Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

anton2019827Avatar border
TS
anton2019827
Pentingnya Rasa Cemburu Dalam Rumah Tangga

"Apakah kalian tidak malu, apa kalian tidak cemburu membiarkan istri-istrimu keluar ketengah-tengah kaum lelaki, mereka melihat istrimu dan mereka memperhatikan dirinya"  (Imam Ali RA)

Rumah tangga terbentuk dari timbulnya sebuah perasaan, baik rasa kasih sayang, rasa hormat, rasa tanggungjawab, bahkan rasa cemburu. Rasa cemburu ini merupakan salah satu ungkapan yang bisa membentuk keharmonisan dalam suatu rumah tangga, karena rasa cemburu merupakan bumbu kehangatan terindah dalam sebuah pasangan yang berumah tangga.

Nilai ibadah dan da'wah merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam berumah tangga bagi seorang muslim sejati, maka dari itu rumah tangga tidak hanya untuk memenuhi fitrah manusia saja agar dapat hidup berpasangan dengan lawan jenisnya.

Rasa cemburu juga dapat di nilai sesuatu yang wajar dimiliki oleh seorang istri kepada suaminya, ataupun seorang suami kepada istrinya. Bahkan di era zaman globalisasi seperti ini, jika ada perempuan keluar rumah hampir dipastikan menjadi sasaran godaan kaum lelaki hidung belang, dengan bentuk godaan seperti mengedipkan matanya atau menyentuh anggota tubuh wanita itu, ada pula yang sekedar di pegang-pegang, dan ada pula yang sebatas menyindir dengan kata-kata jorok yang tidak enak kedengarannya.

Maka, untuk seorang suami atau istri sangatlah penting untuk memiliki rasa cemburu, karena rasa cemburu ini merupakan salah satu tanda seseorang itu mencintainya.

Rasulullah SAW bersabda, "INNI LAGHAAYUURUN WAMA MINIMRI'IN LA YAGHAARU ILLA MANKUSUL QALBI"yang artinya "sesungguhnya aku ini pecemburu, setiap orang yang tidak mempunyai rasa cemburu, maka tidak lain orang itu berhati terbalik" (Al-Hadits).

Bahkan Allah SWT memiliki rasa cemburu untuk makhluknya, yaitu manusia.

"Sesungguhnya Allah itu pencemburu dan orang mukmin hendaknya mencemburu. Kecemburuan Allah ialah jika ada orang mukmin yang melakukan perbuatan yang diharamkan oleh Allah SWT"(Diriwayatkan oleh Ahmad, Imam Bukhari, Imam Muslim, dan Turmudzi dari Abu Hurairah).

Seorang perempuan yang sudah memiliki suami jika hendak keluar rumah, misalnya untuk menjenguk orang tua yang sedang sakit, sebenarnya tidaklah dilarang. Tetapi terlebih dahulu harus meminta izin kepada suaminya. Dan perlu diperhatikan pula ketika seorang perempuan keluar rumah janganlah memamerkan perhiasannya maupun dandanannya. Bahkan dirinya dianjurkan agar berdandan seperti seorang hamba sahaya yang kotor tubuhnya. Pakaian yang dikenakannya sebaiknya tidak perlu yang "bagus" yang bisa mencuri perhatian kaum lelaki, melainkan pakaian yang sederhana yang tidak mengundang orang lain untuk melihatnya, hal ini bertujuan agar tidak menumbuhkan rasa terhadap nafsu liar yang ingin berbuat jahat terhadap dirinya. Pandangan hendaklah dijaga, dengan ditundukan sepanjang jalan, tidak perlu tengok kanan dan tengok kiri. Kalau tidak begitu justru akan membuka kesempatan orang lain untuk melakukan kemaksiatan kepada Allah SWT, Rasul-Nya dan kemaksiatan kepada suaminya.


Dalam menjaga ikatan pernikahannya, penting sekali bagi seorang suami pada khususnya untuk memiliki rasa cemburu kepada istrinya, tetapi jangan sampai rasa cemburu yang berlebihan karena itu tidak baik, sebab dengan kecemburuan yang sangat berlebihan itu sama artinya dengan menuduh istrinya berbuat buruk.

Begitupun seorang istri berhak memiliki rasa cemburu terhadap suaminya, sebagai ungkapan rasa tidak ingin kehilangan suaminya yang sangat ia cintai dan rasa cemburu ini harus tetap dalam batasan wajar yang tidak berlebihan.

emoticon-Traveller
Penulis : Nuron Nurhakim(Mahasiswa PAI Universitas Garut)
Diubah oleh anton2019827 18-12-2020 07:42
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
1.1K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan