Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

latiftpAvatar border
TS
latiftp
Rakyat Mencari Keadilan diRUU KPK

    
  Maraknya demo yang terjadi belakangan ini, diberbagai daerah terutama di ibu kota negara ini, bukan hanya mahasiswa tapi pelajar, buruh, petani, nelayan ikut serta dalam demo penolakan RUU KUHP dan RUU KPK yang dinilai tidak wajar dan masih perlu direvisi. Banyak pihak juga menilai bahwa RUU KPK yang diajukan oleh DPR RI dipenghujung masa jabatanya, mempunyai point – point yang enggak masuk akal dan akan melemahkan bahkan melumpuhkan KPK untuk kedepanya
 
  Bahkan banyak pihak juga mempertanyakan kenapa harus tergesa – tegsa mengesahkan RUU KPK ini. Banyak ahli hukum dan pakar hukum juga menanyakan apa urgensinya RUU KPK ini, sehingga harus disahkan secepat mungkin.


Gambar 1 ( Donal Fariz)

 Ane mengutip ucapan Donal Fariz dari acara televisi Mata Najwa, Fariz menegaskan bahwa
Quote:
Seketika penonton langsung bersorak menandakan setuju dengan opini Fariz tersebut.

Ane mau sedikit ngingetin dan ngasih refrensi sedikit, tentang RUU KPK yang dirasa janggal dan akan melemahkan KPK
Quote:

  Nah, itu baru 4 point saja yang ane sebutin, selebihnya masih banyak lagi point – point RUU KPK yang ane sendiri waktu baca cuman bisa senyam senyum sendiri, soalnya memang pasal – pasalnya sendiri ane nilai kurang matang untuk segera disahkan. 


Gambar 2 (Fahri Hamzah)

  Tapi memang banyak juga penjabat – penjabat negara yang sepenuhnya mendukung RUU KPK ini. Salah satunya wakil ketua DPR Fahri Hamzah, yang menegaskan dan menyatakan bahwa RUU KPK yang sekarang ini akan menguatkan KPK, bukan malah melemahkan. Dalam Maja Najwa, Fahri Hamzah juga ikut mempertanyakan kenapa pemberantasan korupsi tidak selesai selesai? Kemudian beliau juga menjelaskan bahwasanya KPK ini sudah dikuatkan, dan diberikan dana sedemikian rupa sehingga sudah sangat mempunyai kapabilitas yang harusnya sudah cukup untuk memberantas korupsi di Indonesia. Tapi kenyataanya kasus korupsi tidak kunjung selesai. Hal ini yang harus dikoreksi dan dikaji ulang tentang KPK, itulah salah satu alasan kenapa RUU KPK ini dibuat, untuk menyelesaikan masalah tersebut. 

  Rakyat sekarang ini ane yakin udah sangat sangat cerdas dan pinter untuk menyaring informasi, terutama RUU KPK yang sekarang ini sedang gencar – gencarnya dikritisi oleh banyak pihak. Mahasiswa yang berdemo mengecam RUU KPK ini juga dinilai mewakili aspirasi rakyat, bukti bahwa mahasiswa dan rakyat masih tajam dalam mengkritisi pemerintahan. Gak tanggung – tanggung aksi demo ini juga ikut menyulut semangat rakyat Indonesia yang ikut turun ke jalan menyuarakan aspirasinya untuk menolak RUU KUHP dan RUU KPK. Yang ane tangep, sebenernya rakyat juga ga neko – neko, atau gak aneh – aneh, seperti isu yang ada, yang mengatakan aksi mahasiswa tersebut ditunggangi oleh pihak ketiga, bahwa demo tersebut mempunyai maksud tersebunyi utnuk menurunkan Presiden Joko Widodo, dan menghambat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden yang akan datang diwaktu dekat ini.
  
   Kalo pendapat ane pribadi yang melihat bar – barnya aksi demo, ane kira memang aksi ini dituggangi, tetapi ditunggangi oleh pihak – pihak yang menginginkan kehancuran dan pemberontakan, yang masuk kederetan pendemo seperti mahasiswa, sehingga yang terlihat adalah para pendemo yang melakukan perusuhan, hal ini juga yang memunculkan isu – isu diatas. karena sejujurnya mahasiswa dan rakyat tidak mempunyai tujuan untuk anarki atau rusuh, rakyat juga mempunyai akal untuk melakukan aksi demo yang damai tanpa harus ada pertikaian. Karena itulah tujuan utama dari rakyat, UNTUK MENCARI KEADILAN, BUKAN UNTUK MELAKUKAN AKSI PERUSUHAN.


Gambar 3 (Tito Karnavian)

  Bahkan Kapolri sendiri sudah membuka  fakta, tentang adanya pihak yang memanfaatkan momentum demo ini untuk melakukan kerusuhan. Pihak Kapolri sendiri sudah menangkap 200 perusuh yang bukan dari kalangan pelajar ataupun mahasiswa.
Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan “yang semula murni dari temen – temen, adek – adek mahasiswa, ada pihak – pihak yang memanfaatkan. Mengambil momentum ini untuk agenda tersendiri yang lain. Bukan agenda undang – undang itu sendiri, tapi sudah menggunakanya untuk agenda – agenda politis” tegasnya. Beliau juga menambahkan “diantaranya bukan mahasiwa bukan pelajar, mereka masyarakat umum, yang ketika ditanya juga dalam rangka untuk apa aksi itu, gak ngerti juga isinya, tidak paham tentang ruu apa, ruu apa gak ngerti, bahkan ada yang mereka mendapat bayaran”

Gambar 4

  Ane juga turut mendoakan kepada pihak – pihak pendemo yang benar – benar menuntut keadilan, dan juga pihak kepolisian dan TNI yang mengawal jalanya demonstrasi, semoga diberikan kekuatan, ketabahan, dan keselamatan. Karena sesungguhnya kita rakyat hanya mencari keadilan.
[sub] [/sub]
 
Spoiler for Sumber dan referensi:

 
 


Diubah oleh latiftp 30-09-2019 17:23
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
zafinsyurgaAvatar border
zafinsyurga dan 4 lainnya memberi reputasi
5
329
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan