tomosukeAvatar border
TS
tomosuke
Raspberry Pi 2 Model B+, Komputer Seuruan Telapak Tangan Dengan Harga 400 ribuan
Komputer mikro yang sering kali menjadi perbincangan para pecandu teknologi kini hadir dengan kapasitas perangkat keras yang lebih memukau dibandingkan dengan versi terdahulunya. Raspberry Pi 2 ModelB+ yang hanya berukuran sebesar telapak tangan ini membawa komputasi modern ke tingkat yang lebih tinggi lagi. Dipersenjatai prosesor 900MHz dengan 4 inti (quad core system on chip) yang didukung oleh 1GB RAM sekarang mikro komputer ini sudah mendekati komputer yang sesungguhnya. Kabar baiknya lagi, harganya tidak beda jauh dengan pendahulunya hanya $35.

Penampakannya gan:

Spoiler for Raspberry Pi 2 Model B+:


Model Raspberry Pi yang sebelumnya (Model B+) mengusung chip Broadcom BCM2835 dengan prosesor single core 700MHz yang tertanam di boardnya. Tersedia dua pilihan RAM untuk model lama, yaitu 256MB atau 512MB. Sedangkan pada model Raspberry Pi 2 Model B+ menggunakan chip Broadcom BCM2836 dengan prosesor ARMv7 Cortex-A7 empat core dan memiliki 1GB RAM.

Jadi seberapa cepat model baru dibandingkan dengan model yang lama? Raspberry Pi Foundation menuturkan bahwa performa yang dikeluarkan oleh model baru dapat mencapai hingga enam kali lebih cepat daripada model yang lama. Bahkan Eben Upton, pemimpin perusahaan tersebut mengklaim bahwa ini adalah sama dengan komputer personal. Anda selalu dapat menggunakannya sebagai PC, tapi saya merasa ini merupakan PC yang luar biasa karena harganya hanya 35 dollar saja. Dulu mungkin anda bisa protes karena ini tidak seperti PC, tapi sekarang kemampuannya sudah mirip.

Raspberry Pi2 Model B+ hari ini sudah mulai dijual bebas lewat situs online dan tersedia 100 ribu unit untuk stok awal. Selamat berburu komputer dengan harga super murah!

Sumber
Diubah oleh tomosuke 09-02-2016 17:20
nona212
nona212 memberi reputasi
1
18.8K
85
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan