Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

anton2019827Avatar border
TS
anton2019827
Tips Agar Anda Panjang Umur


Ilustrasi panjang umur (www.pexels.com)



Setiap orang pasti menginginkan hidupnya panjang umur, yang tentunya keinginan untuk panjang usia haruslah dibarengi dengan kebiasaan, gaya hidup dan perilaku sehari-hari yang baik dan tepat. Tidak sedikit orang yang menginginkan panjang umur, namun kurang memperhatikan terhadap hal-hal yang dibutuhkan oleh anggota tubuhnya dari mulai bangun tidur, melakukan aktivitas dalam setiap harinya sampai tidur lagi.

Ada banyak tips dan gaya hidup yang bisa membuat seseorang panjang umur, diantaranya kebiasaan yang dapat dilakukan dalam sehari-harinya seperti :

1. Bangun pagi menghirup udara segar.
Ketika waktu shubuh (pagi hari) gas ozon atau 03 memenuhi sebagian besar udara disekitar, gas ozon ini sangat berguna bagi organ syaraf, dapat menumbuhkan semangat kerja, menjernihkan pikiran dan menyegarkan anggota tubuh kita.

Sinar matahari pagi mengandung warna kemerahan dan ungu yang dapat menumbuhkan semangat kerja urat syaraf, sedangkan sinar ultra violet sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit dalam proses pembentukan vitamin D tubuh kita.

Dengan selalu bangun pagi dipercaya dapat mencegah penyakit sesak nafas dan hati. Pada waktu pagi banyak kortzon dalam darah yang mempergiat proses metabolisme dan banyak gula dalam darah yang berguna bagi tubuh untuk menyediakan energi yang dibutuhkan untuk beraktivitas.

2. Pilih makanan yang sehat dan baik
Semua makanan terdiri dari unsur kimiawi, sangatlah penting memperhatikan keseimbangan gizinya. Obat dan makanan seringkali sama perbedaannya tergantung bagaimana kita melihatnya.

Semisal, protein dalam bistik disebut makanan, tetapi bila bistik tersimpan dalam kapsul maka akan tergolong obat. Demikian pula bila makanan yang kita makan melebihi takaran (berlebihan) akan mengancam kesehatan tubuh, sebab makan obat yang berlebihan juga dapat membahayakan keselamatan tubuh kita.

3. Dekat dan akrab dengan orang yang dicintai
Anda harus akrab dengan orang yang dicintai, karena cinta adalah anugerah dan nikmat. Bila anda berbuat sesuatu karena mencintai, maka anda akan bertambah sehat. Namun bila berbuat sesuatu untuk mendapatkan cinta, maka bisa jatuh sakit.

4. Ketenangan jiwa
Ketenangan jiwa tidak dapat dirasakan secara terus menerus, maka kita harus berusaha terus menerus untuk mendapatkan ketenangan jiwa itu. Bagi orang yang sedang sakit, ketenangan jiwa sangat berperan dalam upaya penyembuhan penyakitnya. Untuk mendapatkan ketenangan jiwa, kita boleh memilih cara dan bagaimana yang dapat menjernihkan dan menjadi kesenangan kita.

5. Menikmati ketegangan yang positif
Yang dimaksud ketegangan disini bukan ketegangan saat betemu dengan sesuatu yang menakutkan seperti halnya bertemu dengan ular raksasa atau seperti duduk diatas kursi untuk dicabut gigi kita. Tapi yang dimaksud ketegangan disini adalah  yang mengandung kesenangan seperti bertemu dengan kekasih hati, bercumbu dengan suami atau istri dan lain sebagainya.

6. Tertawalah sesering mungkin dan sekerasnya.
Tertawa keras merupakan cara terbaik untuk menghilangkan dan menangkal rasa sakit hati, namun bukanlah tertawa yang dibuat-buat.

Tertawa karena menonton film humor misalnya, dan humor memberikan dampak yang kuat bagi kesehatan tubuh kita karena organ tubuh orang yang suka tertawa hubungan anatomisnya erat dengan bagian vital dari tubuh kita. 

7. Bersikap tegas terhadap penyakit.
Penyakit adalah suatu yang merusak dan membahayakan tubuh, penyakit merupakan musuh berbahaya yang harus ditaklukan. Bila orang menganggap bahwa penyakit sesuatu yang berguna, maka ia tidak akan sembuh dari penyakitnya itu, Itulah sebabnya manusia harus bersikap tegas dalam mengusir penyakit agar tubuhnya senantiasa sehat dan bugar.

8. Berusaha terus untuk berkembang dan maju.
Kita jangan sampai kehilangan kemampuan untuk berkembang, berusaha keras, melompat untuk menemukan sesuatu yang baru. Kehendak mencari kemajuan hidup, mengetahui suatu ilmu dan rahasia hidup jangan sampai berhenti dan teruslah maju selama hayat masih di kandung badan.

9. Tidur yang cukup.
Istirahat yang baik adalah tidur, tubuh setiap makhluk membutuhkan sebagai sarana istirahat dari segala aktivitasnya. Tidur sangat diperlukan oleh tubuh, lebih-lebih bagi orang yang sehari-harinya bekerja keras.

Ketika tidur banyak proses yang terjadi pada tubuh, seperti terjadinya sirkulasi pembuangan sampah yang tertimbun dalam jaringan tubuh, aktivitas jiwa dan syaraf berkurang, pernafasan menjadi lebih lambat dan dalam, terjadinya pergantian sel-sel tubuh yang telah rusak dan usang, pembiakan dan perkembangan sel-sel tubuh kita. Dari adanya proses itulah sesudah tidur tubuh terasa segar dan hilanglah rasa letih.

Bagi yang merasa sukar tidur, dapat mengantisipasinya untuk memerangi terjadinya gangguan sulit tidur dengan :

- Mandi air hangat sebelum tidur
- Membaca surat Al-Falak, surat An-Nash, surat Al-Ikhlash dan ayat Qursy sebanyak 3 atau 7 kali.
- Hindari makan obat tidur sembarangan
- Makan sayur sayuran yang banyak
- Gerak badan secara teratur di pagi hari
- Bebaskan pikiran dari keruwetan.
0
526
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan