ramabaguspAvatar border
TS
ramabagusp
Ternyata harga BBM kita termurah ke-2 di ASEAN dan ke-25 di Dunia!
FYI Gans..

Ternyata harga BBM kita termurah ke-3 di ASEAN dan ke-23 di Dunia!



Ni source-nya:
http://www.globalpetrolprices.com/gasoline_prices/
(Update per 21 Maret 2016)

Harga BBM kita hanya kalah murah dari Malaysia dan Brunei di ASEAN...
Sementara untuk worldwide, harga BBM kita jauh lebih murah dari Negara-negara maju seperti Canada, Australia, China, Jepang, Korsel, Inggris, Belanda, Singapura dan Hongkong!!

Bahkan menyamai harga jual di Venezuela (yang masih punya cadangan minyak-ketahanan energi utk 120 tahun) dan lebih murah dari Iraq, kontra kita yg hanya punya ketahanan energi utk 15 tahunan).. Luar biasa!!

Artinya, Pertamax yang kita beli di negeri tercinta ini jauh lebih murah dari BBM dengan kadar oktan setara (e.g. sama-sama menggunakan oktan 90) yang dijual di sekitar 150 negara lainnya di dunia...

Perbandingan ini dibuat berdasarkan parameter-parameter yang setara/sederajat, maka dari itu bisa disebut sebagai perbandingan dan bisa dihasilkan ranking sebagai outputnya..



Perlu diingat bahwa minyak adalah suatu Komoditas (yang mana merupakan material tidak bisa diperbaharui/non-renewable) yang harganya dipengaruhi oleh supply and demand, bukan oleh daya beli masyarakat atau pendapatan perkapita..
Hal ini sama seperti emas yang penentuan harganya bukan berdasar pada daya beli masyarakat atau pendapatan perkapita..



Lalu pertanyaannya kenapa harga bbm kita bisa lebih murah? Padahal kadar oktan-nya sama?

Jawabannya dikarenakan adanya kebijakan pemerintah kita terhadap perpajakan (taxing) dan juga subdisi akan Komoditas tsb yang lebih 'bersahabat' dibanding negara lain..
Ditambah dengan perbedaan teknologi (biaya produksi dan distribusi) serta tenaga kerja yang juga lebih 'bersahabat'..
Sehingga bbm yang dinikmati masyarakat Indonesia bisa menjadi murah..



Kalau masih dirasa mahal, beralihlah ke transportasi umum.. Seperti perkataan orang bijak:
'Negara yang besar bisa dilihat ketika mayoritas penduduknya sudah menggunakan fasilitas transportasi umum/publik, dan bukan kendaraan pribadi'
Contohnya: Amrik, Jepang, Singapura, dan banyak lagi..



Seyogyanya kita bisa lebih bijak dan cermat dalam menerima informasi yang beredar, berdasar sumber/narasumber yang memang valid content-nya dan bisa dipertanggunjawabkan..

Hati2 dalam memercayai informasi sehari-hari yang hanya 'katanya-katanya', dan biasakan utk research dan crosscheck terlebih dulu gans emoticon-Smilie
#peaceout #salamdamai #kitabisa #Indonesiabisa
Diubah oleh ramabagusp 27-03-2016 12:47
0
2.4K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan