jamesbondindoAvatar border
TS
jamesbondindo
Review mengenai bisnis MLM Talkfusion.. must read!
ane mau share review singkat pandangan secara objektif mengenai Talkfusion, semoga bermanfaat emoticon-Big Grin

Teman-teman berikut adalah review saya mengenai talk fusion. Sebenarnya gak harus repot-repot juga saya nge-review bisnis ini karena saya tidak tertarik semenjak diajak ke pertemuannya oleh salah seorang teman. Namun melihat banyaknya anak-anak muda dengan tampang yang polos, ’kurang meyakinkan’, tetapi dengan ‘penghasilan’ yang luar biasa (ngakunya) membuat saya ingin menulis review mengenai Talkfusion juga.

Saya berusaha me-review se-objektif mungkin dan dari sudut pandang seorang internet user di Indonesia (yang sering menggunakan fasilitas-fasilitas yang bertebaran di internet untuk mendukung pekerjaannya), sekali lagi saya tekankan di Indonesia yah, yang mempunyai ‘kultur’ ber-internet yang unik dan berbeda dari negara lainnya di muka bumi ini (belum lagi kualitas koneksi yang masih menjadi barang mewah). Semoga review ini menjadi salah satu bahan pertimbangan buat yang ingin bergabung dengan ‘bisnis’ Talkfusion.

Pertama saya mau review dari produknya si Talk fusion ini lalu ‘bisnis’-nya. Baikklah saya mulai saja review mengenai Talkfusion ini.
Produk- produk Talkfusion antara lain:

1. Video Email

Begitu denger kata video email, yang terlintas adalah video yang streaming di inbox kita. Akan tetapi, yang terjadi adalah seperti email-email biasa yang hanya memberikan gambar ‘thumbnail’ dan tetap membawa kita ke halaman lain dimana video tersebut baru bisa di-streaming. Apa bedanya sama newsletter youtube yang saya terima tiap minggu??? So, apakah produk ini berguna? silahkan anda berpikir.

2. Video Autoresponder

Sebuah autoresponder hanyalah menjadi auto responder. Dengan kata lain, kalau saya mengirim email kepada si ‘Joko’ yang punya video autoresponder talkfusion, Saya tidak akan repot-repot untuk sekedar buka email autoresponder dari ‘Joko’ yang kemudian membuka halaman browser dan men-stream video dimana si ‘Joko’ dadah-dadah ke saya sambil bilang ‘Sori brow, gw lagi liburan euyy’. Berapa waktu dan bandwith terbuang untuk hal yang gak ‘sesuatu’ itu? Saya lebih suka terima auto responder yang ‘to the point’ dan gak lebay. Apakah produk yang ini juga berguna? silahkan anda berpikir lagi.

3. E-Subscription Form

Produk ini memungkinkan anda mempunyai form registrasi dimana alamat email orang yang sudah mengisinya akan otomatis dikirim video auto responder tadi. Kelihatannya keren, tapi setelah dipikir-pikir….video autoresponder tadi cukup lebay, dan fungsi form auto reply email tersebut adalah hal yang biasa – biasa aja sebenarnya. Biaya untuk mendapatkan form tersebut 15x lebih mahal daripada anda membeli sebuah theme wordpress cantik di themeforest dengan segala fitur-fiturnya, termasuk form auto reply tadi. Jadi produk yang ini juga belum layak mendapat angka bagi saya.


4. Video Conferencing

Nah, saya sempat mencari-cari beberapa layanan video conferencing, dan kebanyakan dari mereka berbayar. Wajar, mengingat infrastruktur untuk layanan ini memang harus mumpuni. Talkfusion juga mengharuskan anda membayar dan yang masuk akal hanya biaya bulanannya. Walaupun menurut saya masih diatas layanan-layanan lain yang sejenis. Karena saya orang tidak punya, maka saya lebih preffer yang gratis, dan beruntungnya saya ternyata ada SKYPE yang bisa juga melakukan video conferencing. Sebenarnya video conferencing talkfusion bisa juga share gambar dan desktop, tapi kualitasnya sangat ‘poor’ dan bisa bikin naik darah hehe. Produk tandingan serupa yang lebih baik: SKYPE, Cisco WEBEX, dan tambahin lagi kalo temen-temen ada yang tahu.

Update: saya telat nemu yang gratis: Google plus Hangout! selamat mencoba emoticon-Smilie


5. Video Distribution

Gak Jelas ini apa, mungkin semacam email blast dari video email tersebut. Tapi saya lagi-lagi beruntung punya layanan gratis untuk email blasting ini: Mailchimp. Buat yang sudah pernah menggunakan layanan mailchimp pasti sekarang mengangguk-angguk emoticon-Smilie Kalau hanya 12.000 email / bulan? di Mailchimp gratis! di Talkfusion? bayar lah emoticon-Smilie


6. Social Networking

Ga usah panjang lebar. Facebook, twitter, de el el de el el. Dan seperti kata pebisnis ulung: ‘For something that is already BIG, don’t try to re-invent the wheel!’. Betul kata si anonimous itu, Di Facebook masih bisa share video, walaupun gak bisa conference, bikin account SKYPE gratis, mau email blasting? Mailchimp sangat user friendly. Another zero from me.


7. Video Blog

Eiittss, yang mau bikin website atau blog, petunjuk-petunjuknya ada disini emoticon-Smilie Biayanya: Hosting (dari yang gratis sampe bayar), Domain name (150ribuan), template Blog (blogspot, wordpress, joomla, drupal, you name it), video (youtube, vimeo……..yak saya cuma tau 2 itu hehe). Trus mau bikin blog video apa? tutorial masak air? membuat telor ceplok? upload video di youtube, terus ‘embed’ deh ke blog kamu yang ada di blogspot. Semuanya gratisss………….


8. Android Application

Yang ini masih belum launching saat tulisan ini saya buat. Tetapi gambaran saya yang ‘optimis’ untuk Talkfusion ini adalah: streaming video di mobile platform masih barang mahal. Tahu berapa bulanan untuk koneksi super yang tidak membuat streaming video atau video conference putus-putus? saya tidak tahu karena saya orang tidak punya. Mungkin akan keren punya aplikasi Android video conferencing, tapi lagi-lagi Skype juga ada versi Androidnya, dan lagi-lagi gratis. Kecuali aplikasi Android dari Talkfusion ini benar-benar sesuatu, maka menurut saya gema-nya tidak akan ‘sesuatu’ sekali.


Sekarang bagian Review ‘bisnis’ nya Talkfusion .

Kenapa kata bisnis selalu saya ber tanda kutip? karena ‘bisnis’ Talkfusion ini Absurd.

Joining fee $700-an untuk produk-produk yang tidak senilai bahkan 10 persennya, menurut saya. Yang benar-benar berbeda dan bisa digunakan hanya ‘talkfusion video conference’ selebihnya banyak layanan gratis yang lebih re-liable. (Google plus Hangout gratis!)

Monthly fee sekitar $20-an per bulan.

Skema nya itu Binary member get member, kata lainnya MLM, produknya apa? layanan video berbayar, ada produk sejenis yang gratis? Uang yang didapat? masuk ke rekening buatan ‘talk fusion’ dan kena fee lagi jika ingin ditransfer ke rekening bank lokal. Mengapa tidak langsung ditransfer ke paypai saja?
Setuju jika saya bilang ‘absurd‘ ? hak masing-masing emoticon-Smilie



Jika kamu pernah ikut seminar Talkfusion dan mendengar kata-kata ini:’Kata siapa bisnis ini gak jalan? buktinya hari ini begitu banyak orang hadir disini’.

Mungkin ada baiknya kembali berpikir:

- kenapa saya bisa ada disini?

- siapa saja yang ada disini?

- dapatkah mereka membuktikan uang yang telah mereka dapatkan? dan bukan hanya dari email, tetapi rekening bank.

- mengapa yang mereka bicarakan hanya uang dan uang? dimanakah penjelasan mengenai produknya?

- coba riset di internet mengenai Talkfusion, mengingat ini produk yang menggunakan media internet. Jadi pasti ada yang mer-reviewnya (termasuk saya hehe)

- MLM yang bagus, adalah yang produknya bagus dan digunakan banyak orang. Apakah video akan digunakan banyak orang? ya. tapi apakah ada layanan yang gratis? ya emoticon-Smilie

Buat yang sudah terlanjur bergabung, pengalaman itu mahal harganya. Jadi gunakanlah ilmu mind management / mind trick yang ada di ‘bisnis’ ini dengan cepat, agar cepat kembali uang anda. Itu pun kalau hati nurani anda tidak berteriak dan mengatakan ‘siapa lagi yang akan saya perdaya hari ini?’ setiap kali anda mempersiapkan dalih-dalih demi menerangkan ‘bisnis’ ini kepada ‘associate’ baru.

Apakah Indonesia sudah siap untuk layanan ini? mungkin sudah, tetapi tidak murah. Selama masih mahal, tidak akan orang menggunakan pesan video.

Untuk $700-an, saya lebih baik menginvestasikan uang saya di reksadana / emas, tidak perlu ada maintenance fee juga $20 hehe.

Semoga saya salah dan Talkfusion berkembang di
0
195.5K
367
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan