ratnadyAvatar border
TS
ratnady
Libas Huawei & Xiaomi, OPPO Rajai Ponsel di China

image via liputan6.com

Buat agan pengguna smartphone OPPO tentunya demen nih denger kabar yang satu ini, terlebih lagi OPPOjuga lumayan nih namanya di dunia persilatan smartphone tanah air. Menguasai pasar tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri juga yah buat mereka yang punya brand lewat berbagai produk yang mereka gelontorkan ke pasar. Seperti info berikut yang datangnya dari OPPO, vendor smartphone asal tiongkok ini ternyata mampu merajai pasar di tiongkok dengan mampu melibas Huawei dan Xiaomi.

Awalnya sih ane agak kurang percaya gan, karena berdasarkan sumber yang ane baca di Detik, bahwa disaat pangsa pasar Apple di China terus menurun, Oppo malah merangsek naik ke posisi satu penjualan ponsel di Negeri Tirai Bambu tersebut.
Per Juni lalu pangsa pasar Oppo di Negeri TIrai Bambu adalah 23%, diikuti oleh Huawei dengan 17,4% dan Vivo 12%. Sementara Apple berada jauh di bawahnya dengan pangsa pasar hanya 9%, dan Xiaomi hanya 6,8%.

Yang menarik dari data ini adalah pertumbuhan Oppo yang sangat pesat sejak Juni 2014 lalu. Saat itu Oppo hanya mempunyai pangsa pasar sebesar 2% di China. Angka tersebut melejit pada Juni 2015 menjadi 6,1%, dan kini menjadi 23%, berdasarkan hasil riset oleh Counterpoint.

Ponsel jagoan Oppo saat ini adalah Oppo R9 -- di Indonesia lebih dikenal sebagai F1 Plus. Ponsel bertajuk 'Selfie Expert' ini menjadi ponsel paling laris Juni lalu, dengan pangsa pasar sebesar 5%, demikian dikutip detikINET dari GSM Arena, Selasa (26/7/2016).

Penerus R9 atau F1 Plus ini adalah F1s, yang rencananya akan diperkenalkan Agustus mendatang. Ponsel ini akan membawa spesifikasi yang lebih tinggi dibanding F1. Oppo F1 sendiri dilengkapi kamera depan 8 megapixel dengan diafragma F/2.0. Sedangkan kamera utamanya sebesar 13 megapixel.


image via inet.detik.com

Karena ane masih kurang yakin hingga akhirnya ane coba memastikan dengan mencari dari sumber lain, ternyata ane nemu juga sumber yang senada dengan Detik, melalui Liputan6 ane temuin kabar yang serupa yaitu Liputan6.com, Jakarta - Oppo menjadi pemimpin pasar Tiongkok pada Juni 2016 berkat perangkat smartphone F1 Plus atau dikenal dengan R9.

Menurut data penelitian terbaru dari lembaga riset Counterpoint, pasar smartphone di China bergerak tumbuh hingga 17%.

Oppo sendiri menjadi merek nomor satu Negeri Tirai Bambu untuk pertama kalinya pada Juni 2016 melebihi Huawei, Apple dan Xiaomi dengan pangsa pasar 23% dan kenaikan volume penjualan 37% per bulan.

Huawei memiliki pangsa pasar 17,4% dan Vivo 12 %. Sementara pangsa pasar Apple hanya 9% dan Xiaomi hanya 6,8%. Menurut Direktur Riset Nei Shaha, Oppo telah mengadopsi strategi penjualan yang sederhana namun efektif.

"Oppo berkonsentrasi pada pasar offline yang pada kenyataannya memberikan kontribusi lebih dari 70% dari total penjualan di China. Pemasaran yang agresif, sponsorsip dan promosi, hadirnya produk yang inovatif telah membantu mendorong penjualan Oppo dalam beberapa bulan terakhir,” ujar Shaha.

Oppo F1 Plus atau dikenal dengan R9 di pasar lokal China merupakan model terlaris di Juni 2016. Menguasai lebih dari 84% pasar smartphone di China. Perangkat ini hadir dengan fokus kepada desain industri dan fitur khusus, seperti keeunggulan kamera, sistem pengisian daya supercepat, dan material mewah berbahan metal merupakan faktor yang membuat perusahaan ini memenangkan persaingan dengan rivalnya.
“Pesatnya pertumbuhan sepertinya tampak tiba-tiba, namun sesungguhnya itu adalah hasil dari komitmen sederhana selama satu dekade, yakni fokus kepada strategi yang diterapkan perusahaan,” kata Sky Li, Vice President dan Managing Director International Mobile Bussiness Oppo melalui email, Selasa (26/7/2016).

“Produk terbaru kami, F1s adalah contoh dari komitmen terhadap strategi yang kami terapkan, dan tentunya kami mengharapkan pertumbuhan yang lebih baik ketika meluncurkan perangkat ini di pasar kami secara global bulan Agustus nanti” tambah Sky Li.

Sekian info hangat yang bisa ane suguhin buat seluruh Kaskuser yang baik hati, kalau agan punya sumber lain dari negeri seberang sana boleh dong share di mari. biar kabar ini lebih lengkap. Atau Mungkin agan punya pendapat atau penerawangan kalo si OPPO ini mampung merajai pasar ponsel tanah air?
Ditunggu Komeng dan penerawangannya gan!

Sumber Thread
Detik, Liputan6
Diubah oleh ratnady 26-07-2016 12:47
0
16.1K
116
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan