okezahiraAvatar border
TS
okezahira
Serupa tapi Tak Sama, 15 Artis yang Bisnis Oleh-oleh "Kekinian"


Jangan Lupa Di Rate 5 Yaaaemoticon-Malu


Halo agan semua selamat datang, sebelum agan lihat THREAD ini jangan lupa kunjungi HOT REVIEW dan SUKSES STORIES NYA di bawah ini DULU ya :



Berbicara tentang media sosial pasti tak pernah ada matinya. Setelah ramai membicarakan gelar selebgram dengan segudang endorse yang mengikuti, kini media sosial tampaknya dimanfaatkan lebih baik lagi oleh para artis. Ya, akhir-akhir ini banyak sekali artis yang sedang berlomba untuk membuka usaha oleh-oleh kekinian di berbagai kota. Memanfaatkan nama besarnya sebagai artis, tentu saja bisnis mereka langsung menyedot perhatian publik. Padahal jika dilihat lebih lanjut, sebenarnya bisnis ini memiliki banyak kemiripan dalam hal konsep, promosi, kemasan, cita rasa yang ditawarkan, hingga pemilihan nama untuk oleh-oleh kekinian mereka.

Dan bisnis mereka pun layaknya bunga yang tumbuh satu persatu setiap hari. Karena hampir setiap bulan para netizen akan disuguhi kabar dibukanya gerai bisnis anyar milik sang artis. Dan bagian yang paling menggemaskan adalah bisnis itu tidak diadakan secara bekerja sama, melainkan satu persatu dengan memanfaatkan nama besar merseka sebagai artis sekaligus pemilik usaha. Bahkan baru-baru ini, artis yang notabennya adalah pasangan suami istri juga berlomba mendirikan bisnis oleh-oleh.

Nah, kalau kamu penasaran langsung aja yuk simak deretan artis yang sibuk bergelut di bisnis oleh-oleh kekinian ini!

1. Berawal dari Malang Strudel Milik Teuku Wisnu
Spoiler for :

Nah siapa sih yang nggak kenal oleh-oleh hits "Malang Strudel" ini? Ide awal bisnis ini bermula dari Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar yang menyukai strudel, jajanan kue lapis khas Austria. Keduanya pun sepakat untuk membuka bisnis oleh-oleh strudel yang dimodifikasi dengan rasa Apel khas Malang. Hingga akhirnya pada 20 Desember 2014, bisnis ini pun resmi dibuka dengan nama Malang Strudel dan sukses mendapatkan respon positif dari masyarakat hingga saat ini.

2. Dude Harlino Juga Nggak Kalah Sukses dengan Jogja Scrummynya
Spoiler for :

Setelah Teuku Wisnu, ada Dude Herlino yang juga membuka bisnis oleh-oleh kekiniannya yang bernama Jogja Scrummy. Jogja dipilih bukan tanpa alasan, bagi Dude, Jogja memiliki beragam keunikan yang membuat orang betah mampir ke Jogja. Bahkan kini ia sukses dengan 4 gerai di Jogja loh!

3. Kompakan dengan Sang Istri, Ada Irwansyah dengan Bisnis Medan Napoleon
Spoiler for :

Jauh di ujung bagian barat Indonesia, ada Irwansyah yang membuka usaha bernama Medan Napoleon. Mungkin terinspirasi dari sahabatnya, Teuku Wisnu. Kini Irwan dan sang istripun ikut menyusul bisnis sahabatnya itu. Bahkan bisnisnya ini terbilang tak pernah sepi dari antrian lo!

4. Setelah Sukses dengan Bisnis Clothingnya, Kini Zaskia Hadir dengan Bisnis Surabaya Snowcake
Spoiler for :

Status wanita karir memang sepertinya layak disandangkan untuk istri Irwansya, Zaskia Sungkar. Bagaimana tidak, setelah sukses menggeluti bisnis fashion, kini ia juga mulai merintis bisnis oleh-oleh kekinian untuk daerah Surabaya. Dengan nama Surabaya Snowcake, Zaskia menawarkan beragam varian rasa yang terus mengalami inovasi.

5. Ini Teh Ngangenin, Ada Bandung Makuta Milik Bella
Spoiler for :

Mojang Bandung memang terkenal gelis. Nah ini ada salah satu mojang Bandung yang baru saja membuka gerai Bandung Makuta untuk oleh-oleh kekinian Khas Bandung. Bukan hanya kuenya yang bikin kangen, tapi yang punya juga bikin kangen dong!

6. Lama Tak Terdengar Kabarnya di Televisi, Kini Hengky Kurniawan Sedang Sibuk Merintis Bisnis Lampung Banana Foster
Spoiler for :

Namanya lumayan panjang, Lampung Banana Foster, semoga antrian pengunjungnya juga selalu panjang. Sukses terus ya bang!

7. Selebgram Ria Ricis Juga Tak Mau Ketinggalan, Bersama Kakaknya, Oki Setiana Dewi, Mereka Membuka Bisnis Surabaya Patata
Spoiler for :

Selain ada Surabaya Snowcake, kota Surabaya juga diramaikan ke lagi dengan oleh-oleh kekinian lainnya. Adalah selebgram sekaligus adik dari Oki Setiana Dewi, Ria Ricis. Ricis bersama dengan kakaknya berkolaborasi untuk membuat tampilan dan konsep baru yang bisa diterima oleh masyarakat. Bahkan mereka baru-baru ini mengadakan event kumpul bareng warga untuk mempromosikan usahanya.

8. Ayah Nastusha, Glen Alinskie Juga Tak Mau Kalah dengan Bisnisnya Lamington Pontianak
Spoiler for :

Tak hanya tersebar di Pulau Jawa, bisnis oleh-oleh kekinian ala artis ini juga merambah ke Kalimantan loh. Ada Glen Alinskie dengan bisnis Lamington Pontianaknya.

9. Menyusul Jejak Sang Suami, Chelsea Olivia dengan Bisnis Semarang Wife Cake
Spoiler for :

Memang belum resmi dibuka sih, tapi gema launching outletnya sudah di mana-mana! Wah keren ya kak Chelsea!

10. Ricky Harun Ternyata Juga Punya Bossang Makasar Loh
Spoiler for :

Ini nih dari Makassar ada Bosang milik Ricky Harun. Mengusung slogan "Apapun Minumnya, makannya Bosang Makasar!"

11. Bukan Hanya Scrummy, Ada Mamahke Jogja Milik Zaskia Adya Mecca
Spoiler for :

Istri sutradara kondang ini juga mulai merintis bisnis kulinernya loh. Wah makin sukses aja ya mbak!

12. Di Bogor ada Bisnis Milik Shireen, Bogor Raincake
Spoiler for :

Setelah sukses dengan Malang Strudel milik sang suami, kini Shireen juga turut membuka bisnis juga loh. Tepatnya di Bogor dengan nama Bogor Raincake. Mungkin nama rain terinspirasi dari Bogor sebagai kota Hujan ya!

13. Host Keren Indra Bekti Juga Ikutan Membuka Outlet Cirebon Sultana
Spoiler for :

Ini nih kompak, barengan sama istri, Indra Bekti membuka bisnis oleh-oleh di Cirebon. Usahanya diberi nama Cirebon Sultana.
14. Masih di Kota yang Sama, Ada Cirebon Cinammon dari Dhini Aminarti
Spoiler for :


15. Pindah ke Pulau Seberang, Ada Irfan Hakim dengan Makassar Baklavenya
Spoiler for :

Di Makassar ada juga bisnisnya Irfan Hakim dengan nama Makassar Baklave.

Itulah deretan artis yang beramai-ramai membuka bisnis kuliner, semoga bukan hanya sekedar aji mumpung ya! Semoga dengan bisnis itu juga bisa memberikan banyak manfaat bagi orang sekitar, bukan hanya untuk mendapatkan keuntungan pribadi semata. Jangan lupa mampir untuk mencicipi kue kekinian di kotamu ya!

Oke gan sekian dari ane ya, jangan lupa ya kunjungi HOT REVIEW dan SUKSES STORIES di bawah ini buat lihat lihat cincin yang lain :

























sumber : www.idntime.com
0
3.8K
35
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan