edzhuleAvatar border
TS
edzhule
"THIRDHAND SMOKE"PEROKOK YANG BUKAN AKTIF DAN BUKAN PULA PASIF
Agan agan disini pasti sering mendengar istilah perokok pasif, dan perokok aktif...
jika tidak, maka bisa diterjemahkan sebagai berikut
Perokok aktif : Gua hisap loe hirup
perokok pasif : Sialan, w hirup
hehehhe
nah jadi kesimpulannya perokok aktif pihak pertama yang merasakan langsung bahaya merokok, dan perokok pasif merupakan pihak kedua yang merasakan bahaya merokok dari perokok aktif...
Selanjutnya biasa sering kita ketahui dalam bahasa indonesia, seperti halnya:
"aku, dirimu, dirinya", (jadi Ingat lagu KAHITNA??), disitu ada pihak kesatu, pihak kedua dan pihak ketiga..

lalu apa hubungannya dengan perokok??

ya,, memang benar, perokok ada pihak ketiga juga, dalam bahasa inggris disebut third-hand smoke!! (hyper bener iklannya, jabatan tangan sama perokok ja bisa menyebabkan kanker)
sebenarnya masalah ini sudah lama hanya saja namanya yang baru..

Ketika seseorang merokok, racun residu dari tembakau tersebut akan menempel di disetiap sudut ruangan, jangankan pakaian atau kain karpet, bahkan klo anda mencium tembokpun pasti ada bau samar tembakau.

Fakta penelitiannya?
Pada tahun 2004, berdasarkan hasil penelitian Prof. Georg Matt dkk dalam jurnalnya "TOBACCO CONTROL" ditemukan zat pada rokok dalam air seni para penghuni rumah meskipun meraeka telah berhenti merokok selama beberapa bulan...
beberapa penelitian juga menyebutkan bahwa racun dari asap rokok dapat bertahan lama hingga berbulan-bulan pada benda,benda yang dilewatinya, meski perokok sudah lama tidak merokok. Masih banyak pula penelitian yang dilakukan mengenai residu dari racun asap rokok..


Perlu diketahui bahwa asap rokok terdiri lebih dari 4000 bahan kimia, dan kebanyakan dari bahan tersebut sangat sulit dihilangkan. dan Dari 250 zat penyebab kanker, diantaranya ada 11 yang dikategorikan sangat berbahaya bagi third-hand smoke..
diantranya ialah
ammonia,
arsenic,
butane,
cadmium peyebab kanker pada kaki
chromium,
lead,
hydrogen cyanide, (ingat kasus mirna)
toluene,
and radioactive polonium-210.

bahkan bahayanya terpapar pada gambar diatas, bahwa rokok untuk ThirdHAND Smoke diantaranya jantungan(bukan nonton thrill lho), sakit hatian(eit bukan diputus doi), diabetes, kankeran pernapasan, reumatik, penurunan sistem kekebalan tubuh, dll...

Mau menghilangkan bau rokok?
ahh gampang, tinggal pake AC yang bisa menjernihkan udara..atau tinggal pake Air Purifier merk beeep dengan filter HEPA atau semacamnya


JANGAN tertipu dengan iklan gan..
faktanya, penjernih udara yang biasa di AC ataupun air purifier itu untuk memfilter partikel, sedangkan racun nikotin dan tar dalam bentuk GAS dari asap rokok, sehingga filter udara pada AC, tidak akan cukup menghilangkan racun asap rokok.
Kalo pakai air refresher atau pengharum ruangan? hal itu malah hanya mengalihkan indra penciuman kita..
Sebenarnya banyak cara untuk mengilangkannya, salah satu cara menarik yang ane baca pake COCACOLA sekalian mengurangi minum model softdrink. sisanya imajinasikan sendiri, yang jelas untuk mengilangkannya dicucipun juga bisa

LALU SIAPA SAJAKAH YANG BERPOTENSI MENJADI THIRDHAND SMOKE?
Ingat anak-anak terutama bayikan? mereka suka mengunyah atau memasuk sesuatu benda kedalam mulutnya???

ya, anak-anak memang rentan akan bahaya perokok ini. Jika kalian sayang anak, cobalah untuk tidak merokok didepan mereka.
asap rokok pun bisa juga menempel dilantai, apalagi apabila mengingat tinggi antara anak dan dewasa.. Mereka lebih dekat kelantai. bayangkan saja bahwa sistem respirasi anak yang lebih cepat dari orang dewasa, apabila orang dewasa menghirup udara 1 kali dalam sekali napas, anak atau bayi bisa menghirup lebih dari 10x nya.. nah lho!!

Klo untuk dewasa bisa dibayangkanlah apabila ketika minum kopi + rokok + gorengan(mantap)= minuman kopi rasa rokok, artinya asapnya pun bercampur ama minuman pula.
atau model macam pemulung puntung rokok yang main sikat rokok setengah dibakar lagi..

Bagaimana menangapinya dalam philosophy agama?
Kita lihat pula dari sisi agama islam juga belum lama ini rokok dikategorikan HARAM ya??? Meskipun ironisnya meskipun dicap HARAM, akan tetapi banyak dalihan masyarakat yang menyebabkan kadar HARAM rokok masih dalam kategori DHAIF..
Simak (berdasarkan penuturan dari temen ane) dahulu ada salah satu umat Rasulullah S.A.W pernah hendak memasuki masjid dalam keadaan bau keringat sehabis bekerja, seketika itu Rasulullah S.A.W menyuruhnya pulang untuk membersihkan diri dan berganti pakaian.
Logikanya, toh orang yang bau keringet ja g boleh menuaikan solat dimasjid, apalagi bau rokok yang memiliki racun" Subhanallah"

UPDATE: (Dari agan esteghun)

Quote:



semoga bisa bermanfaat buat agan-agan bagi perokok aktif, pasif, maupun perokok ketiga(bukan setan lho!!)...
disini saya tidak bermaksud untuk menjudge para perokok.. Soalnya temen ane juga ada yang perokok, yang jelas ane berharap para perokok disini bisa sadar akan lingkungan sekitar dan tidak perlu nunggu dinasehati orang sekitarnya. Toh pasti rasanya agak jengkelkan ketika ada yang kasih tau, apalagi didepan umum. misalnya ja pengalaman di angkot: "Tong, otong mu tuh kebuka!" lho???(ternyata bagian bawah seragamnya lho yang nongol)
Diubah oleh edzhule 18-03-2016 15:38
0
4.4K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan