- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
[KOMBAT] Buat Mas yang jauh disana


TS
azani.kiddrock
[KOMBAT] Buat Mas yang jauh disana
![[KOMBAT] Buat Mas yang jauh disana](https://s.kaskus.id/images/2015/10/12/6159181_20151012124446.jpg)
haiiii kaskuser yang manis tapi masih manisan TS. ini pertama kalinya ikut [KOMBAT] di kaskus, mengingat tema kali ini yang menurut saya sangat menarik. untuk itu saya ikut berpartisipasi 




Quote:
Tegal, Oktober 2015
Dear Mas Raveshura
Hi Mas.. apa kabar? Baik baik saja kan Mas? Nggak nakal disana kan Mas?
Nggak terasa ya Mas, hubungan kita sudah 1,5th lamanya. Mas masih inget nggak? Awalnya kita bertemu di Forum Komunitas terbesar se Indonesia ini. Waktu itu, aku masih nyubi banget ya Mas ya..




Tapi ternyata, berkat keinginanmu membuat boneka itu, menjadikan kita semakin dekat. Aku semakin terbuka denganmu, bercerita tentang hari-hariku. Begitu juga kamu kan Mas. Sampai tiba disuatu malam, dimana pertama kali aku mendengar suaramu. Suara yang begitu ceria dan bersemangat. Dimana ternyata dibalik keceriaanmu kau menyimpan luka yang mendalam. Tanpa kita sadari, semakin hari kita semakin dekat Mas. Ketika aku pernah bercerita tentang kisahku dengan masa laluku, kamu menguatkanku untuk berdiri dan membuatku tertawa kembali meski sayapku telah patah. Kau ajarkan apa arti sayang. Kau ajarkan aku bagaimana berdiri diantara air mata. Hingga dimana tiba saatnya kamu menyampaikan perasaanmu padaku dengan cara yang amat sangat lembut.
Mencintai tanpa bertemu, tak pernah terbayang olehku untuk mencintai seseorang tanpa pernah bertemu sedikitpun. Mengucapkan rindu tapi tak tau apa yang dirindukan. Mengucapkan sayang tanpa pernah menyentuh sayang itu sendiri. Tapi itu terjadi pada kita.
30 hari kita mencoba bertahan dari rasa itu, rasa yang tumbuh perlahan. Rasa yang terhanyut oleh perih nya kehilangan. Aku tak tau apakah Mas berharap padaku saat itu. Namun, jika Mas tanya kan padaku, aku akan menjawab “IYA, aku berharap padamu.”
Tapat tanggal 30 Juli 2014, kamu mendatangiku, jauh-jauh dari Jakarta ke Yogyakarta hanya untuk menemuiku, meyakinkanku akan keseriusanmu, hingga aku benar-benar bisa merasakan arti sayang dan menyentuhnya. Oh ya Mas, sebelum kamu sampai ke Jogja, kamu sempat mendarat lama di Magelang kan ya Mas? Aku kira kamu hanya membohongiku, hingga pukul 22.30 kau nenelponku dan berkata “jani, aku sudah sampai depan gang. Kamu sebelah mana?” hahah tau nggak Mas, aku disitu deg-degan banget lho. Pas udah sampai depan Kos, kau memandangiku lama dengan seulas senyum dibibirmu. Aku kaget lo Mas, ternyata kamu kecil imut-imut. Hhihihi


Mas, tiga bulan setelah itu, kau mengajakku pulang bersama untuk merayakan Idhul Adha, dan itulah saat yang bahagia untukku, kau mengenalkan ku pada keluargamu, pada Ibu, Bapak dan Adiknya, dan alhamdulillah mereka menerimaku, begitu sebaliknya, aku mengenalkanmu pada Keluargaku. Kau berterus terang akan keseriusanmu kepada keluargaku. Aku seneng banget lo Mas. Hingga saat itu, saat dimana kau melingkarkan sebuah tanda dijari manisku didepan kedua orangtuaku. Bener-bener duh giamana ya Mas rasanya, kayak ngebelah atmosfer berlapis-lapis, meluncur bareng paus akrobatis, menuju rasi bintang paling manis. Hahaha

Yang menyayangimu,
Gadis manis tanpa pemanis
Spoiler for First time I saw you, dear :




0
10.6K
Kutip
162
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan