Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

boko.halalAvatar border
TS
boko.halal
Pemerintah China Hentikan Proyek Bus "Ngangkang"

BEIJING, KOMPAS.com - Pemerintah China menghentikan pengembangan bus "ngangkang" atau Transit Explore Bus (TEB) setelah uji coba pertamanya di kota Qinghuangdao, provinsi Hebei.

Pada awal bulan ini, foto-foto uji coba bus futuristik berukuran panjang 22 meter, lebar 7,8 meter dan tinggu 4,8 meter itu menjadi viral di media sosial.

Namun, angan-angan untuk melihat bus itu beroperasi di jalan raya dalam waktu beberapa tahun ke depan kemungkinan besar sirna setelah pemerintah Qinhuangdao mengatakan, tidak mengetahui adanya uji coba bus itu.

TEB Technology Development Company, perusahaan di balik ide bus unik ini akhirnya mengakui bahwa uji coba pada 2 Agustus lalu itu adalah sebuah "uji coba internal".

Sejak sebuah video pendek soal bus ini diputar di International High-Tech Expo ke-19 di Beijing pada Mei lalu, TEB langsung menarik perhatian.

Bahkan Song Youzhou, perancang bus ini, mengatakan protipe bus sedang dibangun dan lima kota di China yaitu Nanyang, Qinhuangdao, Tianjin, Shenyang dan Zhoukou telah meneken kontrak untuk terlibat dalam proyek ini.

Meski ide bus "ngangkang" ini terdengar saat luar biasa, tetapi sejumlah kalangan menganggap ide ini sulit terlaksana.

Masih banyak pertanyaan yang harus dijawab terkait fisibilitas bus ini, terutama terkait dengan masalah keselamatan di jalan raya.

Tinggi maksimal kendaraan yang melintas jalan-jalan di China maksimal adalah 4,5 meter dan sebagian besar jalan layang di China hanya memiliki tinggi 4,2 meter.

Padahal, bus ini dirancang dengan tinggi 4,8 meter, sehingga cukup ruang di bawahnya untuk lalu lalang mobil dan kedaraan lainnya dengan maksimal tinggi 2,1 meter.

Hal lainnya adalah, jumlah maksimal penumpang yang bisa diangkut yaitu 1.200 orang menghasilkan bobot lebih dari 100 ton yang bisa ditahan jalan-jalan di China.

Pertanyaan lain adalah bus ini akan menutupi rambu-rambu lalu lintas dan mobil yang melintas di bawah bus ini tak bisa berganti jalur dan berbelok.

Selain itu, para pengamat menyebut karena bus ini berjalan di atas jalur khusus maka kendaraan ini harus masuk katagori kereta api.

Selain itu, skema pembiayaan proyek ini dikhawatirkan justru bisa merugikan para investor yang membiayai pengembangan bus "ngangkang" ini.

http://internasional.kompas.com/read/2016/08/08/16272281/pemerintah.china.hentikan.proyek.bus.ngangkang.

yaudah lanjutin aja manusia ngangkangemoticon-Wkwkwk
Diubah oleh boko.halal 08-08-2016 15:06
sebelahblogAvatar border
anasabilaAvatar border
anasabila dan sebelahblog memberi reputasi
2
4.8K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan