Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

didierrosanAvatar border
TS
didierrosan
7 Event Seru yang Bakal Hadir di Tahun 2018. Jangan Sampai Terlewat Tanggalnya!




Tinggal hitungan hari kita akan memasuki lembaran baru. Yups, tahun 2018 udah di depan mata. Saatnya menyelesaikan resolusi tahun ini sebelum tahun berganti. Nggak cuma mencapai resolusi yang udah dibuat di awal tahun kemarin, kamu juga udah bisa mulai merencanakan apa aja yang ingin kamu lakukan dan ingin kamu capai di tahun depan.

Nah, ngomongin soal rencana tahun depan, ada beberapa event menarik yang nggak boleh kamu lewatkan. Sebagian besar hanya terjadi di tahun depan saja. Artinya, setelah itu belum tentu acara yang sama bakal digelar lagi. Jadi, mumpung jatah libur atau cutimu tahun depan belum terpakai, barangkali 7 acara ini nggak ingin kamu lewatkan begitu saja.


Oke apa apa acaranya gan - sis ,, langsung aja ya !!



1. Fenomena langit yang nggak boleh kamu lewatkan tahun depan adalah gerhana bulan total



Kamu yang suka dengan fenomena alam atau fenomena langit, juga bisa menikmatinya di tahun 2018 nanti. Karena bakal ada dua kali gerhana bulan total yang akan bisa kamu saksikan di indonesia. Gerhana bulan total ini terjadi karena piringan bulan memasuki bayangan umbra bumi sehingga menghalangi cahaya matahari ke bulan terhalangi bumi. Pada akhirnya, bulan yang biasanya berwarna putih akan terlihat berwarna merah selama gerhana total berlangsung. Fenomena ini bakal terjadi dua kali di tahun 2018. Yaitu pada 31 Januari di langit timur Indonesia sekitar pukul 19.51 hingga 21.08 WIB dan pada 28 Juli 2018 di langit barat Indonesia sekitar pukul 02.29 hingga 04.13 WIB

2. Piala Dunia 2018, kompetisi terbesar di bidang sepakbola akan diadakan pada bulan Juni.



World Cup atau Piala Dunia merupakan salah satu kompetisi yang paling dinanti-nanti pencinta bola. Pertandingan ini cuma hadir empat tahun sekali. Makanya, banyak yang menantikan momen ini. Dan FIFA World Cup ke-21 akan digelar di tahun 2018! Tepatnya akan digelar di Rusia pada 14 Juni hingga 15 Juli tahun depan. Sebanyak 32 tim sepakbola akan bertarung memperebutkan gelar ini di lapangan hijau. Dan pertandingan akan tersebar di 12 kota yang ada di Rusia. Kalau kamu nggak bisa ke sana, jangan sedih. Karena seperti tahun-tahun sebelumnya, pertandingan antara klub-klub besar ini akan ditayangkan di televisi. Jadi catat tanggalnya dari sekarang ya!

3. Perhelatan akbar Asian Games akhirnya akan digelar di Indonesia tahun depan!



Sejumlah persiapan seperti fasilitas juga terus dibangun. Sebisa mungkin, Indonesia ingin memfasilitasi seluruh kalangan yang berkontribusi pada Asian Games 2018 nanti. Nggak cuma pembangunan dan persiapan fasilitas yang terus digenjot, tapi relawan yang ingin berkontribusi juga semakin membludak. Yakin nggak mau ikut berkontribusi atau minimal mengikuti ajang internasional satu ini? Info selengkapnya cek dulu di sini

4. Sidang tahunan Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia juga akan jadi acara penting tahun 2018



Satu lagi acara penting yang bakal digelar di tanah air adalah IMF-WB (Internationa Modetary Fund- World Bank) atau pertemuan Dana Moneter Internasional dan Bank Dunia. Indonesia berkesempatan untuk menyelenggarakan acara ini tahun 2018, tepatnya pada bulan 12-14 Oktober di Nusa Dua, Bali. Sekitar 15 ribu orang dari 189 negara akan hadir lho di acara ini. Menariknya, bukan pertemuan penting ini saja yang akan digelar, tapi sejumlah program pariwisata juga turut hadir pada acara ini, sehingga Indonesia semakin populer dengan destinasi wisata dan keindahan alamnya.

5. Kamu yang melewatkan Dieng Culture Festival tahun ini jangan sampai terlewat lagi ya tahun depan



Dieng Culture Festival merupakan pagelaran pesta rakyat yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat, terutama kaum muda. Acara yang diadakan di kawasan Dataran Tinggi Dieng ini sempat menarik hingga 200.000 wisatawan. Terdapat beberapa rangkaian menarik yang ada di festival ini. Mulai dari pemotongan rambut anak gimbal, musik jazz di atas awan, hingga pesta lampion. Nggak cuma bikin kita mengenal kebudayaan Indonesia, tapi festival satu ini juga romantis! Biasanya, festival ini diadakan di bulan Agustus. So, jangan sampai terlewat lagi ya!

6. Pagelaran musik jazz internasional juga akan digelar di Jawa Timur tahun depan, yaitu Jazz Gunung Bromo 2018



Jazz gunung merupakan perhelatan musik taraf internasional yang diadakan setiap tahun di daerah pegunungan. Di bawah langit malam, dan dinginnya hembusan angin, mendengarkan musik seakan begitu sempurna. Pada tahun ini, Jazz Gunung diadakan di Jiwa Jawa Resort Bromo, Sukapura, Probolinggo, Jawa Timur, pada Agustus kemarin. Tahun depan, juga pergelaran musik ini juga bakal kembali hadir kok. Karena ini memang adalah acara tahunan. Duh, jadi nggak sabar melihat siapa aja performers tahun depan 🙂

7. Jember Fashion Carnaval tahun 2018 akan mengusung kostum negara-negara Asia lho



Jember Fashion Carnaval (JFC) menjadi salah satu acara yang rutin dilakukan di Jember, Jawa Timur. Di karnaval ini akan ditampilkan ragam kebudayaan di tanah air. Nah, sedikit berbeda dari tahun sebelumnya, di tahun 2018 nanti JFC bakal mengangkat kebudayaan dari berbagai negara yang ada di Asia. Kostum yang nanti akan ditampilkan termasuk dari Jepang, India, Thailand dan negara ASEAN lainnya. Karnaval ini akan diakan di bulan Agustus, tepatnya tanggal 7-12.

So, udah direncanakan mau menghadiri event mana aja? Kalau bisa sih jangan melewatkan event yang cuma terjadi di tahun 2018 doang ya, seperti Asian Games. Kapan lagi Indonesia jadi tuan rumah perhelatan sebesar itu?



Bagi kamu yang event Hunter Semoga isi thread ini berguna bagi kamu , kalau ada yang kurang jelas silahkan berkungjung ke sini . Akhir kata sekian thread ini , semoga bermanfaat dan semoga agan - sis sehat sehat semua.




0
3.1K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan