Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

asharry20Avatar border
TS
asharry20
Kisah perjuangan Juragan 99 dari 0 ke 100
Orang –orang yang dianggap super kaya biasanya memiliki keturunan dari orangtua yang kaya sebelumnya. Padahal tidak semua kekayaan berasal dari orangtua, bisa jadi kekayaan itu datang dari usaha dan kerja keras orang tersebut. Usaha untuk meraih kesuksesan selalu memiliki cobaan dan halang rintang. Gilang Widya Pramana atau dikenal dengan Juragan 99 salah satu orang yang beruntung karena kegigihan usahanya.

Perjalanan usaha Gilang Juragan 99 benar-benar dimulai dari 0. Bisnis pertama yang Gilang Juragan 99 kerjakan yaitu tukang cuci motor. Saat di perguruan tinggi, Gilang atau Juragan 99 memilih untuk memulai bisnis, dan bisnis pertama yang dia mulai adalah membuka jasa cuci motor dengan memilih nama bisnis Lorenzo Snow Wash 99. Alasan penamaan tersebut karena dirinya merupakan penggemar pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo. Gilang bahkan ikut serta dalam mencuci motor-motor pelanggan hingga meninggalkan bekas hitam-hitam di jarinya hingga kini. Keuntungan yang dia dapat dari bisnis cuci motor berkisar Rp800.000-Rp1 juta per bulan.
Selain menjadi tukang cuci motor, ia sempat mengambil kerjaan sebagai freelancer leader tour guide. Freelancer leader tour itu selain memberikan pundi-pundi bagi Juragan 99 itu juga yang membuat dia bertemu dengan sang istri Shandy Purnamasari
Bisnis selanjutnya yang membuat namaya semakin terkenal ialah bisnis kosmetik. Sebelum membangun produk kosmetik sendiri dengan merek MS Glow, ternyata Juragan 99 dan istri pernah menjual produk kosmetik milik orang lain dengan memanfaatkan beberapa media sosial hingga akhirnya smeraih keuntungan yang sukses.  Setelah sukses dengan menjual produk kosmetik milik orang lain, dari sanalah perjalanan  mereka berdua memutuskan untuk mendirikan produk kosmetik sendiri dan juga klinik kecantikan yang pertama kali dibangun di Kota Malang. Hingga detik ini, Juragan 99 dan sang istri memiliki 8 klinik kecantikan yang tersebar pada beberapa kota besar di Indonesia
Setelah gilang Juragan 99 memiliki kekayaan yang luar biasa atas kerja kerasnya, kini dia mulai berinvestasi. Dia menginvestasikan uangnya dibeberapa bisnis lain, diantaranya bus pariwisata dengan nama bisnis Juragan 99 Trans, sebagai produsen masker dengan merek Kosme Mask, produksi garment semi butik dengan merek Juragan 99 Garment, perusahaan percetakan dan packaging dengan merek  Kosmetika Global Pack, hingga pabrik kosmetik dengan merek Kosmetika Global Indonesia.


0
578
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan