andafcomAvatar border
TS
andafcom
Menurut Agan Liburan Bareng Temen Bikin Seneng apa Rempong??
Niatnya mau senang-senang, liburan bersama teman ke tempat favorit. Namun ternyata, perjalanan tidak seindah bayangan.


Quote:


Untuk menghindari hal-hal yang kurang mengenakkan saat jalan-jalan, perhatikan 6 hal berikut ya!


1. Fun First

Fun with friends, pay your own bills.

Camkan baik-baik, bahwa tujuan kalian saat berlibur adalah untuk bersenang-senang. Hal-hal yang timbul selain kesenangan, harap diabaikan sementara. Buat yang suka sensi, lemesin aja. Buat yang disiplin, lemesin juga, namanya juga lagi liburan, enggak usah kaku-kaku amat. Toh itinerary sudah disusun bersama kan?



2. Bawa uang, bukan ngutang


Susah senang bersama

Beli tiket kamu sendiri, bayar kalau belinya memakai kartu kredit teman kamu. Selalu sediakan uang tunai. Bayar makan sendiri, namun jangan pelit atau hitungan kalau mau beli snack untuk diperjalanan. Kalau mau pooling uang disatu orang untuk pengeluaran disana, lakukan! Jangan nyicil kayak orang susah.



3. Buat itinerary

jangan salah pilih lokasi

Tempat mana saja yang ingin dikunjungi dan transportasi menuju ke sana. Ini akan sangat menghemat waktu dibanding kita baru memikirkannya di tempat tujuan. Bila teman-teman ingin pergi ke tempat berbeda, tentukan saja meeting point. Dengan begitu semua bisa liburan sesuai keinginan hati.



4. Tidak ada kambing hitam

Masih ada ruang pribadi

Jangan menyalahkan siapa pun bila tiba-tiba nyasar atau liburan tak sesuai harapan. Bawa lucu aja. Kalau nyasar kan ada GPS atau masyarakat sekitar. Amit-amit kalau ada yang kena sial seperti kecurian atau kecelakaan. Selama semua masih terkendali, lemesin aja. Sukses atau gagalnya liburan bergantung dari kekompakan Anda dan teman-teman.


5. Peduli

menjaga satu sama lain

Peduli bukan berarti kepo. Meski jalan bersama, masih boleh lho ada ruang pribadi. Peduli disini artinya cek cek teman ada dimana, fit tidak, aman tidak. Teman saat traveling adalah saudara terdekat kita di tempat liburan. Sudah seharusnya kita saling menjaga hingga selamat sampai di rumah.




6. Pakai gadget dengan bijak


ada saat dimana ada waktu dengan teman dan waktu main gadget


Liburan harus dinikmati, jangan sampai gadget malah membuang kesempatan kita untuk menikmati tempat wisata. Tiga puluh menit habis untuk menemukan selfie dan wefie terbaik, aih..buang-buang waktu. Masih aja mantengin grup yang isinya "copas dari grup sebelah"... oh come on! Nikmati waktu kamu bersama teman dan kenalan baru, daripada sibuk memprospek yang jauh disana.

Quote:



More Triit wajib baca! :
Spoiler for :


Thanks For Reading My Thread


emoticon-Toastemoticon-Toast emoticon-Toast


emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star
emoticon-Jempol emoticon-Jempol emoticon-Jempol


0
1.8K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan