- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Artis-Artis Dengan Karir Cemerlang Tahun Ini Versi Ane


TS
ibnutiangfei
Artis-Artis Dengan Karir Cemerlang Tahun Ini Versi Ane
Quote:
Halo gansis ketemu lagi dengan ane nih
Bagaimana kabar ente semua? Semoga semuanya diberi panjang umur dan sehat-sehat selalu ya. Melalui trit ini, ane ingin membahas beberapa artis yang berkarir cemerlang pada tahun ini. Meskipun baru berjalan setengah tahun, dan ini menurut sudut pandang ane ya gansis. Mungkin berbeda dari sudut pandang ente semua
Siapa saja artisnya? Berikut list-nya.


Quote:
Quote:
1. Vino Bastian
Quote:

Quote:
Pada list pertama, ane tempatkan aktor Vino Bastian yang pada tahun ini muncul di beberapa film. Salah satunya adalah film Bangkit yang bertemakan bencana di Jakarta. Aktor kelahiran Jakarta 24 Maret 1982 ini merupakan putra bungsu dari Bastian Tito, penulis cerita silat terkenal Wiro Sableng. Karir akting Vino dimulai pada tahun 2004, ketika membintangi film 30 Hari Mencari Cinta. Dan dia kebagian peran sebagai maho. Tahun ini dia juga kebagian peran sebagai legenda warkop, Kasino, dalam film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1.
Quote:
Quote:
2. Acha Septriasa
Quote:

Quote:
Siapa yang tidak kenal Acha Septriasa? Aktris yang melejit namanya gegara akting bagus di film Heart ini juga sukses sebagai seorang penyanyi. Terbukti ketika dia membawakan lagu soundtrack di film yang sama dengan duet bersama Irwansyah, berhasil meraih double platinum dalam kategori original soundtrack. Pada tahun ini, wanita kelahiran Jakarta 1 September 1989 ini kembali hadir di beberapa film. Di antaranya film Bangkit yang akan mempertemukan dirinya dengan Vino Bastian.
Quote:
Quote:
3. Tara Basro
Quote:

Quote:
Selanjutnya ada aktris berbakat Tara Basro yang pada tahun ini muncul di beberapa film. Dan salah satunya adalah film 3 Srikandi yang mengisahkan perjalanan hidup 3 atlit memanah Indonesia. Wanita yang dilahirkan pada tanggal 11 Juni 1990 ini mendapat peran sebagai Kusuma Wardhani, salah satu pemanah wanita di film 3 Srikandi. Selain sebagai aktris, dia juga berprofesi sebagai model.
Quote:
Quote:
4. Dian Sastrowardoyo
Quote:

Quote:
Hayo di antara gansis semua, siapa yang belum kenal sama Dian Sastro? Ane yakin ente semua pasti sudah mengenalnya dengan baik, apalagi generasi 90-an. Artis cantik kelahiran Jakarta 16 Maret 1982 ini memang bisa dikategorikan sebagai artis senior, mengingat usianya yang sudah tidak muda lagi. Dia pertama kali bermain di film Bintang Jatuh pada tahun 2000. Kemudian pada tahun 2001, Dian kembali mendapat peran di film Pasir Berbisik. Setahun kemudian, dia kembali bermain di film AADC yang meledak di pasaran dan di sebut-sebut sebagai era kebangkitan perfilman nasional. Pada tahun ini, AADC 2 dirilis dan ternyata masih banyak juga penggemarnya. Meski sudah menjadi tante-tante atau om-om
Dan tahun depan, dia kembali muncul dengan peran sebagai Kartini.

Quote:
Quote:
5. Chelsea Islan
Quote:

Quote:
Nah, kalo artis cantik yang satu ini, ane yakin ente semua sudah mengenalnya dengan baik. Wanita yang lahir di Washington D.C pada tanggal 2 Juni 1995 ini, sudah membintangi film cukup banyak. Pada tahun ini, dia menjadi artis pendukung di film Rudy Habibie dan 3 Srikandi. Khusus untuk film 3 Srikandi, Chelsea kebagian peran sebagai Lilies Handayani, salah satu atlit memanah dari film 3 Srikandi. Selain itu, wanita cantik ini pun kini ditunjuk untuk membintangi sebuah iklan terbaruproduk Camera Phone. Atas dasar inilah, karirnya bakal semakin cemerlang untuk tahun ini.
Quote:
Quote:
6. Bunga Citra Lestari
Quote:
Quote:
Sudah kenal semua kan, dengan artis yang satu ini? Bunga Citra Lestari atau biasanya terkenal dengan sebutan BCL ini, tidak hanya berkecimpung dalam seni akting saja. Wanita yang dilahirkan pada tanggal 22 Maret 1983 ini juga mumpuni dalam dunia tarik suara. Terbukti beberapa single-nya menjadi hits karena disukai para penggemar musik tanah air. Pada tahun ini, dia muncul di film 3 Srikandi, berperan sebagai Nurfitriyana Saiman, seorang atlit memanah. Menjadi seorang pemanah merupakan tantangan tersendiri baginya.
Quote:
Quote:
7. Reza Rahadian
Quote:

Quote:
Dari beberapa nama artis yang telah ane sebutkan di atas, rasanya kurang lengkap jika tidak menyertakan aktor yang satu ini. Bisa dikatakan tahun ini merupakan tahunnya Reza Rahadian, karena cukup banyak film yang dibintanginya pada tahun ini. Tercatat ada 7 judul film yang dibintanginya tahun ini. Dan salah satu film yang mendapatkan respon bagus adalah film Rudy Habibie, di mana dia berperan sebagai Habibie muda yang beradu akting dengan aktris cantik Chelsea Islan. Selain di film, keduanya baik Reza Rahadian maupun Chelsea Islan kini sama-sama membintangi sebuah iklan terbarudari produk Camera Phone. Mantab kan, keduanya bersama-sama terus
Bakal membuat ente kepanasan ga nih?


Quote:
Demikian tadi sedikit ulasan ane mengenai artis-artis yang berkarir cemerlang pada tahun ini. Memang beberapa di antaranya tergolong artis yang sudah cukup lama berkecimpung dalam dunia hiburan. Namun mereka mampu bertahan dan menunjukkan bahwa mereka tidak kalah dengan yang muda-muda. Mengapa mereka dapat mempunyai karir yang cemerlang? Kecemerlangan mereka bisa diibaratkan seperti matahari yang bersinar di siang hari atau lampu sorot mobil pada malam hari atau bisa juga hasil foto camera phone beresolusi tinggi yang mempunyai hasil jernih. Semua itu dapat tercapai dengan usaha yang gigih, kerja keras dan pantang menyerah sebelum bertanding. Mereka mau belajar dan terus belajar, sehingga memiliki ilmu-ilmu baru yang mampu meningkatkan skill mereka di dalam dunia keartisan. Kalo menurut ente sendiri gimana gansis? Adakah yang mau mencoba untuk seperti mereka?
Quote:
Mampir ke trit ane yg lain:
Spoiler for Trit ane yg lain:
Berbagai Tokoh Bernama Rudy yang Juga Keren Selain Rudy Habibie
[Mantabz Nih] Artis Muda Berbakat Dalam Film 3 Srikandi
Mungkin ini Bahayanya, Jika Ada Polwan Cantik Mengatur Lalu Lintas
Anak Paling Gemuk di Dunia Ternyata Berasal dari Indonesia
Catat Nih, Mobil Dinas Tidak Boleh Digunakan untuk Mudik!
Ternyata Kentut Bisa Bikin Pemain Bola ini Diganjar Kartu Merah
Kasus Typo ‘Komisi Perlindungan Korupsi’, Sebenarnya Salah Siapa?
Ketika Media Asing Mengkritik Upah Buruh Di Indonesia
Berbagai Momen Bahagia di Bulan Ramadhan Ketika Masih Kuliah
Ketika Kim Jong Un Pasang Foto Baru, Seperti ini Nih Hasilnya
Ketika Si Pembunuh Dihukum Lebih Ringan atau Bebas Karena Masih di Bawah Umur
[Bikin Ngakak] Pilot Pesawat Tempur Korut Latihan Perang Pakai Pesawat Mainan
Sekuat Apa, Jika Ponsel Jadul Nokia 3310 Berhadapan dengan Mesin Press Hidrolik?
Berbagai Cara Ekstrim Demi Mengantisipasi Kecurangan Saat Ujian
Kisah Petani Asal Meksiko yang Membangun Piramid Atas Perintah Alien
Demi Keamanan Pembalap, Mulai 2017 Ada Pelindung Kokpit di Mobil Formula 1
Ingin Sukses di Balapan F1? Rio Haryanto Wajib Meniru Kelakuan Sopir Metromini
Senjata Anti Mainstream Polisi India Mengusir Demonstran, Ketapel dan Bubuk Cabai
Banyu Biru, Anggota BIN yang Pamer SK Pengangkatan di Sosmed
Mengenang Kembali Musisi Legendaris Asal Jepang, Masanori Takahashi a.k.a Kitaro
Adakah yang Masih Ingat dengan Penyanyi Cilik Cleopatra Stratan?
Mengenang Kembali Masa Kejayaan Spice Girls pada Era 90-an
Mengenang Aktris-Aktris Mandarin Cantik Era 90-an, Ada yang Masih Ingat?
[Mantabz Nih] Artis Muda Berbakat Dalam Film 3 Srikandi
Mungkin ini Bahayanya, Jika Ada Polwan Cantik Mengatur Lalu Lintas
Anak Paling Gemuk di Dunia Ternyata Berasal dari Indonesia
Catat Nih, Mobil Dinas Tidak Boleh Digunakan untuk Mudik!
Ternyata Kentut Bisa Bikin Pemain Bola ini Diganjar Kartu Merah
Kasus Typo ‘Komisi Perlindungan Korupsi’, Sebenarnya Salah Siapa?
Ketika Media Asing Mengkritik Upah Buruh Di Indonesia
Berbagai Momen Bahagia di Bulan Ramadhan Ketika Masih Kuliah
Ketika Kim Jong Un Pasang Foto Baru, Seperti ini Nih Hasilnya
Ketika Si Pembunuh Dihukum Lebih Ringan atau Bebas Karena Masih di Bawah Umur
[Bikin Ngakak] Pilot Pesawat Tempur Korut Latihan Perang Pakai Pesawat Mainan
Sekuat Apa, Jika Ponsel Jadul Nokia 3310 Berhadapan dengan Mesin Press Hidrolik?
Berbagai Cara Ekstrim Demi Mengantisipasi Kecurangan Saat Ujian
Kisah Petani Asal Meksiko yang Membangun Piramid Atas Perintah Alien
Demi Keamanan Pembalap, Mulai 2017 Ada Pelindung Kokpit di Mobil Formula 1
Ingin Sukses di Balapan F1? Rio Haryanto Wajib Meniru Kelakuan Sopir Metromini
Senjata Anti Mainstream Polisi India Mengusir Demonstran, Ketapel dan Bubuk Cabai
Banyu Biru, Anggota BIN yang Pamer SK Pengangkatan di Sosmed
Mengenang Kembali Musisi Legendaris Asal Jepang, Masanori Takahashi a.k.a Kitaro
Adakah yang Masih Ingat dengan Penyanyi Cilik Cleopatra Stratan?
Mengenang Kembali Masa Kejayaan Spice Girls pada Era 90-an
Mengenang Aktris-Aktris Mandarin Cantik Era 90-an, Ada yang Masih Ingat?
Quote:
TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGANNYA
NANTIKAN TRIT ANE BERIKUTNYA
NANTIKAN TRIT ANE BERIKUTNYA
0
25.4K
Kutip
173
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan