan waktu sekitar 4 jam.

Kamu dapat menyambangi Pulau Sebuntan sebagai destinasi perdanamu di Kepulauan Kangean. Nah, kamu dapat melakukan kegiatan snorkeling di tempat ini.

Selanjutnya, kamu dapat melanjutkan perjalananmu dengan menyambangi Pulau Paliat. Namun, sayang karang di tempat ini tidak begitu bagus karena banyak kegiatan pengeboman ikan.

Kemudian, kamu dapat mencoba menyambangi Pulau Selarangan. Pulau ini menawarkan pemandangan berupa pasir putih yang lembut serta air laut yang jernih. Pemandangan ini tentu membuatmu betah ketika menyambangi tempat ini.

Untuk menyambangi Kepulauan Kangean, kamu memerlukan waktu sedikitnya sekitar 2 hari satu malam karena menyambangi kepulauan ini cukup memakan waktu. Namun, pemandangannya yang indah tentu saja tidak akan membuatmu merasa rugi sudah menyempatkan diri dengan menyambangi kepulauan ini.


Menikmati Keindahan Pantai Sambilangan

Pantai Sambilangan via 3 Bp Blogspot

Pantai Sambilangan adalah sebuah pantai eksotis dan cantik yang terletak di sekitar 7 kilometer dari kawasan Bangkalan, Madura. Pantai Sambilangan merupakan salah satu pantai yang masih asri dan juga alami.

Di pantai ini, kamu dapat melihat sebuah mercusuar indah yang sudah tidak aktif lagi hingga hari ini. Namun, mercusuar ini dapat menambah pemandangan indah yang disajikan oleh pantai cantik yang satu ini.

Pantai ini terletak di Desa Ujung Piring, kecamatan Socah, Madura. Mercusuar ini dibangun pada tahun 1879 dengan ketinggian sekitar 78 meter. Mercusuar ini diresmikan oleh ZW. Williem 3.

Mercusuar ini memiliki 17 lantai bangunan dengan jarak jangkau lampu sekitar 20 mil.

Selain memiliki mercusuar, pantai ini juga menawarkan pemandangan indah berupa pasir putih yang cantik serta dilengkapi dengan air laut yang jernih. Untuk menambah preferensi objek wisatamu selama mengunjungi Madura, jangan lupa menyempatkan diri untuk menyambangi destinasi wisata yang satu ini.


Nah, itulah dia pembahasan mengenai perjalanan menjelajahi Pulau Madura di timur Pulau Jawa. Pulau ini memiliki berbagai destinasi wisata menarik yang tentunya sayang untuk kamu sambangi.

Semoga artikel ini mampu memberikan inspirasi kepadamu dalam menyambangi berbagai objek wisata yang terletak di Pulau Madura ini.

Happy traveling!


SUMBER
0
9K
75
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan