Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

TeBsZzzAvatar border
TS
TeBsZzz
Jajaran Perangkat 'SE' Apple

Jajaran Perangkat SE



Spoiler for No Repost:


Dalam waktu dekat, Apple diyakini akan merilis iPhone anyar. Tidak seperti sebelumnya, mereka akan mengusung kode baru di perangkat ponselnya itu.

Sebelumnya Apple kerap menggunakan kode 'S' dan pernah memakai kode 'C' pada iPhone. Kini perusahaan berbasis di Cupertino, Amerika Serikat ini bakal mengusung kode 'SE' pada iPhone. Banyak pihak menafsirkan kode 'SE' itu sebagai Special Edition.

Meski penggunaannya dirasa baru, kode 'SE' sebenarnya sudah sering dipakai Apple. Mereka kerap menggunakan kode tersebut pada sejumlah produk yang dirancang khusus. Dilansir dari TechNews, Senin (14/3/2016), ada lima perangkat yang telah punya label 'SE' yakni:

Mac SE


Perangkat ini diluncurkan 1987 sebagai model lanjutan dari Macintosh Plus. Kode SE sendiri bukan mengartikan Special Edition, melainkan System Expansion.

Mac SE terus digunakan hingga beberapa tahun. Perangkat terakhirnya yang dibesut berkode SE/30. Adanya kode 30 mengacu pada prosesor yang digunakan, yakni Motorola 68030.

iMac SE


Apple merilis iMac G3/400 DV Special Edition (SE) pada Oktober 1999. Sejumlah pembaruan dibawa oleh perangkat ini, salah satunya Slot Loading untuk membuat lebih adem dan tampilan transparan.

Bila iMac G3/400 DV hadir warna-warni. iMac SE hanya memiliki satu warna, yakni Graphite. Selain itu varian ini mengusung hard drive yang lebih besar, 13 GB.

iBook SE


Di perhelatan Macworld Tokyo Expo pada Februari 2000, Apple memperbarui lini Mac Portable. Mereka membawa iBook SE dengan tampilan yang eksklusif berwarna graphite. Selain itu, perangkat ini mengusung prosesor G3 berkecepatan 366 MHZ.

Pada perhelatan Paris Expo, Apple kembali memperbrui iBook SE dengan proseseor G3 dengak kecepatan 466 MHz. Selain itu tersemat drive 6X DVD-ROM.

iPod U2 Special Edition


Perangkat ini dirilis pada Okrober 2004. Hadir dengan case spesial berwarna hitam dengan dibubuhi tanda tangan personil Ie.

Apple menjualnya seharga USD 349 kala itu. Lebih mahal USD 50 ketimbang varin standar. Namun pengguna mendapatkan bonus U2 Digital Box-set dari iTunes Music Store.

iPod Shuffle Stailess Steel


Meski tidak menggunakan kode SE, perangkat ini dibuat sebagai edisi spesial dari iPoad Shuffle. Apple merilisnya enam bulan pasca meluncurkan iPad Shuffle generasi ketiga pada bulan Maret 2009.

Perangkat ini menawarkan tampilan yang cukup mewah. Bodinya mengusung stainless steel yang dipoles mengkilap dan punya penyimpanan sebesar 4GB.

Apple menjualnya seharga US 99. Sedikit lebih mahal ketimbang varian warna silver, hitam, pink, biru dan hijau yang dibanderol USD 79.

source : News
0
1.9K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan