jennijenn
TS
jennijenn
Gerakan Yoga Buat Atasi Perut Buncit (dijamin gampang!)
Karena ane termasuk yogist, jadi ane mau share gerakan-gerakan yoga dibawah ini yang emang ampuh dan semoga membantu kalian emoticon-Wowcantik

Yoga sendiri adalah aktivitas olah tubuh dan pikiran yang berfokus pada kekuatan, fleksibilitas dan pernapasan untuk meningkatkan kualitas mental dan fisik pelakunya. Postur atau rangkaian gerakan dan pernapasan adalah dua komponen utama yoga. Makanya saat melakukan gerakan-gerakan ini, kalian harus tetap fokus ke pernapasan inhale dan exhale secara teratur supaya gerakan dan hasilnya nanti juga maksimal.

Nah berikut beberapa gerakan yoga mengecilkan perut buncit yang bisa kamu coba di rumah.

1. Tadasana

Sebelum memulai yoga demi mengecilkan perut buncit, awali yoga dengan gerakan tadasana. Karena termasuk gerakan yoga untuk pemula, sehingga tadasana sangat mudah dilakukan.

Caranya:



Berdirilah tegak diatas matras dan letakan tangan disamping badanmu. Kemudian berjinjit dan tarik kedua tanganmu ke atas sembari menarik nafas. Setelah 5 detik, kamu bisa kembali kembali menapak ke matras sembari menghela nafas. Lakukan latihan seperti itu sebanyak 5-10 kali.

Pose ini memiliki banyak sekali manfaat seperti melatih posisi tubuh tetap tegak secara alami, dan membuat otot tubuh bekerja secara seimbang. Selain itu, posisi ini juga dapat melancarkan sirkulasi darah sekaligus mengencangkan otot perutmu saat posisi menjinjit dan menapak.

2. Padahastasana

Gerakan yoga selanjutnya yang bisa membantu menghilangkan perut buncitmu adalah padahastasana. Jujur saja, pasti kamu pernah melakukan pose ini kan?

Caranya:



Posisikan badan tegak kemudian angkat kedua tanganmu ke atas sembari menarik nafas. Lalu letakkan kedua tangan ke telapak kakimu sembari menghembuskan nafas. Bertahanlah pada posisi ini selama 60 detik. Ulangi gerakan ini sebanyak 5-10 kali.

Gerakan yoga ini bisa mengantarkan oksigen ke otak sekaligus melenturkan otot yang kaku. Selain itu juga bisa membantu membakar dan mengencangkan otot di perutmu. Sehingga bukan tak mungkin perut buncitmu akan sirna perlahan.

Note: jika kamu belum terbiasa melakukan gerakan yoga, kamu tidak perlu memaksakan diri untuk pose sempurna seperti pada gambar. Lakukan sesuai kemampuan masing-masing dulu. Dan tambahan dari ane: untuk pemula, pastiin kaki kalian tetap lurus dan badan jangan membungkuk. Jika kalian sudah terbiasa, lama kelamaan gerakan ini bakal gampang.

3. Paschimottanasana

Yoga ternyata tidak hanya membuat pikiran menjadi lebih tenang, tapi olahraga ini pun juga bisa membakar lemak perut yang menyurutkan kepercayaan diri kita. Nah, salah satu gerakan yoga yang bisa mengecilkan perut sekaligus menenangkan pikiran adalah paschimottanasana.

Caranya:



Pertama duduk di matras dengan posisi kedua kaki lurus ke depan. Pastikan punggung dalam posisi tegak. Kemudian tarik nafas dan kempeskan perutmu. Lalu peganglah kakimu dengan tangan sembari mencium lutut kaki. Tahan posisi ini selama 60 detik, dan lakukan sebanyak 5-10 kali. Ingat, kamu tidak perlu memaksakan diri jika belum terbiasa melakukan yoga.

Note dari ane: Untuk pemula, pastikan badan kamu jangan membungkuk ya. Gak perlu paksain buat cium lutut kok. Lama-kelamaan usahakan kepala sampai ke lutut *tapi sekali lagi jangan dipaksa ya

4. Pavanamuktasana

Yoga pun bisa menjadi olahraga yang membuatmu tak perlu keluar rumah panas-panasan hanya demi membakar lemak di perut. Karena sekarang kamu bisa melakukan pose yoga pavanamuktasana yang bisa dilakukan di rumah, bahkan sembari tiduran diatas kasur lho. Cocok deh buat yang suka mager (malas gerak).

Caranya:



Rebahkan tubuhmu dan selonjorkan kedua kakimu. Lalu secara perlahan kamu ambil nafas dan angkat wajah serta kaki kananmu. Kemudian cium lututmu sembari menghembuskan nafas. Pastikan tubuhmu tetap rata diatas matras ya.

Agar gerakanmu semakin sempurna, kamu bisa melakukannya dengan tiga tahap. Pertama, kaki kiri dulu sebanyak 5 kali. Kedua, kaki kanan sebanyak 5 kali. Dan ketiga, kedua kaki sebanyak 5 kali. Gerakan ini bisa membantu tubuh lebih lentur, mengolah nafas, dan yang pasti mengecilkan perut buncitmu.

5. Naukasana

Terkadang perut buncit menyebabkan kita merasa kurang percaya diri. Tanpa harus malu lebih lama lagi, kamu bisa memangkas lemak perut dengan gerakan naukasana yang mirip kapal ini.

Caranya:



Pertama-tama berbaringlah diatas matras, lalu rapatkan kedua kaki dan tanganmu dalam sikap sempurna. Perlahan-lahan tarik nafas dan angkat lengan, kepala, dan bahumu keatas.

Selain itu jangan lupa angkat juga kakimu hingga posisi seperti gambar diatas. Pusatkan beban tubuhmu di bagian pusar kemudian tahan selama 30-60 detik sesuai kemampuan masing-masing. Ulangi sebanyak 5 kali untuk hasil terbaik.

Adanya kontraksi pada gerakan ini dapat membuat otot perutmu lebih kencang dan terlatih dengan baik. Sehingga timbunan lemak di perutmu bisa terbakar secara optimal. Bila kamu rutin melakukan gerakan yoga ini, nggak jarang perutmu yang dulu rata akan kembali lagi.

6. Uttanpadasana

Uttanpadasana termasuk salah satu gerakan yoga yang cukup populer. Selain dapat mengecilkan perut buncit, ia juga bisa membuat kakimu lebih jenjang. Jadi, hanya dengan sekali latihan saja kamu akan dapat 2 keuntungan.

Caranya:



Pertama posisikan tubuh berbaring di kasur atau matras dengan sikap sempurna (kaki lurus dan tangan disamping). Kemudian secara perlahan angkat kakimu 40 derajat hingga tegak lurus. Tahan posisi ini selama 60 detik. Lalu turunkan secara perlahan dan ulangi sebanyak minimal 5 kali.

Note dari ane: pastikan kaki tetap lurus saat diangkat ataupun diturunkan ya.

7. Bhujangasana

Pose yoga yang satu ini sekilas mirip dengan ular cobra ya. Gerakan bhujangasana sudah terbukti ampuh dalam mengencangkan otot perut. Selain itu, gerakan yoga ini juga dapat membantu mengatasi sakit pinggang lho.

Caranya:




Rebahkan tubuhmu dengan posisi tengkurap dan kaki lurus diatas matras. Letakkan kedua telapak tanganmu tepat di bawah bahu. Kemudian tekanlah telapak tanganmu dan angkat tubuhmu secara perlahan hingga seperti pada gambar sembari menarik nafas. Tahan pada posisi ini selama 60 detik.

Note: jangan memaksakan diri untuk melakukan hingga tegak lurus seperti pada gambar. Lakukan sesuai kemampuan masing-masing minimal 5 kali.

8. Marjariasana

Jika bhujangasana mirip ular cobra, marjariasana mungkin lebih mirip dengan kucing. Yup, gerakan yoga ini dilakukan seperti ketika kucing berjalan. Dikarenakan pose yang cukup simpel dan tidak banyak gerakan, ibu hamil pun boleh lho melakukan pose ini.

Caranya:



Posisikan tubuh seakan ingin merangkak dengan pergelangan tangan sejajar bahu. Jangan lupa posisikan lutut di bawah bahu. Kemudian tarik nafas panjang dan kuatkan otot perut sambil menarik bagian bo’kong ke atas.

Tahan selama 30 detik, lalu hembuskan nafas sembari mengangkat dagu ke atas dada. Usahakan ketika melakukannya punggung dan bo’kong lengkung ke bawah.

9. Vrksasana

Vrksasana sebenarnya termasuk gerakan yoga paling dasar yang cukup sederhana. Namun meski demikian, pose ini tetap ampuh untuk merontokkan lemak yang membuat perutmu buncit.

Caranya:






Pertama posisikan tubuh berdiri tegak dengan kedua tangan berada di samping. Pastikan kedua kaki rapat dan saling bersentuhan. Kemudian taruh telapak kaki kiri ke bagian dalam paha kanan. Lalu tarik tangan ke depan sejajarkan dengan tinggi dada hingga keduanya menempel (lihat gambar).

Tahan pada posisi tersebut hingga 30 detik. Kemudian ulangi lagi untuk kaki yang kiri dengan gerakan sama. Untuk hasil terbaik kamu bisa melakukannya sebanyak 5-10 kali selama sehari.

Mengecilkan perut buncit tak melulu harus mengonsumsi obat-obatan, kamu pun juga harus membakar lemak melalui olahraga. Tak hanya jogging atau senam aerobik di luar ruangan, kini kamu bisa membuat perut lebih kencang melalui yoga yang bisa dilakukan dimana saja. Selamat mencoba.

emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol



Buat agan atau aganwati yang mau kasih tips lainnya monggo, nanti ane bakal tambahin disini. Apalagi kalo ada guru yoga, wajib koreksi kalo ada yang salah ya emoticon-Malu


Sumber: http://bit.ly/2xZQrtM

emoticon-2 Jempol


TAMBAHAN DARI AGAN & SISTA:

Quote:


Spoiler for Chaturanga & Ushtrasana::


Quote:


emoticon-Leh Uga emoticon-2 Jempol
Diubah oleh jennijenn 10-10-2017 03:44
KnightDruidtata604aldysadi
aldysadi dan 2 lainnya memberi reputasi
3
40.3K
190
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan