Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

aptpancoranAvatar border
TS
aptpancoran
Uji Performa Dan Fitur Mobil Sejuta Umat Mitsubishi (MPV XM Concept)
Uji Performa Mobil Sejuta Umat Mitsubishi

Okazaki, KompasOtomotif - Bagaimana pengalaman menguji langsung small MPV tebaru dari Mitsubishi? KompasOtomotif menjadi salah satu yang beruntung bisa merasakan perfoma mobil tersebut, langsung di area pengujian resmi Mitsubishi, di Okazaki, Jepang.

Arena tes yang tersedia sangat mumpuni. Mulai trek lurus di aspal mulus yang panjang, tes kemiringan layaknya balapan di sirkuit Nascar, sampai tes di aspal "hancur" seperti kebanyakan karakter jalanan di Indonesia.

Saat duduk di balik kemudi, kursi depan terasa sedikit memeluk tubuh dari belakang. Awak redaksi masih tertarik dengan material kemudi dan jok yang ternyata tidak bisa dikatakan standar. Ini nyaris setara dengan mobil Eropa yang terkenal luks.

Baca: Bocoran Fitur MPV Terbaru Mitsubishi

Mesin yang sudah menyala saat penguji duduk di kursi pengemudi, coba dimatikan kembali dan dihidupkan (strategi pengemudi buat melihat nama asli dari mobil ini yang tertera di panel instrumen). Suara deru mesin saat starter, ternyata nyaris tidak terdengar. Bahkan saat mesin idle (langsam) suara mesin juga tidak menyelinap masuk ke dalam kabin.

Model yang diuji adalah tipe transmisi otomatis dengan tuas transmisi yang bersahabat, tidak terlalu jauh dan dekat dengan jangkauan tangan kiri. Masuk ke D (Drive), respons di awal agak lambat karena karakter dari mesin DOHC, 1,5 liter. Tapi saat masuk ke putaran menengah dan atas, mesin terbilang responsif dan mampu meladeni kecepatan yang diminta saat kaki menginjak pedal gas.

Hal yang cukup mengejutkan adalah di sektor handling, kemudi tidak terlalu berat dan juga tidak terlalu ringan. Manuver-manuver dilakukan dalam kecepatan sedang, mampu diredam dan minim gejala body roll seperti pada low MPV lainnya.

Selain itu, saat masuk ke area jalanan aspal yang tidak rata, sistem suspensi juga mampu memberikan redaman agar kabin tetap nyaman. Rahasianya ada di sistem kemudi dan suspensi yang menggunakan teknologi mirip dengan Lancer Evolution X.

Baca : Desain Luar Dalam Mobil Sejuta Umat Mitsubishi Terungkap

"Sistem kemudi dan handling yang menurut saya sangat mengejutkan. Ini nyaman seperti kalau kita naik sedan tapi bisa diajak bandel buat melibas jalanan hancur seperti kita naik SUV," jelas pebalap nasional Rifat Sungkar yang ikut mendampingi wartawan menguji small MPV Mitsubishi di Jepang,

Ada batasan pembahasan teknis agar tidak terlalu detail buat menjaga kerahasiaan. Data spesifikasi utuh juga tidak diberikan kepada penguji, seperti data output daya dan torsi mesin 1,5 liter tersebut.

Akan tetapi, gambaran akhir yang bisa dibeberkan, small MPV Mitsubishi ini bakal sesuai dengan karakter mobil multi guna yang dibutuhkan konsumen Indonesia, baik dari segi responsif mesin, handling saat berkendara, serta efisiensi bahan bakar.

http://otomotif.kompas.com/read/2017/07/17/083500215/uji-performa-mobil-sejuta-umat-mitsubishi



Bocoran Fitur MPV Terbaru Mitsubishi


Okazaki, KompasOtomotif - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) benar-benar sedang bersiap diri buat meluncurkan model terbarunya di segmen mobil multiguna bawah (low MPV).

Tentu saja Mitsubishi bukan tanpa modal untuk meluncutkan model ini, karena akan bermain di segmen yang riuh dengan menantang produk-produk yang sudah ada sebelumnya. Modal utama yang dibawa Mitsubishi di produk ini adalah fitur.

Sedikit sulit menggambarkan apa saja fitur yang bakal tersemat pada small MPV Mitsubishi ini, meski KompasOtomotif sudah merasakan langsung mobil tersebut. Pasalnya, pihak MMKSI masih meminta awak redaksi untuk tidak membeberkan secara detail, karena produknya masih bersifat rahasia.

Gambaran mudahnya, semua fitur umum yang ada di mobil modern saat ini bakal tersemat di small MPV Mitsubishi. Fitur-fitur tersebut bersifat untuk menambah kenyamanan dan keamanan saat berkendara.

Berkendara tentu bakal lebih aman bila mobil sudah memiliki fitur mumpuni baik yang bersifat pencegahan yakni di sistem pengereman modern, serta di sektor kantong udara. Semua sudah tersedia di model ini.

Bila model low MPV yang ada di Indonesia saat ini masih bersifat manual mulai dari membuka pintu sampai menyalakan mesin, Mitsubishi akan memberikan kejutan di sektor tersebut.

Kompartemen yang memanjakan penumpang juga tersedia dalam jumlah banyak, tanpa menyebutkan berapa tepatnya karena masih rahasia. Kompartemen adalah salah satu kunci utama di segmen MPV, karena biasanya mobil ini menjadi mobil keluarga yang membutuhkan banyak ruang di dalam kabin.

Sistem tata suara juga bisa dibilang tidak main-main, susunan suara akan tertata apik buat memanjakan telinga pengemudi dan penumpang dari depan sampai kabin belakang. Head unit juga tidak lagi terlihat "kecil" atau seadanya.

Rahasia lain yang cukup mengejutkan adalah kesenyapan kabin. Coba sebutkan low MPV mana yang kabinnya paling senyap? Ertiga, Mobilio atau Avanza-Xenia? Small MPV Mitsubishi bahkan bisa mengalahkan kesenyapan kabin dari Innova.


http://otomotif.kompas.com/read/2017/07/17/081500815/bocoran-fitur-mpv-terbaru-mitsubishi



Semoga menambah pilihan Low MPV baru diluar AvXen, Ertiga, Mobilio dll.
Akhirnya konsumen yang diuntungkan.

Sebagai penikmat musik, ane tertarik dengan statement fitur audio dan kesenyapan kabin seperti paragraf terakhir diatas.

Ada yang tahu kisaran harga nya ?
Diubah oleh aptpancoran 17-07-2017 11:56
0
6.9K
40
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan